Kulit dan Kecantikan
Tahukah Anda bagaimana cara menghilangkan bau ketiak yang paling ampuh? Bau badan yang tidak sedap sering menjadi sumber rasa insecure banyak orang. Dalam hal ini, seseorang yang memiliki bau badan cenderung dijauhi karena membuat orang di sekitarnya merasa terganggu dan tidak nyaman.
Berkaitan dengan hal ini, sejatinya ada cara menghilangkan bau ketiak yang cukup ampuh. Sebelumnya, perlu diketahui keringat yang diproduksi oleh tubuh pada dasarnya tidak memiliki bau. Namun karena keringat ini bertemu dengan bakteri yang ada pada tubuh, maka timbullah bau badan.
Untuk itu, cara menghilangkan bau ketiak yang paling efektif adalah dengan berusaha mengatasi bakteri penyebab bau tersebut. Cara-cara ini terbilang sangat mudah, sederhana, dan bisa dilakukan oleh siapa saja secara mandiri. Langsung saja, berikut ini adalah beberapa hal yang dapat Anda terapkan.
Cara menghilangkan bau ketiak yang pertama, yaitu menghindari pakaian yang lembap. Pasalnya, pakaian yang lembap menjadi tempat yang sangat baik untuk berkembangnya bakteri penyebab bau. Oleh karena itu, pada saat Anda menjemur pakaian pastikan telah benar-benar kering. Apabila pakaian masih lembap, lebih baik untuk dijemur kembali dan hindari untuk digunakan.
Menjaga kebersihan tubuh juga menjadi cara menghilangkan bau ketiak yang sangat penting untuk Anda lakukan. Apabila Anda banyak beraktivitas di luar ruangan, sebaiknya mandi minimal dua kali dalam sehari. Selain itu, pastikan Anda mengeringkan ketiak setelah mandi agar ketiak tidak lembap. Sama halnya dengan sebelumnya, kondisi lembap menjadi tempat berkembangnya bakteri.
Cara menghilangkan bau ketiak yang selanjutnya, yaitu menggunakan pakaian yang mudah menyerap keringat. Bahan yang mudah menyerap keringat yang bisa Anda gunakan, yaitu bahan katun. Bahan katun memiliki kemampuan menyerap keringat jauh dibandingkan bahan lainnya. Selain mudah menyerap keringat, bahan katun juga bisa membuat kulit lebih bernapas.
Setelah mandi dan mengeringkan tubuh, Anda bisa menggunakan produk antiperspiran pada ketiak. Dalam hal ini, antiperspiran dapat membantu menahan produksi keringat serta mencegah timbulnya bau badan. Untuk itu, jangan lupakan penggunaan bahan kimia ini paling tidak dua kali setiap harinya, di pagi ataupun pada waktu malam.
Tahukah Anda bahwa ternyata makanan juga dapat mempengaruhi timbulnya bau badan yang tidak sedap? Hal ini adalah benar adanya. Beberapa makanan yang dapat memicu tubuh untuk lebih aktif memproduksi keringat di antaranya adalah makanan pedas serta minuman alkohol dan kafein. Adapun makanan yang dapat memicu aroma tidak sedap di antaranya adalah bawang putih, bawang merah, dan jengkol.
Bulu ketiak yang dibiarkan dan tidak dicukur dapat menjadi penyebab bau ketiak yang Anda alami. Pasalnya bulu ketiak yang lembap akan membuat bakteri penyebab bau ketiak dapat berkembang. Oleh karena itu, untuk menghilangkan bau ketiak, rajinlah mencukur bulu ketiak Anda. Perlu diperhatikan, pada saat mencukur bulu ketiak, lakukanlah searah agar kulit ketiak tetap mulus.
Baca juga: Mulai Mengganggu Penampilan? Berikut Ini Cara Menghilangkan Bulu Ketiak
Anda juga bisa menghilangkan bau ketiak dengan menggunakan beberapa bahan alami. Beberapa bahan alami yang bisa digunakan, yakulititu lemon, tomat, teh hingga lidah buaya. Dalam hal ini lemon dapat berperan untuk menurunkan pH kulit sehingga bakteri penyebab bau bisa teratasi. Selain itu, tomat dan lidah buaya juga memiliki antibakteri yang mampu melawan bakteri penyebab bau.
Rutin mengeksfoliasi tubuh adalah cara menghilangkan bau ketiak berikutnya yang tidak dapat dilewatkan. Mengapa demikian? Karena tanpa hal tersebut, maka sel-sel kulit mati akan menumpuk di permukaan kulit dan pada akhirnya dapat merangsang pertumbuhan bakteri penyebab bau badan. Dengan eksfoliasi, maka penumpukan sel kulit mati di tubuh, terutama pada bagian ketiak akan dapat diatasi.
Demikianlah penjelasan mengenai beberapa cara menghilangkan bau ketiak yang dapat Anda lakukan secara alami di rumah. Apabila bau ketiak dan bau badan tidak kunjung hilang dengan berbagai cara, cobalah untuk mengonsultasikan diri ke dokter untuk mengetahui penyebab dan solusi terbaiknya.
Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.
Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.
NHS. How to treat body odour yourself. https://www.nhs.uk/conditions/body-odour-bo/
Gardner, Stephanie S. 2020. 6 Tips for Reducing Body Odor https://www.webmd.com/skin-problems-and-treatments/reduce-body-odor
Soliman, Megan. 2021. What to know about body odor. https://www.medicalnewstoday.com/articles/173478
Anda mungkin juga tertarik