Tips Penggunaan Exfoliating Toner yang Wajib Diketahui agar Terhindar dari Breakout

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 11 Mar 2022

Bagikan

exfoliating toner

Exfoliating toner merupakan produk skincare yang tidak dapat terpisahkan dari wanita. Ini karena wanita terbiasa menggunakan make-up yang mana membutuhkan toner untuk mengangkat sisa make-up tersebut. Meski tergolong mudah saat digunakan, tetapi Anda perlu berhati-hati saat menggunakannya agar terhindar dari breakout. Mari cari tahu beragam tips penggunaannya di sini.

Apa itu Exfoliating Toner?

Exfoliating toner adalah salah satu produk skincare yang bermanfaat untuk mengangkat sel kulit mati dan mengelupas lapisan kulit terluar sehingga wajah cerah kembali. Selain itu, exfoliating toner dapat digunakan untuk mengangkat sisa make-up khususnya setiap menjelang tidur agar terhindar dari breakout.

Tips Penggunaan Exfoliating Toner

Exfoliating toner berbeda dengan jenis toner pada umumnya sehingga terdapat perbedaan saat menggunakannya. Ini karena exfoliating bertujuan untuk mengikis sel kulit mati sehingga merupakan salah satu produk yang cukup harsh bagi kulit. Inilah beragam tips penggunaannya yang perlu Anda ketahui, di antaranya:

  1.  Pilih Produk Sesuai dengan Jenis Kulit

Setiap perempuan tentunya memiliki jenis kulit berbeda antara satu dengan lainnya, perbedaan inilah yang penting diperhatikan saat memilih produk skincare apapun termasuk toner. Meskipun exfoliating toner memiliki kandungan AHA dan BHA sebagai bahan aktif yang cukup baik, tetapi kedua kandungan ini tidak cocok untuk beberapa jenis kulit, misalnya kandungan AHA cenderung cocok untuk kulit kering sedangkan BHA cenderung cocok untuk kulit berminyak.

  1.  Bersihkan Wajah dengan Cleanser Terlebih Dahulu

Agar terhindar dari wajah breakout sebaiknya bersihkan wajah terlebih dahulu dengan menggunakan cleanser atau face wash dengan bahan dasar mild, baru setelah itu menggunakan exfoliating toner. Cleanser berbahan dasar mild diperlukan agar wajah lebih tenang dan terhindar dari kotoran. Membersihkan wajah dengan cleanser diperlukan untuk mempersiapkan kulit wajah sebelum dioleskan bahan aktif dari toner tersebut.

  1.  Gunakan Pelembap Setelah Menggunakan Exfoliating Toner

Pelembap diperlukan setelah mengenakan exfoliating toner karena kulit rentan kering, terlebih jika digunakan secara terus-menerus. Maka sebagai salah satu langkah untuk merawat kesehatan kulit dan menjaga kulit tetap terhidrasi ialah dengan menggunakan pelembap setelahnya. Selain itu, dengan menggunakan pelembab, kulit wajah akan tampak lebih lembut dan mengurangi risiko bahan aktif dari jenis toner tersebut.

  1.  Gunakan Sunscreen

Pemakaian exfoliating toner dapat memicu kulit sensitif terhadap sinar matahari sehingga membutuhkan sunscreen setelah menggunakannya. Sebab kandungan acid di dalam exfoliating toner dapat meningkatkan rasa sensitif terhadap sinar matahari. Maka dari itu, bagi Anda yang kerap menggunakan toner di pagi hari, sebaiknya gunakan sunscreen di wajah sebelum melakukan aktivitas di luar ruangan.

Pemakaian Exfoliating Toner yang Rentan Menimbulkan Breakout

Meskipun tergolong mudah saat digunakan, tetapi tidak sedikit yang mengalami wajah breakout karena salah saat memakai exfoliating toner. Berikut beragam kesalahan pemakaian toner yang perlu Anda ketahui, di antaranya:

  1. Tidak Melakukan Uji Coba

Bagi pemakai exfoliating toner pemula sebaiknya lakukan uji coba terlebih dahulu untuk mengetahui bagaimana reaksi kulit Anda, dengan begitu wajah dapat terhindar dari breakout. Terlebih bagi Anda yang memiliki kulit sensitif, exfoliating toner akan memicu reaksi panas dan kulit mengelupas.

  1.  Menggunakan Toner Secara Berlebihan

Menggunakan exfoliating toner secara berlebihan sering dilakukan oleh mereka yang menginginkan kulit mati mengelupas secara cepat dan menyeluruh. Namun penggunaan produk yang berlebihan dapat mengakibatkan kulit kering dan reaksi berlebihan. Sebaiknya gunakan maksimal 3 kali tetes saja.

  1.  Tidak Mengecek Kandungan dan Kadarnya Terlebih Dulu

Seperti kita tahu exfoliating toner memiliki kandungan acid relatif tinggi sehingga dapat menimbulkan kulit kering dan rasa panas. Jika Anda terpaksa menggunakan toner dengan acid tinggi maka hindari penggunaan skincare lainnya yang mengandung acid dalam jumlah tinggi.

Exfoliating toner merupakan salah satu produk skincare yang banyak digunakan untuk mengangkat sel kulit mati. Namun beragam penggunaan toner yang salah dapat mengakibatkan wajah breakout maka sebelum menggunakannya sebaiknya ketahui beberapa tips pemakaiannya terlebih dahulu. Dengan begitu manfaat exfoliating toner dapat Anda rasakan secara optimal dan terhindar dari masalah breakout.

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca Juga: Apakah Penggunaan Toner Penting? Ketahui Jawabannya di Sini!

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Spesialis Kulit dan Kelamin

Mulai dari IDR 150.000

Pesan Sekarang
Referensi

Ourisman, Jessica. Confused About Exfoliating Toners? Here’s How & When To Use Them. 2021. Available at: https://www.thezoereport.com/beauty/exfoliating-toners-how-when-to-use-safely (Accessed: 26 Januari 2022).

L, Jessica. Halt the Face Acids: Here’s How to Know If You’re Over-Exfoliating. 2019. Available at: https://www.healthline.com/health/beauty-skin-care/over-exfoliating (Accessed: 26 Januari 2022).

Bagikan artikel ini    

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Spesialis Kulit dan Kelamin

Mulai dari IDR 150.000

Pesan Sekarang