Mengganggu Penampilan, Berikut Ini Cara Menghilangkan Karang Gigi yang Membandel

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 07 Feb 2022

Bagikan

Menghilangkan Karang Gigi

Apakah Anda tahu bagaimana cara menghilangkan karang gigi yang membandel? Karang gigi bisa Anda temukan pada permukaan gigi yang mengeras dengan warna kuning kecoklatan. Mungkin banyak di antara  Anda yang sudah menyadarinya, tetapi enggan untuk membersihkan atau menghilangkannya. 

Karang gigi yang tidak segera diatasi atau dihilangkan dapat menjadi penyebab berbagai masalah pada gigi. Oleh karena itu, Anda perlu mengetahui bagaimana cara menghilangkan karang gigi yang membandel. Lalu bagaimana caranya? Berikut ini beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menghilangkan karang gigi yang membandel. 

 

Cara Menghilangkan Karang Gigi

  1. Menyikat gigi

Cara pertama menghilangkan karang gigi yang membandel, yaitu menyikat gigi minimal dua kali dalam sehari. Menyikat gigi ini dapat menghilangkan karang gigi yang membelum terlalu mengeras atau  masih berwarna putih. Akan tetapi, dalam menyikat gigi Anda perlu melakukannya dengan benar. Sikatlah secara perlahan dan pastikan menyikat semua bagian gigi agar sisa makanan terangkat. Hindari menyikat gigi terlalu keras karena dapat melukai gusi.

  1. Flossing gigi

Selain menyikat gigi, Anda juga perlu melakukan flossing gigi atau membersihkan gigi menggunakan benang. Cara ini dapat membersihkan gigi hingga ke bagian yang tidak terjangkau oleh sikat gigi seperti sela-sela gigi atau gusi. Cara ini sebaiknya dilakukan sebelum Anda menyikat gigi agar sisa-sisa makanan tidak semakin masuk dan sulit untuk dibersihkan. 

  1. Menggunakan baking soda

Cara selanjutnya yang bisa Anda lakukan untuk menghilangkan karang gigi, yaitu menggunakan baking soda. Hal ini karena, baking soda dapat menghilangkan plak tanpa merusak enamel gigi. Tidak hanya itu, kandungan yang dimiliki dapat mencegah kerusakan gigi karena bersifat antimikroba. Anda tidak perlu khawatir untuk menggunakan baking soda karena cara ini dinilai aman untuk dilakukan. 

  1. Minyak kelapa

Anda juga bisa menghilangkan karang gigi yang membandel dengan cara berkumur menggunakan minyak kelapa. Caranya cukup mudah, yaitu memasukkan satu sendok minyak kelapa ke mulut lalu berkumur selama 5 hingga 10 menit. Namun setelah berkumur jangan ditelan tetapi dibuang. Selain minyak kepala, Anda juga bisa menggunakan minyak wijen atau minyak zaitun. 

  1. Scaling 

Cara paling ampuh untuk menghilangkan karang gigi yang membandel, yaitu scaling. Beberapa cara sebelumnya hanya mampu menghilangkan karang gigi yang belum terlalu membandel dan meminimalkan risiko munculnya  karang gigi. Namun, scaling sangat efektif untuk menghilangkan karang gigi yang sudah sangat membandel dan tebal. Hal ini karena cara ini menggunakan alat khusus bernama ultrasonic scaler yang dapat langsung merontokan karang gigi.  

 

Masalah Akibat Karang Gigi

Mungkin banyak juga yang bertanya, apakah yang bisa ditimbulkan apabila karang gigi dibiarkan saja? Nah berikut ini ada beberapa masalah yang bisa ditimbulkan apabila Anda menyepelekan karang gigi.

  1. Bau mulut

Dampak dari karang gigi yang disepelekan pertama, yaitu munculnya bau mulut. Hal ini dapat terjadi karena plak yang menyebabkan terbentuknya karang gigi bercampur dengan sisa-sisa makanan. Kondisi ini kemudian menyebabkan terjadinya pembusukkan dalam rongga mulut dan mengeluarkan aroma yang tidak sedap. 

  1. Radang gusi 

Dampak buruk dari menyepelekan karang gigi yang selanjutnya, yaitu terjadinya gingivitis atau radang gusi. Setelah terjadi gingivitis dan karang masih tetap ada, maka bisa menimbulkan penyakit periodontitis atau penyakit yang berbentuk seperti kantong nanah di antara gigi dan gusi. 

  1. Penyakit jantung

Bahkan karang gigi yang disepelekan juga dapat menyebabkan penyakit jantung. Hal ini karena, bakteri yang ada di plak gigi bisa masuk  ke dalam alirah darah dan menyebabkan peradangan. Pada akhirnya kondisi ini bisa menyebabkan terjadinya penyumbatan di pembuluh darah. Penyumbatan ini bisa meningkatkan risiko penyakit jantung.

Nah, itulah beberapa informasi mengenai cara menghilangkan karang gigi yang membandel serta masalah yang bisa ditimbulkannya. Untuk menghindari munculnya karang gigi yang membandel, rutinlah menyikat gigi terutama setelah makan. Anda juga bisa memaksimalkannya dengan menggunakan flossing dan obat kumur. Tidak hanya itu, Anda juga harus rutin melakukan pemeriksaan gigi ke dokter untuk mengetahui kondisi kesehatan gigi Anda. 

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca juga: Mengapa Rontgen Gigi Diperlukan? Mari Cari Tahu di Bawah Ini

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Mulut & Gigi

Mulai dari IDR 150.000

Pesan Sekarang
Tag :
Referensi

Abellon, Candice. 2019. How to Remove Plaque and Tartar. https://www.healthline.com/health/tartar-removal#more-tips-and-tools

Eske, Jamie. 2019. Removing plaque and tartar from teeth. https://www.medicalnewstoday.com/articles/324341#Oil-pulling-with-coconut-oil

Bagikan artikel ini    

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Mulut & Gigi

Mulai dari IDR 150.000

Pesan Sekarang