Konsumsi Makanan Tinggi Protein Ini Baik Untuk Kesehatan Tubuh Anda, Lho!

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 28 Jul 2021

Bagikan

Konsumsi Makanan Tinggi Protein Ini Baik Untuk Kesehatan Tubuh Anda, Lho!

Seberapa penting sih konsumsi makanan tinggi protein untuk kesehatan? Dari kecil mungkin anda sering mendengar istilah protein. Namun, tahukah anda apa itu sebenarnya protein? Protein sendiri merupakan molekul organik yang dibentuk dari kumpulan asam amino.

Asam amino ini diikat oleh ikatan kimia, lalu membentuk struktur 3 dimensi, yang mana berperan untuk fungsi tubuh manusia. Ada 20 asam amino yang membantu terbentuknya ribuan protein berbeda dalam tubuh. Terdapat 3 zat gizi makro yang dibutuhkan dalam jumlah besar setiap harinya, yaitu karbohidrat, protein, dan lemak.

Fungsi Protein

Konsumsi makanan tinggi protein menjadi sangat penting untuk kesehatan yang baik, berikut ini fungsi protein yang perlu anda ketahui, yaitu:

  1. Pertumbuhan dan pemeliharaan, dimana tubuh membutuhkan protein untuk pertumbuhan dan pemeliharaan jaringan. Pada keadaan normal, tubuh akan memecah jumlah protein yang sama digunakan untuk membangun dan memperbaiki jaringan. Sedangkan di lain waktu, protein akan memecah lebih banyak daripada yang bisa dibuatnya. Hal ini menyebabkan kebutuhan tubuh yang meningkat. Biasanya kondisi ini, terjadi pada ibu hamil, orang yang sakit, dan saat ibu menyusui. Jadi, bisa disimpulkan bahwa kebutuhan protein tergantung pada kesehatan dan tingkat aktivitas yang anda lakukan.

  2. Pembawa pesan, disini beberapa protein adalah hormon, yang mana memiliki fungsi untuk mengirimkan informasi antara sel, jaringan, dan organ tubuh. Hormon dibuat dan disekresikan oleh jaringan atau kelenjar endokrin, lalu diangkut dalam darah ke jaringan atau organ, dimana akan mengikat reseptor protein pada permukaan sel. Hormon sendiri dapat dikelompokkan menjadi tiga kategori utama, yaitu protein dan peptida, yang mana terbuat dari rantai asam amino. Lalu, kedua ada steroid yang terbuat dari kolesterol lemak. Terakhir, amina yang terbuat dari asam amino triptofan dan tirosin individu, yang bantu membuat hormon yang berhubungan dengan tidur dan metabolisme.

  3. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dimana protein akan bantu membentuk imunoglobulin atau antibodi untuk melawan infeksi. Antibodi merupakan protein dalam darah yang bantu melindungi tubuh dari bakteri dan virus. Saat bakteri atau virus memasuki sel, maka tubuh akan menghasilkan antibodi. Tanpa antibodi, maka virus dan bakteri ini akan bebas berkembang biak, serta membanjiri tubuh dengan penyakit yang akan ditimbulkan.

Baca Juga: Benarkah Diet Protein Tinggi Baik bagi Tubuh?

Manfaat Protein

Setelah mengetahui fungsi protein untuk tubuh, maka anda juga perlu mengetahui apa manfaat mengonsumsi makanan tinggi protein. Beberapa manfaat yang bisa anda dapatkan adalah seperti menurunkan tekanan darah tinggi dan melawan diabetes. Selain itu, berikut ini manfaat kesehatan yang bisa anda dapatkan dengan mengonsumsi protein, yaitu:

  1. Konsumsi makanan tinggi protein dapat membuat anda merasa kenyang lebih lama. Protein dapat meningkatkan rasa kenyang, dibandingkan dengan lemak dan karbohidrat. Kemampuan protein untuk bantu tubuh merasa kenyang lebih lama dapat membantu mengurangi asupan kalori. Dimana kalori menjadi faktor kunci untuk anda yang ingin mengurangi berat badan.

  2. Meningkatkan metabolisme tubuh, seiring dengan mengurangi nafsu makan, protein juga dapat meningkatkan metabolisme tubuh. Tubuh menggunakan energi untuk mencerna dan memanfaatkan nutrisi dalam makanan. Jika anda ingin memiliki tubuh ideal atau ingin menghilangkan lemak di perut, maka mengonsumsi makanan tinggi protein dapat menjadi pertimbangan sebagai pengganti karbohidrat dan lemak. 

  3. Baik untuk tubuh, dimana protein akan bantu membentuk jaringan dan organ tubuh. Tak hanya itu, mengonsumsi makanan tinggi protein dapat bantu tubuh anda memperbaiki cedera lebih cepat. Perlu diketahui, meski protein bisa membahayakan orang yang memiliki masalah ginjal. Namun, protein tidak akan membahayakan orang dengan ginjal yang sehat. 

Setelah mengetahui fungsi dan manfaat dari mengonsumsi makanan tinggi protein, lalu makanan apa saja yang memiliki kandungan protein yang tinggi? Makanan seperti telur, kacang almond, dada ayam, gandum, produk susu seperti keju dan yoghurt, brokoli, ikan tuna, dan udang, dapat menjadi pertimbangan anda untuk menjadi sumber protein.

Dengan mengonsumsi makanan tinggi protein seperti diatas, dapat membantu anda mendapatkan manfaat protein seperti menurunkan berat badan, atau ingin mengecilkan lemak di perut. 

 

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca Juga: Memiliki Banyak Manfaat, Ini Daftar Makanan yang Mengandung Protein

 

Referensi:

1. https://www.healthline.com/nutrition/20-delicious-high-protein-foods#TOC_TITLE_HDR_1

2. https://www.betterhealth.vic.gov.au/health/HealthyLiving/protein 

3. https://www.healthline.com/nutrition/functions-of-protein

4. https://iamherbalifenutrition.com/fitness/protein-benefits/

Bagikan artikel ini