Orang tua perlu mengetahui cara mengkritik yang baik dan benar pada anak. Cara mengkritik yang salah, dapat berdampak buruk pada perkembangan anak Anda. Sebagai seorang orang tua, mengkritik anak Anda adalah hal yang mudah dilakukan. Hal tersebut bahkan dapat terjadi tanpa Anda sadari, seperti:
“Kamu mau keluar rumah seperti itu?”
“Kok kamu nilainya kalah sama teman kamu?”
“Kamu kenapa di rumah aja? Kok gak sama teman-teman kamu?”
Ketika Anda berkomentar seperti itu, Anda umumnya tidak menyangka opini tersebut sebagai sebuah kritik. Hal tersebut dapat membantu anak Anda untuk menyadari bahwa terdapat masalah, atau ada hal yang perlu diperbaiki oleh anak Anda.
Kritik konstruktif merupakan hal yang baik, tetapi Anda harus tetap mengetahui batasannya. Beberapa alasannya adalah:
Untuk mencegah mengkritik anak Anda terlalu keras atau terus-menerus, coba untuk berhenti dulu dan berpikir sebelum berbicara.
Ada dua hal yang perlu Anda pikirkan sebelum mengkritik anak Anda, yaitu:
Jawab pertanyaan tersebut dengan jujur, sejujur yang Anda bisa, terutama pada pertanyaan kedua. Apabila jawaban dari salah satu adalah tidak, Anda tidak boleh mengkritik anak Anda. Jangan mengambil risiko untuk membuat hubungan Anda dengan anak Anda menjadi buruk.
Baca Juga: 5 Bahasan Utama Psikologi Anak yang Perlu Diketahui
Apabila kedua jawabannya adalah iya, tanyakan dua pertanyaan lanjutan ini:
Mengkritik anak di depan khayalak umum merupakan hal yang penting ketika mereka memang melakukan kesalahan fatal seperti membahayakan diri sendiri ataupun orang lain atau berperilaku kasar terhadap orang lain.
Namun, di luar keadaan-keadaan tersebut, mengkritik anak di depan publik hanya akan mempermalukan anak Anda. Apalagi jika anak Anda telah memiliki suasana hati yang buruk, hal ini dapat menyebabkan trauma atau perubahan dinamika hubungan antara Anda dengan anak Anda.
Apabila anak Anda tidak mau mengubah perilakunya, Anda harus berpikir cara lain selain mengkritiknya. Pertanyaan selanjutnya akan membuat Anda menelusuri opsi-opsi lain:
Apakah ada cara lain untuk mengubah perilakunya?
Jawaban dari pertanyaan tersebut kemungkinan besar adalah iya. Sebagai orang tua, Anda pasti mengharapkan perilaku yang terbaik agar perkembangan anak Anda optimal.
Usahakan untuk selalu membangun lingkungan yang suportif dan kolaboratif agar anak Anda merasa aman, nyaman, dan mampu menentukan keputusannya sendiri. Kata-kata orang tua sangatlah penting bagi seorang anak.
Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.
Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.
Baca Juga: Pelajari Cara Menjadi Pendengar yang Baik dan Aktif
Referensi:
McCarthy C. Think hard before shaming children [Internet]. Harvard: Harvard Health Blog; 2020 Jan [cited 2020 Jul]. Available from: https://www.health.harvard.edu/blog/think-hard-before-shaming-children-2020012418692
Anda mungkin juga tertarik