Tips Kesehatan
Penting untuk Anda ketahui bagaimana cara menjaga kesehatan tulang. Bukan tanpa alasan, tulang adalah tempat menempel daging dan otot, yang mana membuat manusia dapat bergerak dan bergerak dengan bebas. Maka dari itu kesehatan tulang harus dan perlu selalu dijaga, agar tidak terjadi kerusakan seperti osteoporosis, tulang keropos, dan kerusakan lainnya. Saat berusia muda tubuh Anda akan membuat tulang baru yang lebih cepat. Dimana lebih cepat daripada kerusakan tulang lama dan hal ini akan terjadi peningkatan masa tulang, umumnya mencapai puncak masa tulang pada usia 30 tahun. Setelah usia ini, tulang akan tetap berkembang namun tubuh akan kehilangan massa tulang lebih banyak daripada yang didapatkan. Penurunan massa tulang ini tentunya dapat menyebabkan terjadinya kerusakan tulang seperti osteoporosis. Dimana tulang Anda akan menjadi lemah dan rapuh.
Dibawah ini faktor-faktor yang mempengaruhi kesehatan tulang :
Usia
Berat badan
Ras dan keturunan
Asupan kalsium yang dikonsumsi
Aktivitas fisik
Olahraga yang dilakukan
Rokok dan alkohol
Jenis kelamin, dikatakan bahwa wanita lebih berisiko terkena osteoporosis dibandingkan pria
Kondisi kesehatan, dikatakan bahwa seseorang yang mengalami anoreksia akan berisiko terkena osteoporosis
Kadar hormon, pada hormon tertentu jika terlalu tinggi bisa menyebabkan hilangnya massa tulang, misalnya hormon tiroid
Penggunaan obat-obat tertentu dalam jangka panjang. Misalnya risiko terkena osteoporosis akan meningkat jika menggunakan kortikosteroid
Berikut ini beberapa cara menjaga kesehatan tulang yang dapat Anda lakukan sejak dini:
Posisi duduk yang benar, duduklah dengan posisi tegak. Bila Anda akan duduk dalam jangka waktu yang lama, maka gunakan kursi yang memiliki sandaran. Posisi duduk yang salah dapat menimbulkan rasa pegal pada sekitar bagian leher dan tulang belakang. Hal ini jika dibiarkan terus menerus, bisa menyebabkan gangguan sampai nyeri punggung.
Banyak melakukan gerakan ringan, bila aktivitas yang Anda lakukan memaksa untuk terus duduk dan berdiam diri. Maka, lakukanlah beberapa gerakan ringan sebagai cara menjaga kesehatan tulang. Beberapa gerakan ringan seperti berjalan ditempat, menggelengkan kepala, dan memutar tubuh.
Penuhi asupan nutrisi kalsium, dimana kalsium merupakan salah satu nutrisi yang dibutuhkan oleh tulang untuk menjaga tulang tetap kokoh dan sehat. Sehingga penting untuk Anda memperhatikan asupan kalsium untuk tubuh, sebagai salah satu cara dalam menjaga kesehatan tulang.
Rutin berolahraga di bawah sinar matahari pagi, dengan melakukan kedua hal ini maka akan membantu Anda menjaga kesehatan tulang. Hal ini dikarenakan olahraga itu sendiri, akan membantu menjaga kesehatan tulang. Sedangkan sinar matahari pagi, dapat membantu metabolisme kalsium dalam tubuh.
Mengonsumsi suplemen, yang mana juga diperlukan terutama pada anak-anak usia pertumbuhan dan sedang dalam masa berkembang.
Selain itu, terdapat hal alami yang dapat Anda lakukan sebagai cara menjaga kesehatan tulang, seperti di bawah ini :
Banyak mengonsumsi sayuran, dimana sayuran merupakan salah satu sumber vitamin C terbaik untuk merangsang produksi sel pembentuk tulang. Asupan nutrisi tinggi sayuran sering kali dikaitkan dengan peningkatan mineralisasi tulang, terutama pada usia anak-anak. Sedangkan untuk orang dewasa dapat membantu pemeliharaan massa tulang. Dalam sebuah penelitian, diketahui bahwa wanita yang mengonsumsi banyak sayuran seperti, brokoli, kubis, atau lainnya yang kaya akan antioksidan, mengalami penurunan pergantian tulang.
Mengonsumsi protein yang cukup, asupan protein yang rendah dapat menurunkan penyerapan kalsium. Tak hanya itu, asupan protein yang kurang akan mempengaruhi pembentukan tulang dan kerusakan tulang. Studi menunjukkan bahwa wanita yang lebih tua, memiliki kepadatan tulang lebih baik ketika mengonsumsi protein dalam jumlah yang lebih tinggi.
Hindari diet rendah kalori berlebihan, menurunkan kalori terlalu rendah tidaklah baik. Hal ini karena akan memperlambat metabolisme tubuh, menyebabkan hilangnya massa otot, dan akan berbahaya bagi kesehatan tulang. Diet dengan kurang dari 1000 kalori per hari, dapat menyebabkan kepadatan tulang yang lebih rendah.
Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.
Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.
Baca Juga: Apa Saja Mineral dan Vitamin Untuk Tulang Dan Otot Agar Tetap Sehat
Referensi :
https://bethsaidahospitals.com/cara-menjaga-kesehatan-tulang/
https://dinkes.deliserdangkab.go.id/bagaimana-cara-menjaga-kesehatan-tulang.html
https://www.healthline.com/nutrition/build-healthy-bones#TOC_TITLE_HDR_7
Anda mungkin juga tertarik