Wajib Tahu! 7 Manfaat Air Mawar untuk Kulit Wajah

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 23 Jul 2021

Bagikan

Wajib Tahu! 7 Manfaat Air Mawar untuk Kulit Wajah

Apakah Anda sudah tahu tentang manfaat air mawar untuk kulit wajah? Sesuai namanya, air mawar diperoleh dari kelopak bunga mawar yang disuling menggunakan teknologi uap. Kehadiran air mawar sendiri sudah ada sejak pertengahan abad yang lalu karena digunakan oleh orang-orang Timur Tengah, terutama Iran.

7 Manfaat Air Mawar Untuk Kulit Wajah

Saat ini, air mawar telah diproduksi oleh berbagai merek kecantikan yang banyak dijual di pasaran sehingga Anda dapat menemukannya dengan mudah. Nah, berikut ini adalah beberapa manfaat air mawar untuk kulit wajah yang perlu Anda ketahui.

1.  Menjaga Kelembaban Kulit Wajah

Manfaat air mawar yang pertama adalah menjaga kelembaban kulit wajah agar tidak terasa sangat kering kering. Hal itu karena adanya senyawa fenolik berupa flavonoid sehingga air mawar dapat berperan sebagai antioksidan yang mencegah kekeringan kulit.

Ada berbagai macam kemasan air mawar yang dijual di pasaran untuk Anda pilih. Jika botol yang dipilih adalah jenis spray, maka Anda dapat langsung menyemprotkannya pada wajah. Namun jika tidak demikian, teteskan dulu pada kapas untuk kemudian ditempelkan pada wajah layaknya menggunakan toner.

2.  Mencerahkan Kulit Wajah

Sel-sel kulit mati pada wajah yang menumpuk tentu saja dapat membuat kulit wajah Anda terlihat kusam. Oleh karena itu, Anda harus melakukan eksfoliasi secara rutin untuk menghilangkan sel-sel kulit mati.

Adanya kandungan antioksidan pada air mawar dapat membantu proses regenerasi sel-sel pada kulit wajah. Dengan begitu, kulit wajah Anda dapat berangsur-angsur menjadi lebih cerah.

Baca Juga: Kulit Kusam Tak Bercahaya, Kenapa?

3.  Mengecilkan Pori-Pori Wajah

Air mawar juga memiliki kandungan zat astringent yang mampu menyerap minyak wajah berlebih sekaligus membersihkan kotoran yang menempel pada pori-pori wajah. Dengan begitu, pori-pori kulit wajah Anda akan mengecil sehingga kulit terasa halus.

Anda dapat mengaplikasikan air mawar ini setelah mencuci muka dan dilanjutkan dengan menggunakan skincare lainnya. Jika Anda melakukannya secara rutin, maka kulit wajah dapat terlihat lebih sehat dan menjadi flawless saat menggunakan makeup.

4.  Meredakan Jerawat Pada Wajah

Salah satu tanda bahwa kulit sedang tidak sehat adalah munculnya jerawat pada kulit wajah. Terkadang jerawat juga dapat membuat Anda merasa tidak nyaman dan kurang percaya diri untuk tampil di hadapan publik. Nah, manfaat air mawar lainnya adalah meredakan jerawat yang ada pada wajah karena air mawar mengandung antiseptik dan antibakteri.

Selain itu, air mawar juga dapat membantu memudarkan bekas-bekas jerawat pada wajah Anda dan mencegah munculnya jerawat. Teteskan air mawar pada selembar kapas dan langsung tempelkan pada kulit wajah yang berjerawat.

5.  Mengatasi Kulit Wajah yang Meradang

Terkadang kulit wajah juga dapat meradang atau mengalami iritasi karena terlalu lama terkena paparan sinar matahari atau tidak cocok dengan sebuah krim. Jika Anda mengalami ini, biasanya kulit wajah akan memerah, terasa gatal, atau perih.

Nah, salah satu manfaat air mawar adalah sebagai antiradang sehingga dapat juga meredakan gejala penyakit eksim dan rosacea. Hal yang perlu Anda lakukan adalah mengompresnya dengan kapas yang telah dibasahi dengan air mawar selama beberapa waktu.

6.  Menghambat Munculnya Penuaan Dini

Ada berbagai tanda-tanda penuaan dini yang terlihat pada kulit wajah, seperti garis-garis halus pada area bawah mata, hidung, dan bibir. Selain itu, adanya bintik-bintik hitam dan kulit wajah yang mengendur juga menunjukkan bahwa tanda-tanda penuaan dini telah muncul. Sebelum hal tersebut menjadi semakin parah, Anda dapat mulai melakukan treatment dengan rutin mengaplikasikan air mawar pada kulit wajah.

7.  Mengatasi Mata Lelah

Terkadang mata akan terasa lelah setelah beraktivitas seharian, terutama bagi Anda yang harus menatap layar dalam jangka waktu yang cukup lama. Jika dibiarkan, maka akan muncul kantung pada mata bagian bawah yang lama-kelamaan dapat menghitam.

Nah, manfaat air mawar yang terakhir adalah mengatasi masalah tersebut sehingga mata Anda dapat tetap terlihat indah. Air mawar ini dapat membuat mata Anda terasa segar karena memiliki astringent alami layaknya mentimun.

Itulah tujuh manfaat air mawar untuk kulit wajah yang perlu Anda ketahui. Jika Anda merasa ragu untuk menggunakan air mawar, maka berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu adalah keputusan yang tepat.

 

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca Juga: Apa Saja Tanda Skincare Bekerja di Kulit? Ketahui Jawabannya di Sini!

 

Referensi :

1. Ahuja, Aashna. 10 Rose Water Benefits: From Antioxidants to Anti-Aging. 2020.

2. Gotter, Anna. Rose Water: Benefits and Uses. 2017.

3. Boskabady, Mohammad Hossein et al. Pharmacological Effects of Rosa Damascena. 2011.

Bagikan artikel ini