Bunda Wajib Tahu, Ini Penyebab dan Ciri Anak Alami Speech Delay

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 01 Apr 2022

Bagikan

speech delay

Speech delay pada dasarnya merupakan kondisi yang menunjukkan ketidaksesuaian antara kemampuan anak dalam berbicara dan berbahasa dengan perkembangan usianya. Keterlambatan kemampuan berbicara dan berbahasa yang tidak sesuai dengan proses perkembangan anak ini kemudian sering dianggap biasa oleh para orang tua.

Sebaliknya, justru kondisi speech delay pada anak ini dapat mengindikasikan adanya gangguan serius yang dialaminya. Jika dibiarkan, gangguan ini dapat semakin mengganggu proses pertumbuhan dan perkembangan anak ke depannya. Untuk itulah, Anda perlu memahami apa saja penyebab dan ciri anak alami speech delay. 

Penyebab Speech Delay

Kondisi speech delay yang dialami setiap anak sejatinya dapat disebabkan oleh banyak faktor. Antara anak yang satu dengan lainnya, penyebab speech delay ini bisa juga berbeda. Meskipun begitu, ada beberapa faktor pendorong anak mengalami speech delay, di antaranya adalah sebagai berikut.

  1. Kebiasaan menonton TV atau menggunakan gawai

Banyak orang tua yang tidak menyadari bahwa penggunaan gawai dan kebiasaan menonton TV, mampu memicu speech delay pada anak. Hal ini sejatinya terjadi karena kedua aktivitas tersebut bersifat lebih searah saja, sehingga anak terbiasa hanya menerima informasi. Kebiasaan menonton TV atau menggunakan gawai, tidak akan menstimulasi anak untuk berinteraksi. Oleh karena itulah, ia menganggap komunikasi satu arah adalah bentuk komunikasi yang paling wajar. 

  1. Interaksi yang minim dengan orang tua

Kesibukan orang tua dalam meluangkan waktu untuk berinteraksi dengan sang anak juga menjadi penyebab speech delay berikutnya. Karena jarang berinteraksi, maka kemampuan berbahasa anak tidak akan bisa berkembang dengan baik. Ini terjadinya karena minimnya stimulasi dari lingkungan terdekat anak, yang pada akhirnya membatasi kosakata yang dikuasai anak. Untuk itu, cobalah untuk sering-sering mengajak anak bercakap-cakap selama masa perkembangannya. 

  1. Hambatan pada otak dan saraf

Jika dua poin sebelumnya membahas faktor eksternal penyebab speech delay pada anak, poin ketiga ini bersifat lebih internal. Keterlambatan berbicara pada anak salah satunya juga dapat disebabkan oleh adanya hambatan pada otak, yang menyebabkan sang anak kesulitan dalam mengolah suara. Gangguan pada sistem saraf, juga dapat menyebabkan speech delay. Seperti contoh adalah kondisi distrofi otot, yang membuat anak kesulitan mengucapkan kata.

  1. Gangguan pendengaran

Ketika anak mengalami gangguan pendengaran, maka ada kemungkinan ia juga akan mengalami speech delay selama masa pertumbuhan dan perkembangannya. Hal ini terjadi karena gangguan pendengaran membuat sang anak kesulitan mendengar interaksi yang berlangsung di sekitarnya. Akibatnya, ia secara otomatis tidak dapat melatih atau mempraktikkan kemampuan berbicara dan berbahasa. 

  1. Kelainan organ yang digunakan untuk berbicara

Saat berbicara, tubuh manusia memerlukan mulut beserta bagian-bagian di dalamnya seperti lidah, bibir, gigi, rahang, hingga laring dalam memproduksi suara. Ketika organ-organ yang digunakan untuk berbicara ini mengalami kelainan, seperti contoh bibir sumbing, lidah yang pendek, hingga kelainan pada bentuk gigi atau rahang, anak akan sangat mungkin kesulitan dalam melatih kemampuan berbicaranya dan pada akhirnya mengalami speech delay.

Ciri-Ciri Speech Delay

Memahami ciri-ciri speech delay pada anak merupakan suatu hal yang penting. Dengan mengenali ciri-ciri ini, orang tua dapat mengambil tindakan penanganan sesegera mungkin agar kondisi keterlambatan bicara anak tidak semakin parah. Adapun ciri-ciri speech delay tersebut di antaranya adalah sebagai berikut.

  • Pada usianya yang ke-2 tahun, anak belum menguasai sekitar 50 kosakata dan belum bisa menciptakan kalimat sederhana yang terdiri dari 2 kata.

  • Pada usia 3 tahun, anak belum mampu menyusun kalimat utuh yang terdiri dari 3-4 kata.

  • Anak tidak bereaksi saat dipanggil.

  • Selalu mengalami kesulitan dalam mengikuti petunjuk sederhana.

  • Lebih sering menggunakan gestur saat berkomunikasi.

  • Kesulitan menyebutkan benda-benda di sekitarnya.

  • Kesulitan menyatukan kata-kata menjadi 1 kalimat.

  • Pengucapan atau artikulasinya masih terbilang buruk.

Nah, demikianlah penjelasan mengenai penyebab dan ciri speech delay yang perlu Anda ketahui. Selain faktor yang telah disebutkan di atas, keterlambatan bicara pada anak juga dapat disebabkan oleh hal lain seperti Autism spectrum disorder dan masalah psikologis pada anak. Apabila anak memiliki ciri-ciri alami speech delay, ada baiknya Anda segera membawanya untuk berkonsultasi dengan dokter. 

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca juga: Hai Bunda, Ini Ciri Anak Sehat yang Wajib Anda Ketahui

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Spesialis Anak

Mulai dari IDR 235.000

Pesan Sekarang
Tag :
Referensi

Pietro, MarryAnn De. 2017. Language Delay. https://www.healthline.com/health/language-delay

Think Neurology for Kids. 4 Causes of Speech Delays in Children. https://www.thinkkids.com/blog/4-causes-of-speech-delays-in-children

Bagikan artikel ini    

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Spesialis Anak

Mulai dari IDR 235.000

Pesan Sekarang