Tempat Berbahaya Bagi Anak di Rumah yang Perlu Orang tua Waspadai

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 29 Jun 2022

Bagikan

Waspada Tempat Berbahaya bagi Anak di Rumah

Ada beberapa tempat berbahaya bagi anak di rumah yang perlu Anda waspadai karena dapat membahayakan si kecil, terutama anak bayi dan balita yang belum mengerti bahayanya. Ia bisa tiba-tiba menghampiri tangga atau masuk ke dalam kolam renang yang mana bisa membahayakannya. Maka dari itu penting bagi Anda untuk memastikan lokasi tempat anak bermain kid friendly. Kira-kira apa saja tempat berbahaya bagi anak di rumah? Mari cari tahu beberapa tempatnya melalui ulasan berikut ini. 

 

Seberapa Penting Mengawasi Anak di Rumah?

Mengawasi anak di rumah terbilang sangat penting apalagi jika Anda memiliki beberapa tempat yang dapat membahayakan si kecil ketika berada di dalam rumah. Ini karena anak belum mengetahui bahwa suatu lokasi aman baginya, terutama anak usia 3 tahun ke bawah. Salah satu cara mengantisipasinya, jauhkan anak dari beberapa tempat berbahaya atau melindunginya agar tidak menyentuh beberapa tempat tersebut.

 

Tempat Berbahaya Bagi Anak di Rumah 

Tempat berbahaya bagi anak di rumah terkadang tidak kita sadari sehingga kita lupa melindungi si kecil dari bahaya. Berikut tempat berbahaya bagi anak di rumah yang perlu Anda waspadai, di antaranya:

 

  1.  Rak Penyimpanan Obat

Rak penyimpanan obat bisa jadi salah satu tempat berbahaya bagi si kecil. Apalagi jika obat-obatan yang Anda simpan memiliki banyak warna sehingga terlihat menarik seperti permen bagi si kecil. Atau bisa saja anak meniru kebiasaan Anda meminum obat dari rak tersebut. Maka dari itu sebaiknya tempatkan rak penyimpanan obat di tempat yang tidak mudah dijangkau oleh anak-anak dan jangan lupa untuk menguncinya. 

  1.  Kamar Mandi

Kamar mandi merupakan tempat berbahaya bagi anak di rumah karena si kecil bisa tenggelam ke dalam bak, apalagi jika ia menyukai berenang. Selain itu, kamar mandi relatif licin dan bisa membuat si kecil terpeleset. Bahaya ini bisa terjadi secara cepat, bahkan dalam hitungan detik. Untuk itu jangan lupa menutup kamar mandi selepas menggunakannya dan jangan lepaskan pengawasan dari si kecil.

  1.  Tempat Tidur

Ketika si kecil berada di tempat tidur, jangan lupa awasi karena bisa menyebabkan sudden infant death syndrome yang mana salah satu penyebabnya ialah tertindih oleh orang lain di sekitarnya. Bahkan pergerakan orang tua ketika tidur terkadang tidak disadari dan menyebabkan hidung bayi tertutup sesuatu sehingga sulit bernapas. Selain itu, ketika berada di tempat tidur, bayi berisiko terjatuh, mengalami cedera dan peradangan otak. Untuk itu pastikan tempat tidur anak aman dari gangguan apa pun. 

 

Cara Jauhkan Anak dari Bahaya di Rumah 

Anak-anak cenderung melakukan aktivitas yang berpotensi menimbulkan bahaya ketika berada di dalam rumah. Tidak hanya menghampiri sejumlah tempat berbahaya, anak bisa menyentuh beberapa barang yang berisiko pecah, tertelan dan melukainya. Berikut cara menjauhkan anak dari bahaya di dalam rumah, di antaranya:

  1.  Jangan Membiarkan Anak di Dekat Air Sendirian

Jangan membiarkan anak ketika berada di dekat air sendirian merupakan salah satu cara menjauhkannya dari bahaya. Sehingga jangan ambil risiko walaupun meninggalkannya hanya sebentar saja. Sebab anak bisa tenggelam atau mengalami kram ketika berada di dekat air. 

  1.  Jauhkan Tempat Tidur dari Benda Berat yang Berpotensi Membekap

Cara menjauhkan si kecil dari bahaya selanjutnya adalah menjauhkan benda berat yang berpotensi dapat membekapnya di tempat tidur. Misalnya selimut berbahan tebal atau bantal. Ketika cuaca dingin, Anda bisa memberikan pakaian nyaman dan hangat kepada si kecil daripada menggunakan selimut berbahan tebal. 

  1.  Jauhkan dari Benda Ukuran Kecil

Menjauhkan benda berukuran kecil tidak kalah penting Anda lakukan sebelum si kecil menelannya. Sebab benda-benda kecil yang tertelan akan membuatnya tersedak. Bahkan makanan berukuran kecil sekali pun seperti kacang dan permen.

Tempat berbahaya bagi anak di rumah bisa berupa tangga, kolam berenang, kamar mandi, rak penyimpanan obat hingga tempat tidur. Sehingga Anda perlu memastikannya agar anak tetap aman ketika berada di dalam rumah dan jauh dalam jangkauan misalnya menggunakan pembatas atau menutup akses menuju tempat berbahaya. Selain tempat, Anda bisa menjauhkan si kecil dari beberapa benda yang dapat membahayakannya. 

Memiliki pertanyaan? Anda bisa berkonsultasi lewat video call langsung dengan dokter terkait di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Playstore.

Baca juga: Pilihan Mainan untuk Edukasi Anak dan Manfaatnya

Referensi

Child Guard: Keeping Kids Safe – 6 Major Danger Zones in Your Home. 2021. Available at: https://child-guard.com/blog/keeping-kids-safe-6-major-danger-zones-in-your-home/  (Accessed: 28 April 2022).

Raising Children: Child Safety at Home (no date). Available at: https://raisingchildren.net.au/toddlers/safety/home-pets/home-safety (Accessed: 28 April 2022).

Bagikan artikel ini