Lawan dari Pandemi, yang Dimaksud Dengan Endemik adalah?

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 29 Mar 2022

Bagikan

endemik

Seperti halnya pandemi, tahukah Anda bahwa endemik adalah salah satu istilah tentang wabah penyakit tertentu? Namun keduanya memiliki perbedaan berdasarkan beberapa aspek. Mungkin kata pandemi sudah tidak asing lagi di telinga Anda mengingat kondisi pada beberapa waktu ini berbagai negara sedang menghadapi pandemi Covid 19,  tetapi bagaimana dengan endemik? Mari simak penjelasan lebih lanjut mengenai endemik beserta jenis-jenis penyakit endemik pada ulasan berikut ini.

Apa Itu Endemik?

Penyakit endemik adalah penyakit yang secara konsisten atau selalu ada dalam suatu populasi di wilayah tertentu. Karena hal tersebutlah maka oleh sebagian besar orang, penyakit endemik dianggap sebagai penyakit yang lazim terjadi. Berbeda dengan pandemi, penyakit endemik skalanya lebih kecil atau tidak seluas pandemi yang menyebar di berbagai negara hingga seluruh dunia. Adanya penyakit endemik bisa dipengaruhi oleh beberapa faktor, di antaranya yaitu karakteristik wilayah dan karakteristik populasi.

Jenis-Jenis Penyakit yang Tergolong Endemik

Suatu lingkungan yang menjadi tempat berkembangnya virus, bakteri, atau parasit bisa menjadi pemicu lahirnya penyakit endemik. Penyakit endemik bisa mempengaruhi sebagian besar individu pada usia tertentu dari suatu populasi (holoendemic). Serta bisa juga secara terus menerus hadir pada tingkat yang tinggi dan ditemukan pada semua kelompok usia (hyperendemic). Berikut ini beberapa jenis penyakit yang tergolong sebagai penyakit endemik dan banyak terjadi di beberapa negara di antaranya yaitu:

  1. Malaria 

Malaria merupakan salah satu jenis penyakit endemik yang lazim di beberapa wilayah seperti Asia, Afrika, Timur Tengah, hingga Amerika Latin. Penyakit ini ditularkan oleh parasit protozoa dari genus plasmodium yang menghancurkan sel darah merah di limpa dan hati. Jika tidak ditangani lebih lanjut, hal tersebut bisa berdampak fatal bagi penderitanya. Penyakit malaria termasuk dalam penyakit endemik dengan kasus terbanyak yang terjadi di berbagai negara. Berdasarkan penelitian terbaru, setiap tahun terdapat 200 hingga 500 juta orang menderita malaria, di mana 1,5 hingga 2,7 juta orang di antaranya tidak bisa diselamatkan.

  1. Hepatitis B

Penyakit hepatitis B atau HBV termasuk dalam penyakit endemik di berbagai wilayah seperti Afrika, Asia, Pasifik Barat, Mediterania Timur, Eropa, dan Amerika.  Penyakit ini adalah jenis infeksi hati yang bisa menjadi kronis dan mengancam jiwa para penderitanya. Di wilayah endemik, penyakit ini sangat mudah untuk menular dan tersebar dari paparan darah atau cairan yang terinfeksi hingga penularan secara seksual. Hepatitis B bisa diderita oleh pasien dari berbagai usia, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Saat ini memang telah tersedia vaksin untuk meminimalisir penularan virus hepatitis B, namun penyakit ini masih menjadi penyakit yang mengkhawatirkan di beberapa negara.

  1. Demam Berdarah Dengue (DBD)

DBD adalah penyakit endemik yang disebabkan oleh virus dengue (DENV), di mana virus tersebut ditularkan oleh nyamuk aedes aegypti dan aedes albopictus. Bahkan penyakit ini menjadi penyakit serius yang menyebabkan kasus kematian dalam jumlah yang besar di negara-negara Asia dan Amerika Latin. DBD sangat rentan terjadi di wilayah yang memiliki iklim tropis dan sub-tropis di seluruh dunia, terutama di daerah perkotaan yang padat penduduk. Secara global, penyakit ini telah berkembang di beberapa dekade terakhir ini. Sekitar setengah dari jumlah keseluruhan populasi di dunia kini bisa terancam dan diperkirakan terdapat 100 hingga 400 juta kasus infeksi DBD setiap tahunnya.  

Baca juga: Waspadai, Ini Gejala DBD Yang Wajib Anda Ketahui

  1. Lymphatic Filariasis

Penyakit endemik ini adalah penyakit yang merusak sistem limfatik dan mempengaruhi sistem kekebalan tubuh. Sehingga menyebabkan pembesaran abnormal pada bagian tubuh disertai dengan rasa sakit (terutama pada bagian kaki). Oleh karena itu, di Indonesia penyakit lymphatic filariasis sering dikenal juga dengan istilah kaki gajah. Di seluruh dunia, sekitar ratusan juta orang yang ada di beberapa negara terancam oleh penyakit lymphatic filariasis. Sehingga memerlukan kemoterapi preventif untuk menghentikan penyebaran infeksi parasit yang lebih fatal dari penyakit ini.

Itulah beberapa penyakit endemik yang lazim terjadi di berbagai wilayah di dunia. Penyakit endemik adalah penyakit yang memerlukan penanganan serius dan tidak bisa dibiarkan begitu saja. Karena berdasarkan kasus-kasus yang telah terjadi, penyakit endemik telah merenggut banyak korban jiwa. Hal yang paling penting yaitu Anda bisa menerapkan pola hidup sehat dan menjaga kebersihan lingkungan dari mulai hal terkecil di sekitar Anda.  

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca Juga: Pandemi Bikin Susah Kemana Aja? Konsultasi Dokter Online Bisa Jadi Solusinya

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Umum

Mulai dari IDR 150.000

Pesan Sekarang
Referensi

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca Juga: Pandemi Bikin Susah Kemana Aja? Konsultasi Dokter Online Bisa Jadi Solusinya

Bagikan artikel ini    

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Umum

Mulai dari IDR 150.000

Pesan Sekarang