Mari Mengenal Kapulaga dan Manfaatnya

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 02 Sep 2021

Bagikan

Mari Mengenal Kapulaga dan Manfaatnya

Sudahkah Anda mengetahui tentang kapulaga dan manfaatnya? Dalam dunia kuliner, kapulaga mungkin cukup populer karena peranannya dalam melezatkan berbagai jenis masakan. Akan tetapi, ternyata kapulaga juga memiliki beberapa manfaat yang dalam hal ini dapat mengatasi beberapa masalah kesehatan. 

Lantas apa saja manfaat dari kapulaga tersebut? Sebelum membahas mengenai kapulaga dan manfaatnya, ada baiknya Anda mengetahui terlebih dahulu, apa itu kapulaga melalui penjelasan berikut ini.

Apa itu kapulaga?

Sebagaimana yang telah disebutkan sebelumnya, kapulaga merupakan salah satu bumbu masakan yang kerap digunakan untuk memberikan rasa dan aroma tertentu pada masakan. Rempah yang satu ini sejatinya berasal dari India, Bangladesh, Bhutan, Nepal, Pakistan, dan hingga kini dapat ditemukan dengan mudah di berbagai rumah tangga. 

Kapulaga merupakan jenis rempah yang dihasilkan dari tanaman yang masih merupakan keluarga Zingiberaceae atau keluarga jahe-jahean. Untuk bentuknya sendiri, biji kapulaga pada umumnya berbentuk seperti biji polong kecil, dengan penampang irisan segitiga, memiliki bentuk gelendong kumparan, serta memiliki kulit bagian luar yang tipis. 

Kandungan kapulaga

Kapulaga pada dasarnya mampu mendatangkan banyak manfaat karena kandungan mineralnya yang cukup banyak. Adapun beberapa mineral ini di antaranya adalah kalsium, kalium, hingga mangan.

Selain memiliki kandungan mineral, kapulaga juga memiliki kandungan vitamin, serat dan berbagai nutrisi lainnya dalam jumlah yang cukup memadai. Untuk lebih jelasnya lagi, berikut ini adalah kandungan yang terdapat dalam 1 sendok makan bumbu kapulaga.

  • Karbohidrat: 4 gram

  • Lemak: 0,4 gram

  • Protein: 0,6 gram

  • Serat: 1,6 gram

  • Kalsium: 22,2 gram

  • Kalium: 64,9 miligram

  • Zat besi: 0,81 milligram

  • Fosfor: 10,3 milligram,

  • Magnesium: 13,3 milligram

Manfaat kapulaga

Karena memiliki banyak kandungan nutrisi, kapulaga seringkali dijadikan pula sebagai suplemen, ataupun essential oil. Bagaimanapun cara pemakaiannya, berikut ini adalah beberapa manfaat yang bisa didatangkan dari kapulaga bagi kesehatan tubuh. 

  1. Mencegah penyakit kronis

Manfaat kapulaga yang bisa Anda dapatkan pertama yaitu mencegah terjadinya penyakit kronis. Di dalam kapulaga terdapat kandungan antioksidan yang bermanfaat untuk melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan yang disebabkan radikal bebas. Selain itu, kapulaga juga memiliki senyawa antiinflamasi yang dapat melawan peradangan. Dari kedua kandungan tersebutlah, yang membuat kapulaga dapat menurunkan risiko penyakit kronis apabila Anda mengonsumsinya dengan teratur. 

  1. Menurunkan tekanan darah

Manfaat kapulaga yang bisa Anda dapatkan selanjutnya yaitu menurunkan tekanan darah. Kapulaga sudah sejak lama dikenal sebagai obat herbal pada penderita hipertensi. Dalam sebuah penelitian ditemukan bahwa kapulaga memiliki kandungan senyawa antioksidan yang bermanfaat dalam menurunkan tekanan darah. Tidak hanya itu, para peneliti juga percaya bahwa kapulaga memiliki efek diuretik yang sama seperti obat penurun tekanan darah. 

  1. Melawan kanker

Kapulaga juga bermanfaat dalam melawan kanker, karena senyawa di dalam kapulaga dapat mengaktifkan enzim yang akan melawan sel kanker. Sejauh ini penelitian mengenai manfaat yang satu ini masih terbatas pada hewan namun tetap memiliki hasil yang menyakinkan.

  1. Mencegah bau mulut

Kapulaga juga bermanfaat dapat mencegah timbulnya bau mulut dan gigi berlubang. Hal ini karena kapulaga memiliki senyawa antibakteri yang bermanfaat dalam mencegah bau mulut. Selain itu, kapulaga juga dipercaya efektif dalam mencegah gigi berlubang. Apabila Anda ingin mendapatkan manfaat yang satu ini, maka kunyahlah kapulaga, sehingga napas Anda akan menjadi segar. 

  1. Mengobati infeksi bakteri

Dalam mencegah infeksi bakteri penyebab penyakit, kapulaga bisa menjadi solusi yang tepat. Bagaimana tidak, ekstrak kapulaga dalam hal ini mengandung senyawa yang terbukti dapat melawan infeksi bakteri seperti Salmonella, Staphylococcus, E. coli, dan berbagai jenis bakteri lainnya. Meskipun begitu, perlu dipahami bahwa penjelasan mengenai kapulaga dan manfaatnya yang satu ini masih membutuhkan penelitian lebih lanjut. 

Demikianlah penjelasan mengenai kapulaga dan manfaatnya yang perlu Anda ketahui. Bagaimana, sudah tertarik untuk mulai mengonsumsi kapulaga? Jika Anda ingin mendapatkan manfaat kapulaga dengan cara mengonsumsi suplemennya, sebaiknya Anda berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu, terutama apabila Anda memiliki kondisi kesehatan tertentu. 

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.


Sumber:

Berry, Jennifer. 2019. What are the health benefits of cardamom? 

Streit, Lizzie. 10 Health Benefits of Cardamom, Backed by Science.

Bagikan artikel ini