Penting untuk Diketahui, Apa Itu Penyakit Sinusitis dan Penyebabnya

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 24 Sep 2021

Bagikan

Penting untuk Diketahui, Apa Itu Penyakit Sinusitis dan Penyebabnya

Sinusitis memiliki beberapa penyebab yang berbeda pada setiap orangnya, namun sebelumnya apakah Anda pernah mendengar apa itu penyakit sinusitis dan penyebabnya? Sinusitis merupakan penyakit yang disebabkan oleh iritasi pada rongga hidung, jika kondisi ini terjadi maka sinus tidak bisa menjalankan fungsinya dengan baik. Maka dari itu penting bagi Anda untuk mengetahui apa itu penyakit sinusitis dan penyebabnya.

Apa itu Penyakit Sinusitis?

Sinusitis merupakan suatu kondisi di mana rongga hidung mengalami infeksi atau iritasi yang disebabkan oleh virus, bakteri ataupun jamur. Penyakit sinusitis tentunya memiliki beberapa penyebab lain yang membuat virus, bakteri maupun jamur masuk ke dalam rongga hidung. Namun sebelum Anda ketahui beberapa penyebabnya, penting bagi Anda untuk mengetahui beberapa gejalanya terlebih dahulu, diantaranya:

  1. Keluar cairan dari hidung

Salah satu gejala penyakit sinusitis ialah keluar cairan dari hidung. Cairan atau lendir yang dikeluarkan biasanya berwarna hijau atau kuning keruh. Selain keluar melalui hidung, cairan tersebut juga bisa turun ke bawah melewati tenggorokan. Hal inilah yang membuat tenggorokan Anda terasa sakit.

  1. Batuk dan sakit tenggorokan

Batuk dan sakit tenggorokan bisa terjadi ketika lendir yang melewati tenggorokan menyebabkan iritasi. Jika kondisi ini berlangsung dalam jangka waktu yang lama, bisa menimbulkan gejala batuk yang menyebabkan Anda sulit tidur di malam hari.

  1. Sakit kepala

Gejala sinusitis yang bisa Anda rasakan selanjutnya ialah sakit kepala. Pada umumnya sakit kepala yang terjadi ini akan Anda rasakan semakin parah di waktu pagi hari, karena  pada saat pagi hari terdapat lebih banyak cairan yang menumpuk pada saat Anda tidur di malam hari.

  1. Hidung tersumbat

Hidung tersumbat merupakan salah satu gejala sinusitis yang umum terjadi. Infeksi pada rongga hidung menyebabkan sinus meradang sehingga Anda akan kesulitan untuk bernapas. Tidak hanya itu, Anda juga akan mengalami kesulitan dalam mencium aroma dan merasakan makanan atau minuman. Salah satu contoh cara yang bisa Anda lakukan untuk menghindari gejala ini adalah dengan tidur pada posisi kepala yang tentunya lebih tinggi daripada biasanya.

  1. Wajah terasa sakit

Terakhir, sebelum Anda mengetahui apa itu penyakit sinusitis dan penyebabnya secara lebih lanjut. Adapun beberapa gejala yang bisa Anda rasakan, misalnya sakit di beberapa lokasi, seperti dibagian kening, gigi, hidung dan rahang.

Penyebab Sinusitis

Setelah Anda mengetahui apa itu penyakit sinusitis dan beberapa gejalanya, berikut ada beberapa penyebab penyakit sinusitis yang perlu Anda ketahui. Penyebab sinusitis ini pada umumnya ialah virus dan bakteri yang memicu sinus menghasilkan lendir lebih banyak, akibatnya terjadi penumpukan dan penyumbatan pada saluran hidung.

  1. Polusi Udara

Dalam pembahasan ini Anda akan lebih mengetahui apa itu penyakit sinusitis dan penyebabnya. Salah satu penyebab penyakit sinusitis ialah polutan diudara seperti debu, polusi udara, asap rokok dan bau yang menyengat, bisa menyebabkan iritasi pada saluran hidung. Peradangan dan pembengkakan akibat iritasi ini bisa meningkatkan risiko terjadinya sinusitis.

  1. Alergi

Alergi debu dan bulu hewan bisa menyebabkan pembengkakan dinding hidung sehingga menyumbat ostium. Selain itu, alergi juga bisa meningkatkan produksi lendir. Kedua kondisi ini bisa menyebabkan lendir berlebih menumpuk di dalam sinus. Akibatnya, bakteri akan lebih mudah berkembang dan terjadilah sinusitis.

  1. Infeksi Virus

Penyebab penyakit sinusitis selanjutnya ialah infeksi virus. Sinusitis yang disebabkan oleh infeksi virus biasanya muncul ketika Anda mengalami flu atau pilek. Infeksi virus ini menyebabkan dinding sinus Anda mengalami pembengkakan, sehingga menyumbat ostium untuk mengeluarkan lendir. Akibatnya, lendir yang ada pada hidung menumpuk di dalam rongga sinus.

  1. Infeksi Jamur

Adapun penyebab lain sinusitis ialah infeksi jamur, infeksi ini biasanya terjadi pada Anda yang memiliki sistem kekebalan tubuh lemah. Jamur akan mudah tumbuh pada mereka yang memiliki sistem kekebalan tubuh lemah, terutama pada bagian tubuh yang lembap seperti sinus, sehingga menyebabkan peradangan.

Itulah beberapa penjelasan terkait apa itu penyakit sinusitis dan penyebabnya? Jika Anda mengalami tanda-tanda gejala sinusitis, seperti hidung tersumbat dan meler atau nyeri kepala yang disertai demam dan batuk yang tidak kunjung sembuh dalam waktu satu minggu, sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter.

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca Juga: Anda Tidak Perlu Khawatir, Berikut Ini Cara Mengatasi Hidung Tersumbat pada Bayi

 

Sumber :

American College: Sinus Infection (no date). 

Houston Sinus Surgery: 5 Reasons Why You May Be Suffering From Sinusitis.

Bagikan artikel ini