Suntik Insulin dan Manfaatnya Bagi Penderita Diabetes

Ditinjau oleh dr. Yonathan Heru Suhalim • 06 Apr 2020

Bagikan

Suntik Insulin dan Manfaatnya Bagi Penderita Diabetes

Ada beberapa penderita diabetes yang diwajibkan menggunakan suntik insulin. Ada juga beberapa yang hanya disarankan untuk mengubah pola makan dengan tidak terlalu banyak mengkonsumsi makanan tinggi gula agar gula darah dapat dikendalikan. Selain itu, mereka pun diminta untuk tetap melakukan aktivitas fisik, istirahat yang cukup, jauhi stres dan tidak merokok.

Ada juga penderita diabetes yang diminta untuk mengkonsumsi obat penurun gula darah. Umumnya, obat-obatan tersebut dikonsumsi sebelum dan sesudah makan. Insulin suntik sendiri merupakan jenis obat yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan pasokan insulin yang dibutuhkan oleh penderita diabetes.

Suntik Insulin dan Manfaatnya

Insulin sendiri merupakan hormon dalam tubuh yang bertugas membantu mengolah gula yang masuk ke dalam sel, agar bisa digunakan sebagai sumber energi. Selain itu, insulin berperan penting dalam menyimpan cadangan energi yang bisa digunakan ketika tubuh membutuhkannya.

Secara alami, hormon insulin diproduksi oleh pancreas atau kelenjar ludah perut. Saat kita makan, pankreas akan melepas hormon insulin, sehingga tubuh mampu mengubah glukosa menjadi energi. Nantinya, energi tersebut akan disebar ke seluruh tubuh untuk digunakan sebagai ‘modal’ beraktivitas.

Namun kondisi ini berbeda dengan beberapa penderita diabetes. Tubuh mereka tidak mampu memproduksi insulin secara alami, atau jumlah produksi hormon insulin mereka tidak mencukupi, sehingga butuh tambahan hormon insulin yang dibuat secara medis atau insulin sintetik.

Di pasaran ada banyak produk insulin dengan berbagai merek dagang. Namun pastikan produk yang Anda pilih merupakan rekomendasi dokter, dan gunakan sesuai kebutuhan.

Baca Juga: Berhati-Hatilah, Efek Samping Suntik Insulin Tidak Bisa dianggap Remeh

Menggunakan Suntik Insulin Dengan Benar

Dalam melakukannya, suntik insulin tidak bisa asal. Anda harus melakukannya dengan benar agar hasil yang didapat lebih maksimal. Biasanya, dokter akan menyarankan penyuntikan di daerah perut, lengan bagian atas, bokong atau paha.

Jangan suntikkan insulin di bagian otot, area luka atau jaringan parut, dan jangan mengocok botol insulin karena bisa menimbulkan gelembung. Gelembung ini dikhawatirkan membuat pengukuran dosis jadi tidak tepat, atau meleset dari ketentuan.

Dosis pemberian suntik insulin biasanya ditentukan berdasarkan kecepatan kerja jenis insulin, kadar gula darah pasien, dan jenis makanan yang dikonsumsi. Selain itu, beberapa jenis insulin pun harus digabungkan dengan jenis lainnya untuk mendapat hasil yang lebih optimal.

Maka dari itu, untuk mencegah resiko yang tidak diinginkan, Anda bisa meminta jasa profesional untuk membantu Anda menyuntikkan insulin, dan mengajarkannya agar Anda bisa melakukannya sendiri.

Aido Health merupakan aplikasi layanan kesehatan yang bisa Anda dapatkan secara gratis di Google Play Store. Aplikasi ini menyediakan dokter, hingga perawat yang bisa membantu mengajarkan cara melakukan penyuntukan insulin dengan tepat dan merawat luka diabetes dengan cara terbaik.

Mereka pun akan memberi panduan terkait gaya hidup bagi penderita diabetes, mengajarkan cara menyuntik insulin dengan tepat, memberi informasi terkait jenis produk insulin dan cara penggunaannya. Semuanya akan mereka ajarkan hingga Anda bisa melakukannya sendiri.

Tidak perlu mengunjungi klinik atau rumah sakit, karena mereka yang akan mendatangi Anda di rumah. Yang perlu dilakukan hanya mengatur jadwal pertemuan dengan mereka, sesuai dengan keinginan Anda. Lebih mudah, cepat, murah dan hasilnya jauh lebih maksimal!

 

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido HealthDownload aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca Juga: Mengenali Injeksi Insulin

Bagikan artikel ini