Ingin Pipi Mengecil? Ini Cara Meniruskan Pipi yang Bisa Anda Lakukan

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 21 Mar 2022

Bagikan

pipi

Bagaimanakah cara meniruskan pipi? Pipi yang tembem atau chubby mungkin banyak disukai. Akan tetapi, pipi yang tirus juga menjadi idaman sebagian besar orang karena merasa tidak percaya diri dengan pipi yang tembem. Oleh karena itu, banyak yang akhirnya melakukan berbagai cara untuk dapat mengecilkan pipi. Lantas bagaimanakah cara mengecilkan pipi tersebut? Untuk mengetahui jawabannya, Anda perlu menyimak terus penjelasan di bawah ini. 

Cara Meniruskan Pipi

Anda bisa meniruskan pipi dengan melakukan beberapa cara yang alami dan bisa dilakukan di rumah. Akan tetapi, cara-cara yang akan dijelaskan berikut membutuhkan waktu yang cukup lama. Oleh karena itu, Anda perlu konsisten dalam melakukannya jika ingin mendapatkan hasil yang maksimal. Berikut ini beberapa cara meniruskan pipi yang bisa Anda lakukan. 

  1. Senam Wajah

Cara meniruskan pipi yang bisa Anda lakukan pertama yaitu senam wajah. Dalam sebuah laporan anekdotal disebutkan bahwa senam wajah dapat mengencangkan otot wajah sehingga wajah terlihat lebih ramping. Tidak hanya itu, dalam studi lain disebutkan bawah melakukan senam wajah selama 8 minggu berturut-turut dapat meningkatkan ketebalan otot dan meningkatkan peremajaan wajah. Cara yang dapat Anda lakukan yaitu dengan mengembungkan pipi lalu dorong udara dari satu sisi ke sisi lainnya. 

  1. Olahraga Kardio

Penumpukan lemak di pipi merupakan salah satu akibat kelebihan lemak pada bagian tubuh lainnya. Oleh karena itu, menurunkan berat badan dapat membantu menghilangkan tumpukan lemak di pipi. Dalam hal ini, olahraga kardio dinilai paling efektif dalam menurunkan berat badan. Dalam sebuah penelitian disebutkan bahwa olahraga kardio dapat meningkatkan pembakaran lemak. Tidak hanya itu, dalam penelitian lain disebutkan bahwa wanita dengan obesitas mengalami penurunan berat badan yang lebih besar melalui olahraga kardio. 

  1. Konsumsi Air Lebih Banyak

Mencukupi asupan cairan tubuh merupakan suatu hal yang penting agar Anda terhindar dari dehidrasi. Tidak hanya itu, mengonsumsi air lebih banyak dapat menjadi salah satu cara dalam meniruskan pipi. Pasalnya, mengonsumsi air lebih banyak dapat membantu Anda tetap kenyang sehingga mencegah Anda makan berlebih. Tentu saja kondisi ini dapat membantu Anda dalam menurunkan berat badan. Selain itu, mengonsumsi air lebih banyak juga membantu wajah Anda terlihat lebih cerah. 

  1. Batasi Konsumsi Alkohol

Jika Anda ingin memiliki pipi yang tirus, sebaiknya segera batasi konsumsi alkohol atau bahkan menghentikannya. Pasalnya, ketika Anda mengonsumsi alkohol terlalu banyak, maka dapat menyebabkan dehidrasi. Kondisi ini dapat menyebabkan tubuh menyimpan air yang lebih banyak. Air yang tersimpan ini akan bertahan di beberapa bagian tubuh seperti wajah. Oleh karena itu, wajah akan terlihat menggembung atau membengkak. 

  1. Mengurangi Karbohidrat Olahan

Cara meniruskan pipi yang bisa Anda lakukan selanjutnya yaitu dengan mengurangi konsumsi karbohidrat olahan seperti biskuit, kue, dan pasta. Pasalnya beberapa karbohidrat olahan tersebut merupakan penyebab terjadinya kenaikan berat badan. Selain itu, karbohidrat olahan ini telah melalui proses yang panjang sehingga menghilangkan berbagai kandungan yang dimilikinya. Dalam sebuah studi dijelaskan bahwa asupan karbohidrat olahan yang tinggi sangat berkaitan dengan risiko obesitas yang tinggi. 

  1. Mengatur Jadwal Tidur

Mengatur jadwal tidur merupakan salah satu cara meniruskan pipi yang bisa Anda lakukan. Pasalnya kualitas tidur dan istirahat yang cukup merupakan kunci dalam menghilangkan lemak di pipi. Apabila Anda kekurangan tidur, maka hormon kortisol akan meningkat sehingga menyebabkan Anda menjadi stres. Tidak hanya itu, hormon kortisol yang tinggi juga dapat meningkatkan nafsu makan. 

  1. Batasi Asupan Garam 

Cara meniruskan pipi yang bisa Anda lakukan terakhir yaitu dengan membatasi asupan garam. Pasalnya kelebihan asupan garam dapat menyebabkan tubuh mengalami resistensi air atau kondisi di mana tubuh sulit mengeluarkan cairan yang berlebih. Kondisi seperti ini dapat menyebabkan beberapa bagian tubuh menjadi bengkak termasuk wajah. 

Nah itulah beberapa cara meniruskan pipi yang bisa Anda lakukan di rumah. Apabila beberapa cara di atas tidak menunjukkan hasil, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat. 

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca Juga: Cara Mengecilkan Pori-pori agar Tidak Mengganggu Penampilan

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Spesialis Kulit dan Kelamin

Mulai dari IDR 150.000

Pesan Sekarang
Tag :
Referensi

Ricther, Amy. 2020. 8 Effective Tips to Lose Fat in Your Face. https://www.healthline.com/nutrition/lose-fat-in-face-cheeks#TOC_TITLE_HDR_6

Fletcher, Jenna. 2019. What to do to reduce facial fat. https://www.medicalnewstoday.com/articles/326262

Bagikan artikel ini    

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Spesialis Kulit dan Kelamin

Mulai dari IDR 150.000

Pesan Sekarang