Tips Kesehatan
Sudahkah Anda tahu apa saja penyebab selangkangan lecet? Selangkangan lecet itu sendiri merupakan suatu kondisi di mana terdapat perasaan yang tidak nyaman seperti nyeri, gatal, dan sensasi terbakar di selangkangan. Untuk dapat mengatasinya, Anda perlu mengetahui penyebab pasti selangkangan lecet ini.
Sebenarnya, selangkangan lecet normalnya disebabkan oleh gesekan antara paha bagian dalam saat berjalan atau berlari. Gesekan yang terjadi dapat membuat lapisan terluar kulit rusak sehingga kulit paha meradang. Namun ada beberapa kondisi medis tertentu yang dapat menyebabkan selangkangan lecet.
Lantas apa saja penyebab selangkangan lecet tersebut? Berikut ini ada beberapa penyebab selangkangan lecet yang perlu Anda ketahui.
Penyebab selangkangan lecet yang pertama yaitu karena kurangnya kebersihan di daerah selangkangan. Jika Anda tidak menjaga kebersihan di daerah selangkangan hingga kelamin, maka bisa menyebabkan bakteri berkembang dengan baik. Pasalnya, selangkangan adalah bagian tubuh yang lembap dan tertutup sehingga udaranya menjadi lebih hangat. Oleh karena itu, sangat dianjurkan untuk menjaga kebersihan area selangkangan.
Baca juga: Mengenal Sifilis, Penyakit Kelamin Yang Lebih Dikenal Dengan Raja Singa
Dermatitis kontak merupakan suatu kondisi di mana terdapat ruam merah dan gatal di kulit. Penyebab terjadinya dermatitis kontak ini yaitu paparan zat tertentu seperti kotoran, urine, kosmetik hingga keringat. Selain itu, menggunakan pakaian yang terlalu ketat dan juga bisa menyebabkan dermatitis kontak ini. Oleh karena itu, hindari pemicunya agar Anda terhindar dari selangkangan yang lecet.
Penyebab selangkangan lecet yang perlu Anda ketahui selanjutnya yaitu infeksi jamur. Hal ini terjadi karena jamur tumbuh subur di area selangkangan karena udara yang hangat dan lembap. Pada awalnya, jamur akan menginfeksi kulit di area selangkangan yang menimbulkan rasa gatal. Jika Anda menggaruk terus-menerus gatal ini, maka selangkangan bisa lecet.
Vaginitis merupakan suatu kondisi di mana terjadi peradangan pada vagina. Peradangan yang terjadi dapat menimbulkan rasa gatal hingga keputihan. Kondisi ini dapat menyebar hingga paha atas, sehingga menyebabkan selangkangan menjadi lecet. Vaginitis ini disebabkan oleh penggunaan pakaian yang terlalu ketat. Selain itu, beberapa produk kewanitaan juga menjadi salah satu penyebab vaginitis ini.
Baca juga: 7 Kesalahan Umum dalam Merawat Vagina!
Penyebab selangkangan lecet yang perlu Anda ketahui terakhir yaitu psoriasis. Psoriasis itu sendiri merupakan penyakit autoimun yang menyebabkan munculnya rasa gatal, bercak merah pada kulit, hingga kulit bersisik. Umumnya, kondisi ini terjadi pada lutut , sikut dan juga kulit kepala. Akan tetapi, psoriasis juga bisa muncul di area genital yang meliputi penis, vulva, dubur, skrotum hingga paha atas.
Rasa tidak nyaman yang ditimbulkan selangkangan lecet, tentunya perlu segera diobati. Selain itu, mengobati selangkangan lecet secepat mungkin membantu mencegah timbulnya kondisi yang lebih parah lagi. Berikut ini ada beberapa pilihan pengobatan selangkangan lecet yang bisa Anda lakukan.
Petroleum Jelly: Pengobatan selangkangan lecet yang bisa Anda lakukan pertama yaitu menggunakan petroleum jeli. Cukup oleskan petroleum jeli di bagian paha, sehingga mencegah terjadinya gesekan yang menyebabkan luka.
Lip Balm: Selain petroleum jeli, Anda juga bisa menggunakan lip balm. Bahan yang satu ini berguna untuk melembabkan kulit yang lecet. Selain itu, lip balm juga dapat mencegah luka lecet di paha semakin parah.
Krim luka lecet: Anda bisa mengobati selangkangan lecet dengan menggunakan krim luka lecet. Krim ini bisa Anda dapatkan di apotek terdekat
Bedak Bayi: Pengobatan luka lecet yang bisa Anda lakukan terakhir yaitu memberikan bedak bayi pada selangkangan yang lecet. Hal ini karena, bedak bayi mampu menyerap minyak dan juga lembap pada kulit.
Itulah dia beberapa penjelasan mengenai penyebab selangkangan lecet yang perlu Anda ketahui. Agar Anda terhindar dari selangkangan lecet ini ada beberapa hal perlu Anda lakukan. Beberapa di antaranya yaitu menggunakan celana yang longgar, gunakan celana berbahan campuran poliester, sering mengganti pakaian yang digunakan, jaga kebersihan area selangkangan dan cukupi kebutuhan cairan tubuh.
Memiliki pertanyaan? Anda bisa berkonsultasi lewat video call langsung dengan dokter terkait di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Playstore.
Ellis, Mary Ellen. 2019. What Causes Groin Rash and How Is It Treated?. https://www.healthline.com/health/rash-on-genitals
Cherney, Kristeen. 2019. Treating and Preventing Thigh Chafing. https://www.healthline.com/health/thigh-chafing
Anda mungkin juga tertarik