Tips Kesehatan
Herpes menular melalui kontak erat dengan orang yang terinfeksi virus Herpes simplex. Virus ini dapat ditemukan di kulit, luka, air liur dan lendir kelamin penderita herpes, yang ditularkan kepada orang sehat.
Herpes adalah virus yang umumnya dapat menyebabkan luka pada alat kelamin dan/atau mulut. Herpes dapat mengganggu dan menyakitkan bagi penderitanya, tetapi bagi sebagian orang penyakit herpes bisa tidak bergejala dan tidak menyebabkan masalah kesehatan yang serius. Penyakit herpes ini terbagi menjadi dua berdasarkan lokasi, yaitu herpes genital dan herpes oral.
Baca juga: Waspadai, Ini Jenis-Jenis Virus Herpes yang Bisa Menyerang Anda
Perbedaan antara herpes genital dan herpes oral ini dibedakan dari lokasi virus yang menginfeksi seseorang. Virus Herpes simpleks ini terdiri dari dua jenis, yaitu HSV-1 dan HSV-1.
Ketika Anda terinfeksi HSV-1 atau HSV-2 pada atau di sekitar alat kelamin Anda (vulva, vagina, leher rahim, anus, penis, skrotum, pantat, paha bagian dalam), infeksi ini dinamakan dengan herpes genital.
Ketika Anda di diagnosis tertular virus HSV-1 atau HSV-2 di dalam atau di sekitar bibir, mulut dan tenggorokan, infeksi ini dikenal sebagai herpes oral. Herpes ini terkadang membuat penderitanya mengalami luka atau lenting berisi cairan yang dapat pecah.
Baca juga: Herpes Zoster (Cacar Ular)
Herpes menular ketika Anda mengalami kontak dengan luka herpes dan menyentuh mulut, alat kelamin atau mata tanpa mencuci tangan. Anda juga dapat menularkan herpes ke orang lain dengan cara ini. Secara umum, media penyebaran virus herpes bisa terjadi melalui:
Penyebaran virus herpes yang umum terjadi adalah kontak fisik langsung dengan orang yang memiliki herpes. Setelah terjadi kontak fisik dari kulit ke kulit, virus akan langsung berpindah dari tubuh orang yang terinfeksi ke orang yang sehat. Menyentuh seseorang yang telah memiliki virus HSV dengan gejala berikut ini dapat meningkatkan risiko penyebaran herpes.
Menyentuh ruam kulit baru saja muncul
Ruam berubah menjadi lenting (melepuh) yang ditandai dengan kulit melepuh dan berisi cairan nanah.
Ketika lenting (melepuh) berubah menjadi luka kering (koreng).
Namun, virus penyebab herpes kulit juga bisa ditularkan semenjak seseorang terinfeksi virus tanpa gejala. Anda mungkin tidak merasa sakit sama sekali setelah bersentuhan.
Melakukan hubungan seks oral dapat menyebarkan virus HSV dengan cepat dan juga mengakibatkan terjangkitnya herpes genital. Penyebaran virus berlangsung ketika orang yang terinfeksi herpes oral memberikan seks oral ke orang yang sehat, begitu pula sebaliknya. Risiko penyebaran virus pun semakin tinggi jika Anda berhubungan seks tanpa kondom.
Penyebaran herpes dapat terjadi melalui sentuhan bibir (berciuman). Ini dikarenakan salah satu cara penyebaran utama dari herpes adalah kontak langsung dengan mulut atau dari air liur.
Berbagi barang pribadi seperti sikat gigi atau peralatan makan kepada orang lain yang memiliki herpes dapat menyebabkan penularan virus. Tidak hanya itu saja, berbagi lipstik pun dapat menularkan penyakit herpes, begitu pula jika Anda saling meminjamkan mainan seks. Barang-barang ini pada dasarnya dapat menjadi lembab, yang memungkinkan virus menempel dengan mudah. Virus herpes dapat ditularkan pada benda mati
Seorang ibu yang memiliki virus herpes genital yang melahirkan secara spontan (normal) akan berisiko tinggi untuk menularkan virus pada bayinya. Berkonsultasilah dengan dokter kandungan Anda untuk mencegah penularan pada bayi.
Baca juga: Macam-macam Obat Herpes Yang Tersedia di Apotek
Memiliki pertanyaan? Anda bisa berkonsultasi lewat video call langsung dengan dokter terkait di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Playstore.
Verywell health. 2021. Causes and Risk Factors of Herpes. https://www.verywellhealth.com/herpes-causes-risk-factors-1068800.Diakses 2022
Webmd. 2022. Herpes Simplex Virus: HSV-1 & HSV-2. https://www.webmd.com/genital-herpes/pain-management-herpes#.Diakses 2022
Cleveland clinic. 2022. Herpes Simplex. https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/22855-herpes-simplex#:~:text=Herpes%20spreads%20through%20close%20contact,if%20you%20have%20no%20symptoms.Diakses 2022
Herpes Viruses Association. 2022. Passing on/transmitting herpes. https://herpes.org.uk/frequently-asked-questions/passing-transmitting-herpes/.Diakses 2022
Anda mungkin juga tertarik