Ini Obat Flu untuk Ibu Hamil yang Aman Anda Konsumsi

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 13 Jun 2022

Bagikan

Ini Obat Flu untuk Ibu Hamil yang Aman Anda Konsumsi

Obat flu untuk ibu hamil sangatlah penting guna meredakan rasa sakit serta berfungsi dalam mencegah gejala yang kian parah. Akan tetapi pemilihan jenis obat flu harus disesuaikan dengan gejala yang tengah dialami, begitu juga dengan kandungan obat di dalamnya. Flu ketika hamil sebenarnya dapat dikatakan wajar karena memang bekaitan dengan daya tahan tubuh yang menurun ketika mengandung. Mari cari tahu obat flu yang aman untuk ibu hamil berikut penyebabnya melalui pembahasan di bawah ini.

Penyebab Mengapa Ibu Hamil Rentan Terkena Flu 

Mengalami sakit flu ketika hamil merupakan salah satu kondisi yang membuat tubuh menjadi tidak nyaman. Di samping itu, gejala flu terkadang datang secara tiba-tiba. Meskipun obat flu untuk ibu hamil mudah ditemukan, ada baiknya dilakukan upaya pencegahan terlebih dahulu. Berikut beragam penyebab flu pada ibu hamil yang perlu Anda ketahui, di antaranya:

1. Adanya Virus yang Terhirup oleh Hidung 

Virus sebenarnya dapat hinggap di mana saja, tetapi setiap orang memiliki tingkat imunitas yang berbeda dalam menangkal virus yang hendak menempel pada tubuh. Virus ini bergerak melalui udara sehingga tersebar begitu cepat karena sering kali ibu hamil memiliki imunitas yang menurun, akibatnya tubuh tidak dapat menangkal virus secara sempurna. Virus yang terhirup oleh hidung menimbulkan sejumlah gejala seperti bersin, bantuk, hidung tersumbat, dan flu. 

2. Melakukan Kontak Secara Langsung dengan Orang yang Terpapar 

Seperti pada pembahasan sebelumnya, ibu hamil memiliki daya tahan tubuh yang menurun sehingga membuat tubuhnya rentan terkena flu. Flu pada ibu hamil bisa juga disebabkan karena kontak langsung dengan orang yang tengah mengalami sakit flu, biasanya dapat melalui hembusan napas orang yang sedang flu. Maka dari itu, hendaknya menggunakan masker untuk mencegah adanya penularan secara langsung. 

3. Kurang Memperhatikan Kebersihan Diri dan Lingkungan 

Kebersihan memegang peranan penting sebagai penunjang bagi kesehatan, terutama bagi perempuan yang tengah mengandung. Di sepanjang kehamilan, ibu hamil harus benar-benar memperhatikan kebersihan diri juga lingkungan di sekitarnya. Dalam hal barang yang dikenakan harus tercuci dengan bersih agar terhindar dari adanya virus. Begitu pula dengan keadaan rumah yang bersih serta tidak berdebu untuk mencegah ibu hamil terkena gejala flu. 

Beberapa Rekomendasi Obat Flu untuk Ibu Hamil 

Dalam pembahasan di bawah ini terdapat beberapa rekomendasi obat flu untuk ibu hamil yang aman untuk dikonsumsi. Rekomendasi obat ini dapat digunakan sebagai upaya dalam meredakan bahkan menghilangkan gejala dan rasa sakit yang tengah diderita. Namun, dianjurkan untuk melakukan pemerikasaan lebih lanjut ke dokter agar diberikan pengobatan yang tepat. 

  1. Obat-obatan yang Mengandung Asetaminofen 

Asetaminofen yang terdapat di dalam kandungan obat tetap aman untuk dikonsumsi oleh ibu hamil karena memilki kandungan untuk meredakan rasa nyeri atau demam akibat terserang flu. Jangan lupa untuk membaca instruksi terlebih dahulu mengenai kadar dosisnya sebelum mengonsumsinya. Namun alangkah baiknya untuk dikonsultasikan bersama dokter. 

Baca juga: Rekomendasi Vitamin Ibu Hamil yang Bisa Anda Konsumsi

  1. Obat-obatan yang Mengandung Paracetamol 

Rekomendasi obat flu untuk ibu hamil berikutnya ialah paracetamol. Sama hal nya dengan kandungan asetaminofen, obat yang mengandung paracetamol dapat meredakan sakit flu maupun gejala yang bisa saja timbul setelahnya. Minum obat dalam dosis yang tepat untuk menjaga keamanan pada janin Anda. Obat dengan kandungan paracetamol dapat ditemui di apotek ataupun toko obat lainnya. 

Baca juga: Manjur! Ini Obat Mual untuk Ibu Hamil yang Bisa dikonsumsi

  1. Obat-obatan Alami sebagai Alternatif Obat Medis 

Pengobatan secara alami dapat menjadi alternatif dalam meredakan sakit flu. Begitu juga dengan bahan-bahanya yang mudah di dapat di sekitar rumah Anda. Salah satu obat alami untuk flu ialah dengan meminum air rebusan jahe. Dapat diminum selagi hangat juga bisa ditambahkan dengan perasan lemon dan madu. Obat alami ini dapat dikonsumsi untuk meredakan flu secara rutin selama tidak menimbulkan efek samping. 

Baca juga: Jamu yang dilarang untuk ibu hamil

Perempuan yang tengah mengandung memang rentan mengalami berbagai gelaja penyakit, salah satunya flu. Maka dari itu, penting untuk tetap menjaga daya tahan tubuh serta menjaga kebersihan yang kini ditinggali. Namun apabila telah terpapar sakit flu, segera pergi ke dokter untuk pemeriksaan lebih lanjut atau meredakannya menggunakan obat flu untuk ibu hamil.

Memiliki pertanyaan? Anda bisa berkonsultasi lewat video call langsung dengan dokter terkait di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Playstore.

Baca juga: Pentingnya Asam Folat untuk Ibu Hamil yang Perlu diketahui!

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Kehamilan & Menyusui

Mulai dari IDR 300.000

Pesan Sekarang
Referensi

Health Direct. Cold and Flu During Pregnancy. 2020. Available at: https://www.healthdirect.gov.au/cold-and-flu-during-pregnancy (Accessed 12 Januari 2022).  

Pregnancy Baby Care. Causes and Symptoms of Flu During Pregnancy. Available at: http://www.pregnancy-baby-care.com/conditions-during-pregnancy/flu-during-pregnancy.html (Accessed 12 Januari 2022). 

Bagikan artikel ini    

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Kehamilan & Menyusui

Mulai dari IDR 300.000

Pesan Sekarang