Disebut dapat Menurunkan Gula Darah, Apa Itu Daun Insulin?

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 06 Oct 2021

Bagikan

Disebut dapat Menurunkan Gula Darah, Apa Itu Daun Insulin?

Daun insulin merupakan salah satu tanaman populer yang kerap digunakan sebagai alternatif obat alami bagi para penderita diabetes. Tanaman ini dinamakan demikian karena disebut-sebut memiliki fungsi yang identik dengan suntik insulin, yakni untuk menurunkan kadar gula dalam darah. 

Lantas apa itu daun insulin? Apakah benar bahwa tanaman yang satu ini dapat menurunkan kadar gula dalam darah seseorang? Untuk mengetahui jawaban dari pertanyaan tersebut, simak terus penjelasan mengenai daun insulin berikut ini. 

Apa itu daun insulin?

Daun insulin memiliki nama latin Costus igneus, dan disebut daun insulin karena khasiatnya yang dipercaya dapat menurunkan kadar gula dalam darah. Anggapan ini ternyata benar adanya karena telah diperkuat oleh sejumlah penelitian. Sebagai contoh adalah penelitian yang dilakukan oleh Kasturba Medical College, yang menyatakan bahwa efektivitas dari daun insulin ini setara dengan efektivitas pengobatan glibenclamide dalam menurunkan kadar gula darah dalam waktu 2 jam setelah makan.

Tidak hanya itu saja, berdasarkan penelitian yang diterbitkan dalam International Journal of Ayurveda Research, daun insulin dapat menurunkan kadar gula dalam darah pada hewan uji setelah dipicu pula dengan menggunakan obat dexamethasone.

Efektivitas daun insulin dalam menurunkan kadar gula dalam darah ini kemudian menjadi kabar baik bagi para penderita diabetes itu sendiri. Meskipun begitu, masih diperlukan penelitian lebih lanjut mengenai efektivitas daun insulin dalam menurunkan kadar gula dalam darah yang cukup tinggi. 

Baca Juga: Benarkah Tanaman Insulin dapat Mengobati Diabetes?

Fakta-fakta mengenai daun insulin

Terdapat beberapa hal yang perlu Anda ketahui mengenai daun insulin ini. Untuk lebih jelasnya, berikut adalah penjelasan fakta-fakta mengenai daun insulin yang perlu diketahui. 

  1. Asal daun insulin

Daun insulin sejatinya berasal dari Meksiko, kemudian menyebar ke Amerika, Afrika, hingga Asia, termasuk Indonesia. Karena berasal dari Meksiko, tanaman ini kemudian dikenal pula dengan julukan Mexican Sunflower

  1. Ciri daun insulin

Daun insulin pada umumnya dapat dicirikan dengan bentuk daunnya yang menjari dan berwarna hijau tua, memiliki batang berkayu setinggi 1 sampai 3 meter, memiliki bunga seperti bunga matahari, serta memiliki umbi berwarna coklat dengan bagian dalam berwarna putih. 

  1. Kandungan daun insulin

Daun insulin memiliki kandungan berupa fruktosa bebas sekitar 35 persen dan fruktosa terikat sekitar 25 persen. Selain itu, daun insulin ini juga memiliki kandungan flavonoid, glikosida, alkaloid, saponin, tannin, aloksan, hingga steroid. Kandungan-kandungan inilah yang mampu bertindak sebagai antioksidan, antidiabetik, dan juga antibakteri. 

Baca Juga: Tips Menjaga Kadar Gula Darah Selama Puasa

Khasiat daun insulin bagi kesehatan 

Selain baik bagi para penderita diabetes, daun insulin ternyata juga mampu mendatangkan beragam khasiat bagi kesehatan. Berikut ini adalah khasiat-khasiat daun insulin selain untuk menurunkan kadar gula dalam darah. 

  1. Menurunkan tekanan darah

Khasiat daun insulin yang pertama yaitu dapat menurunkan tekanan darah tinggi. Khasiat ini berasal dari efek diuretik yang dimiliki daun insulin bekerja mirip dengan obat yang digunakan untuk mengatasi tekanan darah tinggi. Dalam sebuah penelitian, dilakukan perbandingan insulin dosis 100 mg dan 200 mg per kg berat badan dengan furosemide 4 mg per kg berat. Dalam penelitian tersebut menghasilkan bahwa efek dari daun insulin sama dengan efek obat furosemide. 

  1. Memiliki sifat antimikroba

Daun insulin memiliki sifat antimikroba yang dapat melawan perkembangan bakteri.  Beberapa bakteri yang dapat dilawan oleh antimikroba daun insulin yaitu Micrococcus luteus, Bacillus megaterium, Streptococcus lactis, Salmonella, Staphylococcus aureus dan Pseudomonomon aeruginosa negatif. Tidak hanya itu, ekstrak etanol dari daun insulin juga dapat melawan bakteri E.coli dan Candida albicans

  1. Melawan radikal bebas

Khasiat daun insulin yang terakhir yaitu dapat melawan radikal bebas. Hal ini karena di dalam daun insulin terdapat senyawa quercetin dan diosgenin yang merupakan senyawa antioksidan. Senyawa tersebut dapat berguna dalam melawan efek paparan radikal bebas pada pankreas, hati dan ginjal. Dalam sebuah penelitian ditemukan bahwa aktivitas antioksidan yang dimiliki daun insulin sangatlah tinggi yaitu sekitar 89,5% hingga 90%. 

Demikianlah penjelasan mengenai daun insulin yang disebut dapat menurunkan kadar gula dalam darah. Ternyata, selain dapat menurunkan kadar gula dalam darah, tanaman yang berasal dari Meksiko ini memiliki khasiat lain yang juga baik bagi kesehatan. 

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca Juga: Mengenal Lebih Jauh Mengenai Gula Darah Normal

 

Sumber:

Shetty, A. J., et al. 2010. Effect of the insulin plant leaves on dexamethasone-induced hyperglycemia. International Journal of Ayurveda Research. 

Ashwini, S. et al. 2015. Insulin plant (Costus pictus) extract improves insulin sensitivity and ameliorates atherogenic dyslipidemia in fructose induced insulin resistant rats. Molecular mechanism. Journal of Functional Foods. 

Moolihai  Oranic. Emerging Health Benefits of Insulin Plant.  

Defeat Diabetes Foundation. Insulin Plant.

Bagikan artikel ini