Ingin Gigi Tampak Lebih Putih? Ketahui Manfaat Veneer Gigi dan Efek Sampingnya

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 06 Oct 2021

Bagikan

Ingin Gigi Tampak Lebih Putih? Ketahui Manfaat Veneer Gigi dan Efek Sampingnya

Belum lama ini, manfaat veneer gigi tengah menjadi topik hangat yang kerap diperbincangkan dalam dunia kencantikan. Dalam hal ini, veneer gigi tidak hanya dapat memperbaiki struktur gigi Anda, akan tetapi juga dapat membuat tampilan senyum Anda menjadi lebih mempesona. 

Lantas, sebenarnya apa yang dimaksud dengan veneer gigi? Apa saja manfaat veneer gigi dan benarkah bahwa hal tersebut dapat menimbulkan efek samping tertentu? Nah, agar tidak bingung sebaiknya Anda menyimak penjelasan mengenai veneer gigi berikut ini.

Apa itu veneer gigi?

Veneer gigi pada dasarnya adalah sebuah cangkang buatan yang berbentuk tipis dan memiliki warna menyerupai gigi asli, yang kerap digunakan sebagai pelapis bagian depan gigi. Veneer gigi itu sendiri nantinya akan dibentuk sesuai dengan bentuk gigi asli Anda, dengan menggunakan bahan porselen atau komposit.

Pada saat ini, bahan penyusun veneer gigi yang banyak diminati adalah porselen yang disebut-sebut lebih kuat dan tahan lama tahan lama serta memiliki tampilan warna gigi yang natural dan tidak memunculkan warna putih yang terlalu mencolok. 

Berbeda dengan bahan porselen yang dapat bertahan hingga 10 sampai 15 tahun, veneer gigi yang terbuat dari bahan komposit pada umumnya hanya bisa bertahan sekitar 3 sampai 5 tahun saja. Meskipun begitu, perlu diingat bahwa ketahanan dari veneer gigi ini akan bergantung pada bagaimana perawatan yang Anda lakukan dan seberapa sering Anda memeriksakannya ke dokter. 

Baca Juga: Mudah dan Ampuh, Begini Cara Memutihkan Gigi dan Menghilangkan Karang Gigi

Manfaat veneer gigi

Lantas, apa manfaat veneer gigi yang bisa Anda dapatkan? Berikut ini beberapa manfaat veneer gigi yang bisa Anda dapatkan. 

  1. Membuat gigi menjadi putih

Manfaat veneer gigi yang paling umum dan paling populer yaitu memutihkan gigi. Manfaat ini bahkan lebih populer daripada metode pemutihan gigi lainnya yaitu bleaching gigi. Banyak yang lebih memilih veneer gigi karena dapat disesuaikan dengan keinginan sedangkan bleaching harus menentukan mana yang sesuai dengan gigi yang kamu miliki. 

  1. Merapikan gigi 

Selain dapat memutihkan gigi, veneer gigi juga bermanfaat untuk merapikan gigi yang patah ataupun rusak. Tidak hanya itu, gigi yang tidak rapat pun dapat di atasi dengan menggunakan veneer gigi. Tentu gigi yang tidak rapi akan membuat kamu menjadi tidak percaya diri ketika berbicara ataupun saat senyum. 

  1. Membentuk gigi

Salah satu manfaat veneer gigi yang sedang trend yaitu membentuk gigi sesuai dengan keinginan. Banyak yang ingin membentuk giginya menjadi seperti gigi kelinci karena di anggap membuat senyuman menjadi lebih indah. Dalam hal ini, veneer gigi bisa membentuk gigi kelinci sesuai dengan yang Anda inginkan. 

  1. Membuat lebih percaya diri

Manfaat veneer gigi yang bisa Anda dapatkan lainnya yaitu membuat Anda menjadi lebih percaya diri. Hal ini karena veneer gigi dapat mengatasi berbagai masalah gigi Anda mulai seperti gigi yang tidak putih, gigi yang tidak rapi, gigi yang patah dan lainnya. Veneer gigi dalam hal ini mampu mengatasi hal-hal tersebut, sehingga Anda menjadi lebih percaya diri. 

Baca Juga: Bagaimana Cara Menghilangkan Rasa Sakit Gigi dengan Cepat? Ketahui Jawabannya di Sini!

Efek samping veneer gigi

Di balik banyaknya manfaat yang dapat ditawarkan oleh veneer gigi, terdapat pula beberapa efek samping dari pemasangan veneer gigi yang perlu Anda waspadai.

  • Risiko terjadi masalah saat pemasangan veneer seperti posisi yang tidak sesuai dan memicu kerusakan gigi, hingga kondisi veneer yang berlendir ataupun kasar.

  • Gigi menjadi lebih sensitif akibat pengikisan lapisan enamel gigi saat proses pemasangan veneer.

  • Gigi menjadi lebih rentan mengalami keretakan, terutama ketika Anda menggigit makanan yang keras. 

Efek samping pemasangan veneer gigi ini tidak selalu terjadi, dan hanya akan muncul apabila proses pemasangan tidak berjalan dengan lancar. Untuk itu, mengingat efek samping yang dapat ditimbulkannya cukup membahayakan gigi, maka sebaiknya Anda berhati-hati dan lebih jeli lagi dalam memilih dokter gigi yang nantinya akan dipercayakan untuk pemasangan veneer gigi Anda. Dengan cara ini, Anda akan dapat menghindari berbagai macam risiko selama prosedur pemasangan, serta bisa mendapatkan hasil yang lebih maksimal. 

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca Juga: Bagaimana Cara Mencegah Karies Gigi Dan Apa Perbedaannya Dengan Gigi Berlubang

 

Sumber:

Sarah Palmer. 6 Benefits of Porcelain Veneers. 

Oral Health Foundation. Dental Veneers. 

 

All Brite Dental. Do Dental Veneers Have Any Side Effects?.

Bagikan artikel ini