Cara Terbaik untuk Mengatasi Hidung Mampet

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 28 Jun 2022

Bagikan

Cara Terbaik untuk Mengatasi Hidung Mampet

Kondisi hidung mampet sangat mengganggu dan merepotkan, terutama saat pilek atau flu. Bagaimana cara mengatasi hidung mampet agar dapat beraktivitas seperti biasa?

Banyak dari kita yang beranggapan bahwa hidung mampet sebelah ini disebabkan oleh lendir yang terlalu banyak di saluran hidung. Hal ini tidak sepenuhnya tepat, karena hidung yang tersumbat umumnya diakibatkan oleh peradangan pada pembuluh darah di sinus. 

 

Cara Mengatasi Hidung Mampet Sebelah

Terlepas dari penyebabnya, kondisi hidung mampet sebelah tentu sangat menyiksa. Namun Anda tidak perlu khawatir, karena sejatinya ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk meredakan kondisi ini. Adapun beberapa cara mengatasi hidung mampet sebelah di antaranya adalah sebagai berikut.

  1. Menjaga tubuh tetap terhidrasi

Saat seseorang mengalami hidung tersumbat akibat flu atau pilek, maka adalah hal penting untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan minum air putih yang banyak. Dalam hal ini, mempertahankan tingkat hidrasi tubuh tetap optimal dapat membantu lendir di hidung lebih encer, sehingga lebih mudah dikeluarkan. Hal ini juga penting untuk mengurangi tekanan di sinus, karena lebih sedikit tekanan akan berarti lebih sedikit iritasi dan peradangan. 

  1. Mengompres air hangat

Gejala hidung tersumbat juga dapat diringankan dengan melakukan kompres air hangat. Untuk melakukannya, Anda hanya perlu menyiapkan sebuah handuk dengan air hangat, lalu celupkan handuk tersebut ke air hangat yang telah disediakan. Peras air hingga tak bersisa dari handuk, kemudian lipat dan tempelkan handuk ke atas hidung ataupun dahi. Cara ini dapat Anda ulangi untuk mendapatkan kenyamanan dan meredakan peradangan di lubang hidung.

  1. Menggunakan humidifier

Humidifier atau alat pelembap udara dapat menjadi cara tercepat sekaligus termudah untuk mengurangi gejala hidung mampet sebelah. Dalam hal ini, menghirup udara yang lembap dapat membuat jaringan yang teriritasi serta pembuluh darah yang membengkak di hidung dan sinus menjadi lebih tenang. Selain itu, beberapa klaim mengungkapkan bahwa udara yang dilembabkan juga dapat membantu lendir yang menyumbat menjadi lebih encer dan dapat mengalir dengan lebih baik.

  1. Menggunakan semprotan garam

Memiliki tujuan yang hampir mirip dengan humidifier, penggunaan semprotan garam atau nasal spray ditujukan untuk meningkatkan kelembapan di lubang hidung. Di antara beberapa jenis semprotan garam ada yang dapat dikategorikan pula sebagai obat dekongestan. Jika ingin mencobanya, ada baiknya Anda mengonsultasikan penggunaan nasal spray dengan dekongestan ke dokter terlebih dahulu.

Baca juga: Hidung Tersumbat Tapi Tidak Pilek, Ini Dia Penyebabnya!

  1. Mandi dengan air hangat

Air hangat tidak dapat dipungkiri merupakan sumber dari segala kenyamanan dari rasa sakit yang mengganggu. Dalam kaitannya dengan hidung mampet sebelah, mandi air hangat juga dapat menjadi salah satu alternatif untuk mengatasinya. Hal ini karena uap dari pancuran dapat sangat membantu untuk mengencerkan lendir dan meredakan peradangan. Oleh karena itulah, mandi air hangat dapat menjadikan pernapasan Anda kembali normal, paling tidak untuk sementara waktu. 

Manfaat yang sama juga bisa Anda dapatkan dengan cara menghirup uap air hangat dari wastafel. Untuk melakukannya, mula-mula Anda perlu mengatur agar suhunya sesuai (tidak terlalu panas atau dingin). Setelah dirasa tepat, Anda bisa duduk di bawah pancuran dengan handuk diletakkan di atas kepala, lalu biarkan uap menumpuk dan di saat bersamaan cobalah untuk menarik napas dalam-dalam. Cobalah untuk berhati-hati saat melakukan hal ini, agar bagian wajah tidak terbakar akibat air yang terlalu panas.

Nah, demikianlah penjelasan mengenai cara mengatasi hidung mampet sebelah yang perlu Anda ketahui. Apabila gejala yang dialami tidak kunjung sembuh hingga berhari-hari, maka ada baiknya Anda segera mengunjungi dokter untuk memeriksakan diri. Dalam hal ini, dokter dapat memberi diagnosis yang tepat sekaligus menyarankan cara mengatasi hidung tersumbat yang Anda alami. Dokter juga dapat meresepkan obat-obatan tertentu yang diperlukan untuk mempercepat pemulihan Anda, baik itu dari flu, pilek, batuk, maupun penyebab hidung tersumbat lainnya.

Memiliki pertanyaan? Anda bisa berkonsultasi lewat video call langsung dengan dokter terkait di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Playstore.

Baca juga: Apakah Anda Pilek Berkepanjangan? Bisa Jadi Itu Sinusitis

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Umum

Mulai dari IDR 150.000

Pesan Sekarang
Referensi

Griffin, Morgan. 2022. How to Treat Nasal Congestion and Sinus Pressure. https://www.webmd.com/allergies/sinus-congestion

Ambardekar, Nayana. 2022. 5 Ways to Get Rid of a Stuffy Nose. https://www.webmd.com/cold-and-flu/5-ways-get-rid-stuffy-nose

Bagikan artikel ini    

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Umum

Mulai dari IDR 150.000

Pesan Sekarang