Adakah Manfaat Mengonsumsi Susu Kambing untuk Ibu Hamil?

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 01 Apr 2022

Bagikan

susu kambing

Susu kambing untuk ibu hamil sebenarnya aman dikonsumsi asalkan dengan pengolahan yang baik. Di Indonesia sendiri, masyarakat masih asing dengan susu kambing dan lebih banyak mengonsumsi susu sapi. Namun, Anda harus tahu bahwa susu kambing juga memiliki segudang manfaat jika diolah dengan baik oleh ibu hamil. Bahkan, diketahui bahwa susu kambing menjadi jenis susu yang lebih banyak dikonsumsi oleh masyarakat global. 

Manfaat Konsumsi Susu Kambing

Menjadi sebuah sumber nutrisi yang mana memiliki banyak kandungan bermanfaat, maka jelas saja susu kambing banyak disarankan. Beberapa kandungan dalam susu kambing yang bermanfaat untuk ibu hamil adalah lemak, kalori, mineral, dan protein. Beberapa manfaat susu kambing untuk ibu hamil yakni sebagai berikut:

  1. Memiliki risiko kecil dalam memicu alergi

Bila Anda mempunyai alergi terhadap susu sapi, ada kemungkinan bahwa Anda tidak mengalami hal yang sama dengan susu kambing ini. Walaupun begitu, guna memastikan hal tersebut Anda dapat melakukan konsultasi terlebih dulu dengan dokter ahli sebelum meminum susu kambing.

  1. Menjadi sumber protein

Tahukah Anda bahwa susu kambing mempunyai kadar protein yang lebih tinggi. Terutama bila dibandingkan dengan kedelai, susu almon, serta susu sapi. Walaupun begitu, susu kambing lebih mudah dicerna oleh ibu hamil.

  1. Sumber vitamin D

Manfaat susu kambing untuk ibu hamil yakni karena adanya vitamin D, yang mana akan sangat menyehatkan tubuh. Di masa kehamilan, vitamin D menjadi sangat penting untuk perkembangan janin. Bukan hanya itu, juga vitamin D dapat menurunkan risiko bayi mengalami alergi pada masa yang akan datang. 

  1. Menjaga tingkat kolesterol

Manfaat lainnya dari susu kambing untuk ibu hamil yakni guna membantu kurangi penumpukan kolesterol di dalam kantong empedu dan darah. Hal inilah yang bisa membantu kadar kolesterol yang tinggi pada ibu hamil menjadi terkontrol. 

  1. Bantu perkembangan saraf bayi

Susu memiliki kandungan asam amino, asam lemak, dan protein yang tinggi dan penting untuk perkembangan sistem saraf bayi. Sedangkan kandungan yodium di dalamnya mampu meningkatkan kecerdasan anak dan meningkatkan perkembangan otak janin.

  1. Menyehatkan tubuh

Susu kambing untuk ibu hamil mempunyai kalsium, dimana kalsium tersebut akan menyehatkan ibu dan juga janinnya. Susu bisa membantu bayi agar tumbuh lebih tinggi nantinya. Selain itu, juga dapat mendukung pertumbuhan sang ibu. Adanya kandungan zat besi dan kalsium dalam susu bisa membantu dalam perkembangan dan pembentukan tulang, dan juga penyebaran oksigen kepada bayi. Terutama, jika ibu mengonsumsi susu kambing pada masa kehamilan, yang mana dihubungkan dengan menurunnya risiko penyakit. Misalnya penyakit seperti rakitis neonatal, osteoporosis, serta multiple sclerosis

  1. Pencernaan yang sehat

Salah satu masalah kesehatan yang sering kali ibu alami yakni pencernaan, dimana cukup rentan terjadi. Sebagai sumber lemak, maka susu kambing untuk ibu hamil menjadi sangatlah bermanfaat. Dimana susu kambing untuk ibu hamil dapat membantu atas masalah pencernaan dan mempercepat metabolisme. Tidak sampai disitu, susu juga bisa meredakan nyeri ulu hati serta gangguan lambung yang lainnya. 

Risiko Konsumsi Susu Kambing

Bukan tanpa risiko, dibawah ini adalah beberapa risiko yang mungkin terjadi jika ibu hamil mengonsumsi susu kambing: 

  1. Kalori yang tinggi

Apabila dibandingkan dengan susu nabati atau susu sapi, susu kambing ini mempunyai kalori yang lebih tinggi. Oleh karena itu, jika Anda mengonsumsi susu kambing dengan porsi yang sama maka tubuh Anda akan memperoleh asupan kalori yang lebih tinggi. Satu cangkir susu kambing memiliki kandungan kalori sebanyak 168, yang mana jika dikonsumsi terlalu banyak bisa menyebabkan berat badan Anda bertambah. 

  1. Tidak bebas laktosa

Jika ibu hamil memiliki intoleran laktosa, maka sudah sebaiknya tidak mengonsumsi susu kambing. Hal ini karena susu kambing tidak bebas laktosa serta bisa mengakibatkan masalah pencernaan pada ibu yang intoleran laktosa. 

Jika ingin mengonsumsi susu kambing, sebaiknya Anda berkonsultasi terlebih dulu dengan dokter ahli. Hal ini guna mengetahui apakah kondisi Anda memungkinkan untuk mengonsumsi susu kambing. Apabila Anda memang tidak cocok untuk meminum susu kambing, maka dokter biasanya akan memberi tahu pilihan lain yang bisa Anda gunakan dalam memenuhi kebutuhan nutrisi pada masa kehamilan. 

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca juga: Mengapa Perlu Mengonsumsi Susu Ibu Hamil? Ini Jawabannya

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Kehamilan & Menyusui

Mulai dari IDR 300.000

Pesan Sekarang
Bagikan artikel ini    

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Kehamilan & Menyusui

Mulai dari IDR 300.000

Pesan Sekarang