Perempuan Wajib Tahu, Berikut Ini Beberapa Penyebab Telat Haid dan Solusinya

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 08 Sep 2021

Bagikan

5 Penyebab Telat Haid Beserta Cara Mengatasinya

Penyebab telat haid membuat bingung sebagian wanita. Bagi para perempuan dengan kondisi haid yang tidak teratur, mengetahui penyebab telat haid dan solusinya adalah suatu hal yang penting.

Pada umumnya, siklus haid ini terjadi selama 21 sampai 35 hari, di mana hari pertama haid bulan ini dikatakan sebagai hari pertama siklus menstruasi itu sendiri, sedangkan hari pertama haid bulan berikutnya dikatakan sebagai permulaan siklus berikutnya.

Memiliki jadwal siklus yang teratur akan sangat memudahkan para wanita dalam mengetahui masa subur. Pada kondisi yang cukup umum, banyak yang sering mengartikan kondisi telat haid ini sebagai kehamilan. Padahal, hal tersebut belum tentu merupakan penyebabnya. Untuk itu, mari kita ulas bersama apa saja penyebab telat haid dan solusinya berikut ini. 

Penyebab Telat Haid

  1. Sedang Hamil

Salah satu penyebab telat haid yang paling umum yaitu hamil. Hal ini karena, salah satu tanda kehamilan yaitu terlambat haid. Untuk memastikan hal ini, Anda bisa mengingat kembali kapan terakhir kali Anda berhubungan seksual dan amati apakah ada tanda kehamilan lainnya seperti payudara nyeri atau mudah lelah. Untuk lebih mudahnya, Anda bisa melakukan tes kehamilan menggunakan test pack. 

  1. Sedang Mengalami Stres

Penyebab telat haid yang selanjutnya yaitu stres. Ternyata stres yang Anda alami bisa menjadi penyebab haid terlambat. Hal ini karena, pada saat stres tubuh akan memproduksi hormon kortisol secara berlebihan yang akhirnya mengganggu otak yang akan mengatur haid. Apabila Anda sedang stres dan telat haid, cobalah untuk menenangkan diri dengan meditasi atau melakukan hal yang Anda senangi. 

  1. Sedang Menyusui

Ibu yang sedang menyusui juga akan mengalami telat haid. Hal ini disebabkan oleh hormon prolaktin yang merangsang produksi ASI. Hormon yang dihasilkan ini dapat menghambat hormon estrogen dan juga progesteron yang berfungsi dapat mengatur proses haid. Selain itu, pada saat hormon prolaktin diproduksi secara berlebihan, maka masa ovulasi menjadi terhambat dan siklus haid menjadi tidak teratur. 

  1. Perubahan Berat Badan Secara Drastis

Perubahan berat badan baik naik ataupun turun secara drastis juga dapat menyebabkan haid terlambat datang. Perubahan berat badan yang drastis ini dapat menyebabkan kacaunya kerja dari hipotalamus atau kelenjar otak yang berfungsi dalam mengatur siklus haid.

Pada saat Anda mengalami penurunan berat badan secara drastis, maka hormon estrogen akan mengalami hambatan. Sedangkan pada saat tubuh mengalami kenaikan berat badan, maka hormon estrogen mengalami kelebihan 

  1. Aktivitas Fisik yang Berat

Penyebab telat haid yang terakhir yaitu aktivitas fisik yang berat. Stres yang ditimbulkan akibat aktivitas fisik yang berat dapat mempengaruhi produksi hormon estrogen dan progesteron. Apabila terjadi ketidakseimbangan hormon ini, maka siklus haid menjadi tidak teratur atau terlambat datang. 

Baca Juga: Apa Saja Penyebab Keluar Flek Coklat Setelah Haid? Ketahui Alasannya di Sini

Solusi Mengatasi Kondisi Telat Haid

Setelah mengetahui beberapa hal yang dapat menyebabkan haid tidak teratur, Anda mungkin bertanya-tanya tentang solusi dalam mengatasi kondisi tersebut. Dalam hal ini, ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan, yakni sebagai berikut.

1. Menjaga Berat Badan

Menjaga berat badan tidak melulu tentang bentuk tubuh yang terlihat ideal dan menarik. Hal ini karena kondisi haid yang tidak teratur pun bisa disebabkan oleh berat badan yang terlalu tinggi ataupun terlalu rendah. Untuk itu, solusi mengatasi kondisi telat haid yang pertama adalah dengan mencoba untuk menjaga berat badan itu sendiri. 

2. Tidak Berolahraga Secara Berlebihan

Olahraga memang bisa dikatakan baik bagi tubuh. Meskipun begitu, apabila dilakukan secara berlebihan, olahraga dalam hal ini hanya akan membuat siklus haid Anda terganggu. Untuk itu, cobalah untuk mengurangi intensitas olahraga Anda, dan buatlah jadwal baru yang relatif lebih ringan dibanding sebelumnya. 

3. Melakukan Yoga

Sebagaimana yang telah diterangkan sebelumnya, salah satu hal yang menjadi penyebab kondisi haid yang tidak teratur adalah stres. Dalam hal ini, Anda bisa mencoba untuk mengendalikan stres dengan cara mencoba olahraga yoga dengan rutin. Yoga yang mempromosikan relaksasi dalam hal ini terbukti dapat mengatasi permasalahan haid Anda, bahkan mengurangi gejala-gejala yang timbul ketika tengah mengalami haid. 

Demikianlah penjelasan mengenai penyebab telat haid dan solusinya. Apabila telah mencoba beberapa solusi di atas dan Anda masih tetap mengalami telat haid, cobalah untuk berkonsultasi dengan dokter demi mendapatkan diagnosis dan penanganan terbaik.

 

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca Juga: Benarkah Olahraga Dapat Meningkatkan Nyeri Haid?

Tag :
Referensi
  1. Weiss, Robin Elise. 2021. 10 Reasons for a Missed Period. 
  2. Jonsons, Traci C. 2021. Why Is My Period So Random?
Bagikan artikel ini