Waspadai, Ternyata Ada Sayuran yang Dilarang untuk Ibu Hamil

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 30 Mar 2022

Bagikan

sayuran yang dilarang untuk ibu hamil

Pernahkah Anda bertanya, apakah ada sayuran yang dilarang untuk ibu hamil? Mungkin pertanyaan ini muncul karena ibu hamil sangat dianjurkan untuk memerhatikan setiap makanan yang dikonsumsinya. Oleh karena itu, ibu hamil akan selalu memastikan keamanan dari makanan yang dikonsumsinya. 

Lantas apa jawaban dari pertanyaan sebelumnya? Jawaban dari pertanyaan tersebut adalah, ada sayuran yang dilarang untuk ibu hamil.  Meskipun sayur dikenal sebagai sumber makanan yang baik dan memiliki banyak nutrisi penting bagi tubuh. Namun, selama masa kehamilan ternyata ada beberapa sayuran yang sebaiknya dihindari terlebih dahulu. 

Sayuran yang Dilarang untuk Ibu Hamil

Lalu apa saja sayuran yang dilarang untuk ibu hamil tersebut? Sayuran yang dilarang untuk ibu hamil adalah semua sayuran yang tidak diolah dengan benar. Salah satunya, yaitu sayuran yang tidak dibersihkan dan tidak dimasak terlebih dahulu. Pasalnya, pada permukaan sayuran ini kemungkinan terdapat beberapa bakteri yang dapat membahayakan janin. Jadi, pastikan Anda mencucinya terlebih dahulu lalu dimasak jika ingin mengonsumsinya. 

Selain sayuran yang tidak diolah dengan benar, ada juga beberapa sayuran yang dilarang untuk dikonsumsi oleh ibu hamil. Beberapa sayuran ini dilarang karena memiliki kandungan yang bisa berakibat buruk pada janin. Berikut ini beberapa sayuran yang sebaiknya, Anda hindari terlebih dahulu selama kehamilan. 

  1. Daun pepaya

Sayuran yang perlu Anda hindari selama kehamilan yang pertama, yaitu daun pepaya. Hal ini karena daun pepaya memiliki zat aktif yang dapat menjadi racun bagi rahim.  Tidak hanya daun pepaya, Anda juga perlu menghindari konsumsi pepaya muda terlebih dahulu. Pasalnya, getah pepaya dapat menyebabkan kontraksi uterus yang memicu terjadinya persalinan dini. 

  1. Jengkol

Jengkol yang terkenal dengan baunya yang sangat khas, perlu Anda hindari terlebih dahulu selama kehamilan. Hal ini karena jengkol memiliki kandungan asam jengkolat yang dapat memicu terjadinya nyeri pada bagian perut bawah. Tidak hanya itu, jengkol ini juga dapat menyebabkan perdarahan saluran kencing jika mengonsumsinya secara berlebihan. 

  1. Pare

Sayur yang terkenal dengan rasa pahitnya ini merupakan sayuran yang perlu Anda hindari selama kehamilan selanjutnya. Pasalnya, ibu hamil yang mengonsumsi pare akan merasakan sakit kepala, kram perut, dan diare. Tidak hanya itu, pare juga dapat menyebabkan kadar gula menjadi rendah. 

  1. Taoge 

Taoge yang merupakan kecambah dari kacang ijo ini, masuk ke dalam daftar sayuran yang perlu Anda hindari terlebih dahulu selama kehamilan. Hal ini karena terdapat bakteri E.coli, Salmonella, dan Listeria pada taoge mentah. Sebenarnya Anda masih boleh mengonsumsinya, jika olah hingga matang. 

  1. Lalapan mentah

Pernahkah Anda makan diwarung, lalu mendapati ada lalapan sayur dalam kondisi mentah? Pada umumnya, lalapan ini sangat enak dikonsumsi bersamaan dengan ayam goreng atau lainnya. Namun, jika Anda dalam masa kehamilan sebaiknya hindari mengonsumsinya terlebih dahulu. Hal ini karena kemungkinan terdapat beberapa bakteri yang berbahaya dalam permukaan lalapan tersebut. 

Mengolah Sayur yang Baik

Sudah dijelaskan sebelumnya, banyak sayur akan menjadi dilarang jika diolah dengan cara yang salah. Oleh karena itu, penting untuk Anda mengetahui bagaimana cara mengolah sayur dengan baik. Berikut ini cara mengolah sayur dengan baik yang perlu Anda terapkan 

  • Pertama-tama, pilihlah sayur yang segar dengan kondisi yang sangat baik

  • Pastikan memisah penyimpanan sayur dengan baik-baik lainnya

  • Simpan sayuran di dalam kulkas agar kualitasnya tetap baik dan segar 

  • Sebisa mungkin, gunakan peralatan untuk memotong sayur berbeda dengan peralatan untuk memotong daging 

  • Saat mencuci sayuran, pastikan gunakan air mengalir dan keringkan terlebih dahulu sebelum dimasak

  • Sebaiknya buatlah porsi yang pas dan hindari memanaskan kembali sayuran. Pasalnya, ada beberapa sayur yang menjadi racun jika dipanaskan kembali seperti bayam dan brokoli. 

Nah, itulah dia beberapa informasi mengenai sayuran yang dilarang untuk ibu hamil. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi Anda yang sedang dalam masa kehamilan. Selalu pantau perkembangan dan kesehatan janin dengan rutin untuk memeriksakannya ke dokter kandungan. 

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca Juga: Penting untuk Kesehatan Janin, Ini Daftar Buah yang Bagus untuk Ibu Hamil

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Kehamilan & Menyusui

Mulai dari IDR 300.000

Pesan Sekarang
Referensi

Kubala, Jillian. 2020. 11 Foods and Beverages to Avoid During Pregnancy - What Not to Eat. https://www.healthline.com/nutrition/11-foods-to-avoid-during-pregnancy#6.-Caffeine

Nair, Anisha. 2018. Eating Raw Vegetables during Pregnancy – Is It Safe?. https://parenting.firstcry.com/articles/eating-raw-vegetables-during-pregnancy-is-it-safe/ 

Bagikan artikel ini    

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Kehamilan & Menyusui

Mulai dari IDR 300.000

Pesan Sekarang