Waspadai, Ini Dia Bahaya Ciplukan Bagi Kesehatan

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 11 Feb 2022

Bagikan

Ciplukan

Sempat populer dalam beberapa waktu belakangan, bahaya ciplukan bagi kesehatan sejatinya masih belum banyak diketahui. Buah yang semula sering ditemukan di kebun dan terabaikan karena hidup secara liar ini, sekarang sudah mulai susah untuk ditemukan. 

Kelangkaan buah ciplukan pada dasarnya disebabkan oleh ketertarikan masyarakat akan manfaat buah ciplukan yang disebut-sebut dapat menurunkan kadar kolesterol dan mengatasi diabetes. Meskipun hal ini benar adanya, tetapi masih banyak yang belum menyadari tentang bahaya ciplukan bagi kesehatan

Lantas apa yang menyebabkan tanaman yang satu ini berbahaya dan bahaya apa yang mungkin dapat ditimbulkannya untuk kesehatan tubuh itu sendiri? Untuk menjawab pertanyaan ini, ada baiknya Anda menyimak fakta mengenai bahaya ciplukan bagi kesehatan yang akan dijelaskan pada pembahasan berikut ini.

Sekilas mengenai ciplukan

Ciplukan sejatinya merupakan jenis tanaman liar yang tumbuh di daerah tropis dan masih satu keluarga dengan tanaman nightshade. Memiliki nama latin Physalis peruviana, buah ciplukan ini dikenal pula dengan sebutan groundcherry, golden berry hingga morel berry. 

Buah ciplukan hadir dengan bentuk yang cukup unik, dengan warna kuning keemasan. Untuk rasanya sendiri, buah ciplukan ini dapat memberikan rasa yang asam manis, seperti rasa buah nanas atau mangga. Buah ini pun sering dikonsumsi sebagai cemilan maupun untuk campuran dalam salad.

Memiliki kandungan zat bermanfaat yang cukup berlimpah, seperti vitamin C, kalsium, flavonoid, alkaloid, fisalin, asam malat, dan masih banyak lagi, buah ciplukan ini mampu mendatangkan beragam manfaat untuk tubuh, mulai dari melindungi tubuh dari radikal bebas, mengatasi peradangan, meningkatkan kekebalan tubuh hingga menjaga kesehatan tulang.

Buah ciplukan juga dapat meningkatkan kesehatan mata sehingga mempertajam penglihatan seseorang. Manfaat yang satu ini sejatinya datang dari kandungan beta-karoten dan juga luteinnya yang dapat menurunkan risiko terjadinya degenerasi makula yang disebabkan oleh usia. 

Bahaya ciplukan bagi kesehatan

Meskipun sebelumnya telah dijelaskan bahwa buah yang satu ini memiliki banyak kandungan baik dan oleh karenanya mendatangkan manfaat, tetapi Anda masih perlu berhati-hati ketika mengonsumsi ciplukan. Dalam hal ini, buah ciplukan mentah mengandung jenis racun alami, yakni solanin. Adanya kandungan racun pada buah ciplukan ini disebut-sebut karena sifatnya yang tumbuh secara liar. 

Apabila dikonsumsi, solanin dapat menjadi penyebab terjadinya gangguan pencernaan, seperti contoh diare ataupun perut kram. Pada beberapa kasus, efek racun yang terdapat pada buah ciplukan ini juga dapat menimbulkan gejala yang lebih parah dan berakibat cukup fatal. 

Untuk itu, cobalah untuk berhati-hati dalam mengonsumsi buah ciplukan dan hindari mengonsumsinya dalam kondisi mentah serta dalam jumlah yang berlebihan. Hal ini didukung oleh penelitian yang dilakukan pada hewan uji berupa tikus jantan, menunjukkan bahwa konsumsi jus ciplukan dalam jumlah yang banyak dapat meningkatkan risiko kerusakan jantung.

Pada mereka yang memiliki masalah kesehatan tertentu, memasukkan konsumsi buah ciplukan ke dalam pola makan sehari-hari sebaiknya dikonsultasikan dengan dokter terlebih dahulu. Selain itu, cobalah untuk mengonsumsi buah ini dalam kondisi telah matang, yang ditandai dengan warna kuning keemasan. 

Konsumsi ciplukan yang aman

Terlepas dari bahayanya, buah yang satu ini sejatinya bagus dan boleh saja untuk dikonsumsi. Namun, Anda perlu memperhatikan cara mengonsumsinya yang baik agar terhindar dari bahaya ciplukan bagi kesehatan. Lantas seperti apa cara konsumsi ciplukan yang aman?

  • Pertama-tama, pilihlah buah ciplukan yang benar-benar sudah matang. Buah yang matang dalam hal ini memiliki warna kuning keemasan. Untuk mengetahui warnanya, cobalah untuk mengupas daunnya terlebih dahulu.

  • Setelah menemukan buah ciplukan yang matang, cucilah buah tersebut hingga bersih.

  • Terakhir, apabila buah telah tercuci bersih, Anda bisa langsung mengonsumsinya, ataupun mengolahnya menjadi jus, campuran smoothie, atau mengonsumsinya bersama dengan sayuran sebagai salad.

Itulah dia penjelasan singkat mengenai bahaya buah ciplukan bagi kesehatan yang perlu Anda waspadai. Meskipun cukup berbahaya bagi kesehatan, perlu diingat bahwa konsumsi buah dengan kandungan nutrisi melimpah ini sejatinya sah-sah saja untuk dilakukan, selama dikonsumsi dengan cara yang baik dan benar.

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play. 

Baca juga: Ragam Manfaat Buah Salak yang Tidak Bisa Dilewatkan

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Umum

Mulai dari IDR 150.000

Pesan Sekarang
Referensi

Groves, Melissa. 2018. What Are Golden Berries? Everything You Need to Know. https://www.healthline.com/nutrition/golden-berries

WebMD. Health Benefits of Golden Berry. https://www.webmd.com/diet/health-benefits-golden-berry#1

Sharma, Bharat. 2021. 7 Major Side Effects of Eating Too Many Goldenberries. https://goodhealthall.com/side-effects-of-eating-too-many-goldenberries/

Bagikan artikel ini    

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Umum

Mulai dari IDR 150.000

Pesan Sekarang