Kenali Suhu Normal Anak Berikut Berbagai Cara untuk Memeriksanya Sesuai Usia

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 06 Apr 2022

Bagikan

suhu normal anak

Sebagai orang tua, alangkah baiknya jika Anda memiliki pengetahuan dasar mengenai suhu normal anak. Mengapa demikian? Suhu tubuh pada anak penting untuk dipantau secara berkala agar Anda dapat mengetahui indikasi keberadaan penyakit atau kondisi buruk lainnya pada anak. Tentunya Anda menginginkan anak selalu dalam kondisi yang sehat bukan?

Melalui tulisan ini, Anda akan mengetahui berbagai seluk beluk yang perlu dipahami terkait suhu tubuh normal pada anak. Tidak hanya suhu tubuhnya saja, namun Anda juga akan mengetahui berbagai cara yang dapat dilakukan untuk memeriksanya pada anak.

Berapakah Suhu Normal Anak?

Mungkin Anda pernah bertanya-tanya, berapakah sesungguhnya suhu normal anak yang dikatakan tepat dan mengindikasikan bahwa si kecil masih dalam kondisi yang sehat. Oleh karena itu, Anda dapat menyimak panduan untuk mengetahui suhu tubuh normal pada anak berdasarkan usia dan bagian tubuh yang digunakan untuk memeriksanya.

Pada dasarnya, Anda dapat memeriksa suhu tubuh anak melalui ketiak, mulut, rektum/telinga, dan mulut. Berikut ini adalah detail suhu tubuh normal pada anak usia 0 hingga 12 bulan:

  • 36.6 hingga 38°C (diperiksa melalui mulut)

  • 37 hingga 37.9°C (diperiksa melalui rektum/telinga)

  • 36.4 hingga 37.3°C (diperiksa melalui ketiak) 

Sedangkan pada anak yang berusia di atas 12 bulan, kisaran suhunya berbeda seperti penjelasan berikut ini:

  • 36.4 hingga 37.4°C (diperiksa melalui mulut)

  • 37 hingga 37.9°C (diperiksa melalui rektum/telinga)

  • 35.9 hingga 36.83°C (diperiksa melalui ketiak) 

Berdasarkan detail di atas, maka dapat dikatakan bahwa Anda dapat bernafas lega selama suhu tubuh anak berada di bawah 38°C. Oleh karena itu, hendaknya panduan suhu tubuh anak yang tertera dalam tulisan ini Anda hafalkan agar lebih mudah ketika memantaunya di waktu-waktu tertentu.

Bagaimanakah Cara Pemeriksaannya?

Sebagaimana yang sudah disebutkan sebelumnya, pemeriksaan suhu normal anak dapat dilakukan pada beberapa tubuh. Pemeriksaan melalui rektum idealnya dilakukan pada anak usia 0 hingga tahun dengan cara berikut ini:

  • Bersihkan termometer dengan air sabun yang dingin dan bilas

  • Tutupi ujung perak dengan petroleum jelly (seperti Vaseline)

  • Tempatkan bayi Anda dalam posisi telentang dan tekuk lututnya

  • Masukkan termometer dengan lembut ke dalam rektum (sekitar 2.5 cm), pegang di tempatnya dengan jari-jari Anda

  • Biarkan termometer selama 1 menit hingga mengeluarkan bunyi ‘bip’

  • Lepaskan termometer dan baca suhunya

  • Bersihkan kembali termometer

Sedangkan pemeriksaan melalui mulut idealnya dilakukan pada anak usia 4 tahun hingga remaja dengan cara berikut ini:

  • Bersihkan termometer dengan air sabun yang dingin dan bilas 

  • Letakkan ujung termometer dengan hati-hati di bawah lidah anak dan pastikan mulutnya menutup rapat

  • Biarkan termometer selama 1 menit hingga mengeluarkan bunyi ‘bip’

  • Lepaskan termometer dan baca suhunya

  • Bersihkan kembali termometer

Adapun pemeriksaan melalui ketiak baiknya dilakukan pada anak usia 12 bulan hingga remaja dengan cara sebagai berikut:

  • Bersihkan termometer dengan air sabun yang dingin dan bilas 

  • Tempatkan ujung termometer di tengah ketiak anak

  • Pastikan lengan anak mengepit termometer dengan tepat

  • Biarkan termometer selama 1 menit hingga mengeluarkan bunyi ‘bip’

  • Lepaskan termometer dan baca suhunya

  • Bersihkan kembali termometer

Pemeriksaan suhu normal anak pun masih dapat dilakukan melalui telinga, idealnya diterapkan pada anak usia 6 bulan hingga remaja dengan cara sebagai berikut:

  • Bersihkan termometer dengan air sabun yang dingin dan bilas

  • Tarik perlahan telinga anak Anda ke belakang untuk membantu meluruskan saluran telinga dan memudahkan Anda melihat jalur dari lubang hingga gendang telinga

  • Masukkan termometer dengan hati-hati sampai saluran telinga tertutup sepenuhnya.

  • Tekan dan tahan tombol selama satu detik

  • Lepaskan termometer dan baca suhunya

  • Bersihkan kembali termometer

Kini Anda sudah mengetahui suhu normal anak berikut cara pemeriksaan yang tepat sesuai usia. Ingatlah selalu bahwa Anda perlu memantau suhu tubuh secara rutin sebagai salah satu tindakan untuk mengetahui kondisi anak. Jika pun suhu tubuhnya tinggi, segera periksakan anak Anda pada dokter terdekat agar memperoleh penanganan lanjutan dan anak kembali ceria seperti semula.

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca juga: Waspada Jika Suhu Tubuhmu Tidak Normal!

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Spesialis Anak

Mulai dari IDR 235.000

Pesan Sekarang
Referensi

Canadian Paediatric Society. (n.d.). Fever and Temperature Taking. https://caringforkids.cps.ca/handouts/health-conditions-and-treatments/fever_and_temperature_taking 


Wright, Stephanie. 2022. What Is the Normal Body Temperature Range? https://www.healthline.com/health/what-is-normal-body-temperature#how-to-take-a-temperature

Bagikan artikel ini    

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Spesialis Anak

Mulai dari IDR 235.000

Pesan Sekarang