Makanan yang Dilarang untuk Darah Rendah serta Jenis Makanan yang Dianjurkan

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 06 Apr 2022

Bagikan

gorengan

Makanan yang dilarang untuk darah rendah biasanya makanan yang cara penyajiannya cenderung banyak menggunakan minyak goreng. Hal tersebut dikarenakan di dalam minyak goreng terdapat lemak yang tidak baik dikonsumsi oleh tubuh apabila berlebihan. Lalu, apa sajakah makanan yang dilarang dan dianjurkan untuk penderita darah rendah? Mari cari tahu makanan yang dianjurkan dan harus dihindari oleh penderita darah rendah melalui ulasan di bawah ini.

Apa itu Darah Rendah?

Darah rendah merupakan suatu penyakit yang timbul karena tekanan darah di bawah kondisi normal. Gejalanya biasa ditandai dengan rasa pusing yang berkepanjangan, rasa lemas, mual, pandangan kabur dan sebagainya. Penyakit darah rendah bisa menyerang siapa saja baik anak-anak maupun orang dewasa. 

Adapun penyebabnya ialah kurangnya asupan nutrisi di dalam tubuh, kurang cairan atau dehidrasi dan reaksi obat-obatan tertentu. Akan tetapi Anda tidak perlu khawatir sebab penyakit darah rendah bisa dicegah dengan menjaga pola makan seperti menghindari sejumlah makanan yang dilarang.

Makanan yang Dilarang untuk Darah Rendah

Meskipun penderita darah rendah sangat dianjurkan untuk banyak mengonsumsi jenis makanan, namun tetap harus berhati-hati. Penyakit ini dari segi gejala dikatakan cenderung lebih ringan dibandingkan dengan penderita hipertensi. Karena itu, bisa diatasi dengan mengonsumsi obat-obatan yang sesuai dengan saran dokter serta mulai menjaga pola makan yang sehat. Berikut sejumlah makanan yang harus dihindari oleh penderita darah rendah, di antaranya:

1. Makanan Ringan Sejenis Gorengan

Gorengan termasuk salah satu makanan yang dilarang untuk darah rendah.  Padahal gorengan termasuk jenis kudapan yang digemari oleh masyarakat karena memiliki tekstur yang renyah dan bisa dinikmati di segala cuaca. Namun penggunaan minyak yang banyak saat menggoreng bisa menyebabkan terhambatnya aliran darah ke tubuh lalu membuat tekanan darah jadi menurun

2. Makanan Siap Saji

Makanan cepat saji memang dianjurkan untuk tidak dikonsumsi dalam jumlah banyak. Lantaran di dalam makanan cepat saji mengandung kadar lemak jenuh yang cukup tinggi. Selain itu, gizi yang terkandung tergolong rendah serta banyak mengandung gula dan garam yang sangat tinggi. Untuk itu tidak dianjurkan dikonsumsi oleh penderita darah rendah karena angka kecukupan gizinya tidak terpenuhi. 

3. Makanan Bercita Rasa Pedas

Makanan yang dilarang untuk darah rendah selanjutnya ialah makanan yang memiliki citra rasa pedas. Rasa pedas umumnya dihasilkan oleh tambahan cabai, andaliman atau merica dalam jumlah banyak ke dalam masakan. Selain itu, makanan yang terlalu pedas dapat membahayakan lambung. Akibatnya penderita darah rendah akan kehilangan nafsu makan sehingga tubuh jadi kekurangan nutrisi dan tekanan darah ikut  menurun.  

Makanan yang Dianjurkan untuk Mengatasi Darah Rendah

Dalam mengatasi penyakit darah rendah, salah satunya bisa diatasi dengan mengonsumsi makanan sehat dalam kehidupan sehari-hari. Pilihlah menu yang mengandung serat tinggi, vitamin serta protein. Berikut makanan yang dianjurkan untuk dikonsumsi oleh penderita darah rendah, di antaranya:

1. Telur

Telur termasuk pada makanan yang baik dikonsumsi dalam meningkatkan sel darah merah. Di dalamnya mengandung vitamin B12 yang cukup tinggi serta asam folat yang mana baik untuk dikonsumsi. Tubuh bisa mendapatkan vitamin B12 secara alamiah dari telur sehingga tidak perlu mengonsumsi obat-obatan yang mengandung B12.

2. Daging Merah

Daging merah baik dikonsumsi oleh penderita darah rendah sebab mengandung banyak protein, lemak, kalori, dan zat besi. Kandungan tersebut terbukti mampu meningkatkan tekanan darah. Yang termasuk daging merah dalam hal ini adalah daging sapi, daging kambing, daging domba hingga daging kuda sekalipun.

3. Buah yang Mengandung Banyak Air

Buah yang mengandung banyak air baik untuk meningkatkan tekanan darah karena mampu meningkatkan sel darah merah dan mencegah terjadinya dehidrasi. Selain meminum air putih secara langsung, Anda bisa mendapatkan kandungan air yang cukup melalui konsumsi buah secara rutin. Kategori buah yang mengandung banyak air di antaranya semangka, melon, jeruk, nanas dan buah lainnya.

Terdapat beberapa makanan yang dilarang untuk darah rendah karena apabila dikonsumsi dapat membuat tekanan darah semakin menurun. Sudah saatnya Anda mengubah pola makan agar tubuh menjadi lebih sehat dan tidak rentan terkena penyakit darah rendah.

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca juga: Wajib Dihindari, Ini Makanan yang Dilarang untuk Trombosit Rendah

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Nutrisi & Gizi

Mulai dari IDR 110.000

Pesan Sekarang
Referensi

Brennan, Dan. What Food Are Good If You Have Low Blood Pressure.  2021. Available at:https://www.medicinenet.com/what_foods_are_good_if_you_have_low_bp/article.htm 

Shackelford, karen.  Ten Foods To Avoid For Health Blood Pressure.    2021.   Available at: https://www.verywellhealth.com/ten-foods-to-avoid-for-healthy-blood-pressure-1764019.

Bagikan artikel ini    

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Nutrisi & Gizi

Mulai dari IDR 110.000

Pesan Sekarang