Sulit Tidur? Lakukan Cara Tidur Cepat Berikut Ini

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 10 Dec 2021

Bagikan

Sulit Tidur? Lakukan Cara Tidur Cepat Berikut Ini

Apakah Anda tahu bagaimana cara tidur cepat? Mungkin sebagian orang merasakan sulit tidur ketika malam hari, sehingga mereka harus mengonsumsi obat-obatan oleh dokter. Akan tetapi, ternyata ada cara tidur cepat selain dengan obat-obatan. Apa saja cara tidur cepat tersebut? Temukan jawabannya di bawah ini.

  1. Metode Bernafas 4-7-8

Cara tidur cepat pertama yaitu dengan menggunakan metode bernafas 4-7-8.  Metode bernafas 4-7-8 ini dapat Anda lakukan dengan berbaring pada posisi tidur yang nyaman. Setelah itu, katupkan kedua bibir dan menarik napas dalam-dalam dengan hitungan satu sampai empat.

Kemudian, tahan napas selama tujuh hitungan. Hal terakhir yang Anda lakukan yaitu membuang napas dengan perlahan melalui mulut selama delapan hitungan. Anda perlu melakukan metode ini sebanyak tiga kali agar cepat tidur dalam satu menit. 

  1. Menurunkan Suhu Ruangan

Cara tidur cepat yang selanjutnya yaitu menurunkan suhu ruangan. Selain membuat Anda lebih cepat tidur, cara ini merupakan cara mudah untuk tidur dengan nyenyak di malam hari. Hal ini karena, suhu ruangan yang lebih rendah dapat menurunkan suhu inti tubuh sehingga membantu Anda lebih mudah dan nyenyak saat tidur. Pada umumnya, suhu ruangan untuk tidur yang disarankan berada pada kisaran 18-24 derajat Celcius.

  1. Menghindari Melihat Jam

Menghindari melihat jam merupakan salah satu cara agar tidur cepat. Melihat jam berulang-ulang di malam hari bisa menjadi suatu hal yang menakutkan, bagi para penderita insomnia. Oleh karena itu, untuk menghindari melihat jam Anda bisa menjauhkan jam dari kamar tidur agar lebih cepat ngantuk dan cepat tidur. Jika perlu, Anda bisa meletakkan jam di luar kamar Tidur. Apabila Anda membutuhkan alarm, maka jauhkan alarm dari jangkauan Anda.

Baca Juga: Mudah dan Tergolong Ampuh, Ini Dia Cara Tidur Cepat 30 Detik yang Bisa Dicoba

  1. Menghindari Tidur Siang

Agar dapat cepat tidur di malam hari sebaiknya Anda menghindari waktu untuk tidur siang. Tidur siang lebih dari 2 jam bisa membuat siklus tidur Anda akan menjadi berantakan. Hal ini dijelaskan dalam sebuah studi yang dimuat dalam Journal of American College. Dalam Penelitian tersebut menjelaskan bahwa siswa yang tidur siang setidaknya 3 kali per minggu selama lebih dari 2 jam perhari, memiliki kualitas tidur yang lebih rendah.

  1. Mendengarkan Musik

Cara tidur cepat yang dapat Anda lakukan selanjutnya yaitu mendengarkan musik. Ketika malam hari, Anda bisa mendengarkan musik yang dapat menenangkan. Hal ini ditunjukkan dalam sebuah penelitian yang menunjukkan, sebanyak 25 partisipan yang tidur sambil mendengarkan musik selama 45 menit,memiliki kualitas tidur yang jauh lebih baik pada saat  mendengarkan lagu saat tidur.

  1. Mematikan Alat Elektronik

Mematikan alat elektronik seperti ponsel dan tablet, 1 jam atau lebih sebelum tidur dapat membuat Anda cepat tidur di malam hari. Hal ini karena, mungkin saja Anda terlalu fokus bermain gadget sehingga hilang rasa kantuk. Selain itu, cahaya yang dipancarkan dari peralatan elektronik dapat menurunkan produksi hormon melatonin. Menurunnya produksi hormon melatonin ini dapat membuat kualitas tidur Anda bisa jadi terganggu dan sulit untuk beristirahat dengan nyaman. 

  1. Membaca Buku

Cara tidur cepat yang selanjutnya yaitu membaca buku sebelum tidur. Membaca buku sebelum tidur akan memberi efek menenangkan serta mencegah kecemasan yang dapat menimbulkan gangguan tidur. Selain itu, mata yang lelah setelah membaca buku akan membuat Anda menjadi lebih cepat tidur dengan mudah.

Walaupun begitu, Anda perlu  membaca buku-buku yang bersifat menghibur dan tidak membosankan. Sebaiknya Anda menghindari membaca buku yang berat atau yang menyebabkan respons emosional yang kuat,  karena hanya akan membuat Anda menjadi  sulit tidur.

  1. Menghindari Konsumsi Kafein

Cara cepat tidur yang dapat Anda lakukan terakhir yaitu menghindari konsumsi kafein. Hal ini karena, kafein berperan sebagai stimulan pada tubuh sehingga membuat Anda terjaga di malam hari. Pada akhirnya, membuat kualitas tidur Anda akan terganggu. Oleh karena itu, penting untuk menghindari konsumsi kafein agar Anda cepat tidur dimalam hari.

Nah, itulah beberapa cara yang dapat Anda lakukan agar cepat tidur di malam hari. Jika, Anda tetap mengalami kesulitan tidur, sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter. 

 

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca Juga: Kondisi Buruk yang Mungkin Terjadi Akibat Kurang Tidur

 

Sumber:

1. Kandola, Aaron. How can I get to sleep easily?. (2020).

2. Borreli, Lizette. A Life Hack For Sleep: The 4-7-8 Breathing Exercise Will Supposedly Put You To Sleep In Just 60 Seconds. (2015).

Bagikan artikel ini