Murah dan Mudah Didapatkan, Ini Dia Kandungan Gizi Tempe Dan Manfaatnya

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 18 Nov 2021

Bagikan

Ketahui Kandungan Gizi Tempe Beserta Manfaatnya

Mungkin diantara Anda sudah mengenal tempe, namun apakah Anda tahu apa saja kandungan gizi tempe? Walaupun tempe merupakan makanan yang paling umum dan murah, tetapi kandungan gizi dan juga manfaatnya tidak boleh dipandang sebelah mata. Lantas apa saja kandungan gizi tempe dan juga manfaatnya? Simak terus penjelasannya dibawah ini.

Kandungan Gizi Tempe

Tempe memiliki kandungan gizi yang sangat mengesankan. Tempe memiliki protein yang tinggi, vitamin dan juga mineral tetapi tetap rendah natrium dan karbohidrat. Berikut ini kandungan gizi pada setiap 3 ons tempe

  • Kalori  162

  • Protein 15 gram

  • Sodium 9 miligram

  • Lemak total 9 ram

  • Karbohidrat 9 gram

  • Mangan 1,2 milligram

  • Zat besi 2,4 milligram

  • Kalsium 93 miligram

  • Kalium 345 miligram

  • Fosfor 224 milligram

Manfaat Tempe

Selain memiliki kandungan gizi yang melimpah, tempe juga memiliki banyak manfaat yang tidak bisa diremehkan. Apa saja manfaat yang bisa didapatkan dari mengonsumi tempe? Berikut ini beberapa manfaat tempe yang bisa Anda dapatkan. 

  1. Mengontrol Berat Badan

Manfaat tempe yang pertama yaitu mengontrol berat badan. Hal ini karena, kandungan gizi tempe berupa protein yang melimpah. Protein dapat membantu Anda merasa kenyang lebih lama sehingga mengurangi rasa lapar.

Ketika Anda merasa kenyang lebih lama, maka Anda dapat mengontrol pola makan. Dalam beberapa penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi makanan kaya protein akan meningkatkan metabolisme yang akan membantu tubuh membakar kalori setelah makan. 

  1. Menjaga Kesehatan Tulang

Manfaat tempe yang selanjutnya yaitu menjaga kesehatan tulang. Hal ini karena kandungan kalsium dalam tempe mampu menjaga tulang tetap kuat. Tulang yang kuat akan mengurangi risiko osteoporosis.

Dalam sebuah penelitian yang dilakukan pada 40 wanita lansia membuktikan manfaat kalsium pada tulang. Para partisipan tersebut mengonsumsi kalsium selama dua tahun dan menunjukkan hasil bahwa kalsium mampu menjaga kepadatan tulang.

Baca Juga: Mineral dan Vitamin Untuk Tulang Dan Otot Agar Tetap Sehat

  1.  Menjaga Kesehatan Jantung

Tempe juga mampu menjaga kesehatan jantung karena kandungan isoflavon. Senyawa isoflavon bermanfaat dalam menjaga kesehatan jantung.

Dalam beberapa penelitian menunjukkan bahwa isoflavon yang ada di dalam kedelai mampu mengurangi kadar kolesterol total dan juga kolesterol jahat yang menyebabkan risiko penyakit jantung. Selain itu, protein yang ada di dalam tempe juga mampu menurunkan kolesterol dan trigliserida. 

  1. Meningkatkan Kesehatan Usus

Manfaat selanjutnya dari tempe yaitu meningkatkan kesehatan usus. Hal ini karena tempe memiliki banyak kandungan prebiotik. Prebiotik itu sendiri merupakan jenis serat yang akan menjadi bahan makanan bakteri baik di usus.

Dalam sebuah studi menunjukkan bahwa tempe dapat membantu meningkatkan konsentrasi bakteri baik di usus. Bakteri baik dalam usus memiliki peran penting dalam kesehatan usus secara menyeluruh. 

  1. Menangkal Radikal Bebas

Tempe juga mampu menangkal radikal bebas. Manfaat tempe yang satu ini datang dari kandungan isoflavon yang memiliki sifat antioksidan. Sebagai antioksidan, isoflavon mampu menangkal kerusakan sel yang diakibatkan oleh radikal bebas.

Radikal bebas yang berlebih dapat memicu terjadinya berbagai penyakit kronis seperti kanker, penyakit jantung dan diabetes. Dalam sebuah studi ditunjukkan bahwa, kandungan isoflavon dalam tempe memiliki sifat antioksidan yang jauh lebih hemat daripada produk olahan kedelai lainnya. 

  1. Mencegah Anemia

Tempe memiliki kandungan vitamin B12 yang dapat mencegah terjadinya anemia atau kurang darah. Vitamin B12 berguna dalam membantu tubuh untuk memproduksi sel darah merah. Apabila tubuh kekurangan vitamin B12 maka akan menimbulkan beberapa gejala seperti lemas, lelah, pusing, dan pucat. 

Pada umumnya, vitamin B12 bisa didapatkan dari ikan, daging, susu, dan telur. Akan tetapi, tempe merupakan satu-satunya pangan nabati yang menjadi sumber vitamin B12. Setiap 100 gram tempe setidaknya terdapat 1,7 mikrogram vitamin B12. 

Itulah beberapa informasi mengenai kandungan gizi tempe dan juga manfaat yang diperoleh oleh tubuh. Perlu juga diketahui, bahwa cara mengolah tempe yang tepat yaitu dengan dikukus, panggang atau bakar. Hindari menggoreng tempe karena beberapa nutrisi dalam tempe seperti prebiotik akan rusak ketika digoreng. 

 

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca Juga: Fakta Kandungan Nutrisi Tahu, Makanan Yang Banyak Digemari

 

Sumber:

1. Link, Rachel. Why Tempeh Is Incredibly Healthy and Nutritious. (2017)

2. Links, Rachel. 7 Top Tempeh Benefits (2019)

Bagikan artikel ini