Digunakan Untuk Mata Berair Atau Gejala Alergi, Cetirizine Adalah

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 22 Dec 2021

Bagikan

Mengenal Manfaat Cetirizine Untuk Alergi & Efek Sampingnya

Cetirizine yaitu obat yang memiliki fungsi untuk mengatasi mata berair, gejala alergi, dan pilek. Tak hanya itu, cetirizine ini juga menjadi obat yang dapat digunakan untuk atasi gatal pada hidung, kulit, atau mata, biduran, serta bersin. Cetirizine merupakan antihistamin non penenang, yang mana memiliki cara kerja dengan memblokir reseptor histamin H1 di sel.

Apa itu histamin? Ini merupakan bahan kimia yang memiliki tanggung jawab terhadap reaksi alergi yang terjadi di dalam tubuh. Misalnya ketika pembengkakan selaput hidung, mata gatal, dan juga bersin. Menghambat atau memblokir reseptor histamin H1 ini, dapat mencegah pelepasan zat tersebut. 

Berbeda dengan antihistamin generasi pertama, obat cetirizine tidak langsung masuk ke otak dari darah, maka dari itu biasanya rasa kantuk yang Anda alami akan berkurang. Tetapi, jika dibandingkan dengan antihistamin generasi kedua, maka cetirizine menyebabkan rasa kantuk yang lebih sesudah Anda konsumsi. 

Efek Samping Cetirizine

Tentu dalam setiap penggunaan obat, terdapat potensi risiko munculnya efek samping. Tak terkecuali cetirizine, Di bawah ini adalah beberapa risiko efek samping yang mungkin terjadi:

  • Diare

Dalam waktu yang sering, minumlah air sedikit demi sedikit. Bicarakan dengan apoteker bila Anda mempunyai tanda dehidrasi, yakni seperti buang air kecil yang jarang dari biasanya. Urine yang berwarna gelap serta memiliki bau menyengat juga dapat menjadi tanda dehidrasi. Perlu Anda perhatikan untuk tidak mengonsumsi obat lain, guna mengatasi diare ini. Konsultasikan dengan dokter ahli atau apoteker untuk tindakan apa yang harus dilakukan selanjutnya, jika mengalami efek samping ini.

  • Mual

Efek samping dari penggunaan cetirizine adalah mual. Anda perlu menghindari makanan yang sulit untuk dicerna, juga hindari langsung berbaring sesudah makan. Anda dapat beristirahat dengan kepala yang lebih tinggi daripada kaki. Bila Anda merasa mual, maka Anda dapat mengonsumsi daging tanpa lemak atau keju sebelum tidur.

Selain itu, Anda juga dapat mengonsumsi sedikit biskuit sesudah bangun tidur jika mengalami efek samping mual ini. Minum enam gelas air mineral dalam satu hari juga dapat menjadi cara untuk atasi mual.

Baca Juga: Apakah Alergi Makanan Dapat Dicegah Sejak Dini?

  • Sakit Perut 

Untuk mengatasi efek samping ini, maka Anda dapat makan lebih sering namun dengan jumlah yang lebih sedikit. Kompres perut menggunakan handuk hangat atau botol yang berisikan air hangat. Bila Anda merasa kondisi semakin buruk, maka sudah seharusnya Anda menghubungi dokter agar mendapat perawatan yang lebih baik.

  • Rasa Gelisah

Penggunaan cetirizine juga dapat menyebabkan timbulnya rasa gelisah. Untuk mencegah efek samping ini, maka Anda dapat mencoba untuk konsumsi obat ini tepat sebelum tidur. Bila gejala yang terjadi tidak hilang, Anda sebaiknya segera menghubungi dokter atau layanan kesehatan. Dimana mungkin Anda memerlukan jenis antihistamin yang berbeda. 

  • Sakit Kepala

Jika Anda merasakan sakit kepala sesudah mengonsumsi cetirizine, maka beristirahat dan minum banyak cairan menjadi salah satu cara yang bisa Anda lakukan. Penting juga untuk Anda menghindari minuman beralkohol. Anda dapat meminta tolong apoteker untuk menyarankan obat sakit kepala.

Sakit kepala ini umumnya akan hilang dalam kurun waktu minggu pertama mengonsumsi obat antihistamin ini. Bila sakit kepala yang Anda alami terjadi dalam waktu yang lama, maka segera hubungi dokter atau layanan kesehatan. 

Beberapa efek samping lainnya yang bisa Anda alami karena konsumsi obat cetirizine ini adalah seperti gatal di sebagian kaki atau seluruh tubuh, muntah, biduran, halusinasi, kejang, mengantuk dan lelah, radang di faring, perasaan tidak nyaman, denyut jantung diatas normal, serta alergi yang menyebabkan terjadinya pembengkakan. 

Dalam penggunaan obat ini maka penting untuk dokter mengetahui kondisi kesehatan Anda. Anda perlu berhati-hati jika memiliki kondisi seperti gangguan fungsi ginjal atau hati ringan sampai sedang, sulit buang air kecil, sedang hamil atau menyusui, dan juga epilepsi atau pasien yang memiliki risiko mengalami kejang. Untuk Anda yang memiliki riwayat alergi dengan obat cetirizine dan memiliki penyakit ginjal berat, maka sebaiknya menghindari penggunaan jenis obat antihistamin satu ini.

 

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca Juga: Perbedaan Flu, Alergi, Selesma, dan COVID-19 Yang Penting Anda Ketahui

 

Referensi:

1. NHS

2. WebMD, side effects

3. Healthline, uses, side effects, and precautions

Tag :
Bagikan artikel ini