Tips Kesehatan
Tahukah Anda low back pain atau nyeri punggung bawah merupakan salah satu penyakit terbanyak yang dialami masyarakat Indonesia dan memerlukan perhatian khusus? low back pain banyak dialami oleh 7,6 % hingga 37 % pria maupun wanita usia produktif, yang kurang dari 45 tahun. Maka dari itu, penting bagi Anda untuk mengetahui cara mengatasi penyakit low back pain. Namun, sebelum itu, ada beberapa tips untuk mencegah low back pain yang perlu Anda ketahui, diantaranya:
Salah satu cara mencegah low back pain yaitu dengan berolahraga. Meskipun olahraga tidak menjamin menghilangkan low back pain. Namun, olahraga bisa menurunkan risiko kambuh lebih rendah. Adapun beberapa tips lain untuk mencegah low back pain, diantaranya:
Sebelum low back pain menyerang Anda, Anda bisa mencoba latihan yoga untuk mencegah low back pain kambuh. Ketika yoga, Anda bisa memposisikan tubuh dalam posisi tertentu untuk waktu yang singkat. Gerakan yoga mampu melepaskan ketegangan otot, membangun kekuatan otot dan memperluas jangkauan gerak pada persendian. Namun, Anda perlu berhati-hati ketika mendorong otot dan persendian, karena jika terlalu cepat bisa menyebabkan cedera.
Latihan peregangan punggung setiap hari bisa membantu mencegah kambuhnya low back pain, yang berhubungan dengan ketegangan otot dan keseleo. Anda bisa memulai latihan peregangan dengan menekuk satu lutut dan dua lutut, lalu menarik satu Atau dua lutut ke dada dan tahan selama 5 hingga 10 detik, ulangi masing-masing 5 hingga 10 kali. Lakukan secara perlahan, dan hentikan jika terasa sakit.
Memakan makanan cepat saji dan pedas secara berlebihan bisa membebani sistem saraf Anda, sehingga menimbulkan masalah sakit punggung. Jika Anda sedang menjalankan program diet, sebaliknya lakukan program diet sehat, yaitu dengan memakan buah-buahan sayuran segar, daging tanpa lemak, susu, dan biji-bijian, untuk menjaga usus bekerja dengan baik, karena jika usus Anda bekerja dan berfungsi dengan baik, itu akan menjaga tulang belakang Anda.
Untuk mencegah low back pain selanjutnya, mulailah perhatikan posisi tidur Anda, posisi terbaik untuk tidur yaitu menyamping. Jika Anda tidur tengkurap, letakkanlah bantal di bawah perut bagian bawah untuk membantu menghilangkan stres pada punggung Anda.
Stres bisa menyebabkan otot tegang dan mempengaruhi kesehatan punggung Anda. Ketegangan konstan ini bisa menyebabkan sakit punggung. Anda bisa mengurangi stres dengan melakukan aktivitas seperti, yoga, biofeedback, meditasi, pernapasan dalam, tai chi, dan imajinasi terbimbing.
Setelah dokter melakukan diagnosis low back pain dan penyebabnya telah diketahui, Anda akan diberikan pengobatan untuk mengatasi low back pain, diantaranya:
Untuk mengatasi low back pain, Anda bisa mencoba blok saraf, ablasi saraf, dan jenis prosedur berbasis injeksi lainnya yang tersedia untuk mengatasi sakit punggung kronis. Perawatan injeksi dilakukan ketika sumber rasa sakit muncul dan pengobatan lain tidak berhasil. Suntikan bisa membantu mengurangi rasa sakit untuk jangka waktu tertentu, tetapi tidak boleh digunakan sebagai solusi jangka panjang dan tidak bisa digunakan secara terpisah.
Pengobatan alternatif, yang bisa Anda lakukan untuk mengurangi rasa sakit karena low back pain yaitu dengan akupunktur, terapi biofeedback, pijat, terapi laser, stimulasi saraf listrik dan perawatan tulang belakang non bedah lainnya bisa mengurangi nyeri punggung kronis.
Jika low back pain kambuh, Anda bisa memberikan kompres dingin pada punggung, yaitu dengan membungkus es dengan kain, lalu tempelkan pada punggung selama 15 hingga 20 menit. Jika 3 hari nyeri punggung masih terasa, gantilah dengan kompres air hangat.
Obat pelemas otot bisa mengatasi kekakuan pada otot yang disebabkan kerja otot yang berlebihan. Pelemas otot juga bisa diberikan, jika nyeri punggung bawah disertai kejang otot.
Itulah beberapa tips mencegah dan mengatasi low back pain. Jika cara-cara diatas tidak berhasil mencegah dan mengatasi low back pain, sebaiknya segera konsultasikan diri ke dokter. Dengan melakukan pemeriksaan, dokter akan memastikan diagnosis dan menentukan penyebab nyeri punggung bawah, sehingga bisa segera diatasi.
Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.
Sumber:
Harvard health publishing: Daily moves to prevent low back pain. (2013).
Nall, Rachel. (2019). Fixing Lower Back Pain: 6 Tips.
Anda mungkin juga tertarik