Ketahui Manfaat & Nutrisi Ikan Gabus yang Lezat untuk Disantap

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 06 Jun 2022

Bagikan

Ketahui Manfaat & Nutrisi Ikan Gabus yang Lezat untuk Disantap

Tahukah Anda jika manfaat & nutrisi ikan gabus sangatlah penting untuk kesehatan tubuh. Ikan gabus adalah jenis ikan yang sudah tidak asing lagi karena ikan ini sudah banyak dikonsumsi oleh masyarakat sejak lama. Selain karena kandungannya yang sangat bermanfaat, ikan gabus juga bisa dijadikan berbagai macam olahan yang lezat untuk disantap. Simak penjelasan lebih lanjut mengenai manfaat & nutrisi ikan gabus pada ulasan berikut ini.

Baca juga: Mengandung Banyak Nutrisi, Ini Dia Manfaat Ikan Tuna!

 

Apa Itu Ikan Gabus?

Ikan gabus adalah ikan yang hidup di air tawar dan memiliki nama ilmiah Channa striata. Ikan gabus bisa tumbuh panjang hingga sekitar 1 meter dengan kepala besar yang bentuknya menyerupai ular. Oleh karena itu dalam bahasa inggris, ikan gabus dikenal dengan istilah snakehead fish. Ikan gabus banyak tumbuh dan tersebar di berbagai wilayah Asia dan Afrika. Tidak terkecuali di Indonesia, ikan gabus sangat mudah untuk ditemukan dengan sebutan yang berbeda di masing-masing daerah.

Manfaat & Nutrisi Ikan Gabus

Ikan gabus adalah ikan yang kaya akan nutrisi baik untuk tubuh. Beberapa kandungan nutrisi dalam ikan gabus yaitu protein, karbohidrat, kalsium, zat besi, fosfor, lemak, vitamin A, dan vitamin B. Ikan gabus memiliki kandungan protein yang sangat melimpah, di mana kandungan protein utama dalam ikan gabus adalah albumin. Berikut ini beberapa manfaat & nutrisi ikan gabus yang lezat untuk disantap:

  1. Mencegah Terjadinya Pembengkakan 

Ikan gabus memiliki kandungan protein albumin yang bermanfaat untuk mencegah pembengkakan. Pembengkakan atau edema terjadi ketika cairan dalam sel tubuh menumpuk. Jika albumin dalam tubuh tidak terpenuhi maka akan terbentuk endapan darah di beberapa bagian tubuh, pengendapan sedimen inilah yang menyebabkan pembengkakan dan memar pada tubuh. Saat itu molekul dan partikel sel darah tidak menyatu. Maka albumin akan membuat kedua unsur sel darah tersebut menyatu. 

  1. Mempertahankan Keseimbangan Cairan dalam Tubuh

Tubuh manusia terdiri dari 70% cairan, namun terkadang tubuh tidak mendapatkan asupan cairan yang cukup. Padahal cairan dibutuhkan sel-sel tubuh untuk metabolisme. Salah satu cara untuk menjaga keseimbangan cairan tubuh yaitu dengan mengonsumsi ikan gabus yang mengandung albumin. Jika sel tubuh kekurangan cairan maka albumin akan memproduksi cairan dalam darah, sebaliknya jika sel tubuh kelebihan konsentrasi cairan maka albumin akan mengeluarkan cairan untuk kembali ke dalam darah. Sehingga keseimbangan cairan dalam tubuh akan tetap terjaga.

  1. Membantu Menyimpan Nutrisi dan Hormon dalam Tubuh

Sama halnya seperti asam lemak, kandungan albumin pada ikan gabus juga dapat membantu menyimpan dan mencerna vitamin yang telah larut dalam tubuh. Albumin tidak hanya menyimpan sel darah dalam bentuk larut, tetapi juga menyimpan nutrisi penting lainnya. Beberapa protein, hormon, dan mineral akan disimpan dalam albumin untuk kemudian diedarkan ke seluruh tubuh. Oleh karena itu, jika tubuh kekurangan albumin maka bisa menyebabkan gangguan pada sistem peredaran darah. 

  1. Membantu Memperbaiki Kerusakan Jaringan Tubuh

Kandungan albumin pada ikan gabus juga memiliki peran penting dalam meningkatkan proses regenerasi sel. Dimana regenerasi sel atau pembentukan sel baru dalam tubuh akan terjadi ketika jaringan tubuh telah rusak. Tidak hanya mempercepat proses regenerasi sel, jika ada jaringan tubuh yang rusak albumin juga akan mengirimkan sinyal ke sistem kekebalan tubuh. Sehingga jaringan yang rusak dalam tubuh akan kembali seperti semula karena sel-sel baru telah terbentuk dan sistem kekebalan tubuh akan tetap stabil. 

  1. Berperan dalam Pembentukan Sel Darah Putih

Albumin merupakan protein utama yang membantu pembentukan sel darah putih dalam tubuh manusia. Dimana sel darah putih memiiki fungsi strategis dalam sistem kekebalan tubuh. Ketika ada benda atau material asing yang masuk dalam tubuh, maka sel darah putihlah yang akan berperan sebagai pertahanan utama dengan sifat fagositnya. Sifat fagosit tersebut akan membuat sel darah putih memakan benda asing yang telah masuk dalam tubuh. 

Itulah beberapa manfaat & nutrisi ikan gabus yang memiliki peran penting bagi kesehatan tubuh Anda. Maka tidak ada salahnya jika Anda rajin mengonsumsi ikan gabus sebagai lauk makan sehari-hari. Disamping itu, Anda juga bisa mengenalkan olahan ikan gabus pada anak-anak agar mereka bisa merasakan manfaat & nutrisi ikan gabus. Mengingat anak-anak sangat membutuhkan banyak nutrisi dalam masa pertumbuhannya.

Baca juga: Menilik aspek nutrisi susu nabati sebagai pengganti susu sapi

Memiliki pertanyaan? Anda bisa berkonsultasi lewat video call langsung dengan dokter terkait di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Playstore.

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Nutrisi & Gizi

Mulai dari IDR 110.000

Pesan Sekarang
Referensi

Dr. Hebens. 10 Proven Health Benefits of Snakehead Fish. 2021. Available at: https://drhealthbenefits.com/food-bevarages/fish/health-benefits-of-snakehead-fish. Accessed 19 November 2021.

Santafe, Manel. Snakehead Consumption Enchances Wound Healing? From Tradition to Modern Clinical Practice: A Prospective Randomized Controlled Trial. 2018. Available at: https://www.hindawi.com/journals/ecam/2018/3032790/. Accessed 19 November 2021.

Bagikan artikel ini    

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Nutrisi & Gizi

Mulai dari IDR 110.000

Pesan Sekarang