Cara Mengatasi Selangkangan Lecet & Perih

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 22 Jun 2022

Bagikan

Cara Mengatasi Selangkangan Lecet & Perih

Sudahkah Anda tahu bagaimana cara mengatasi selangkangan lecet? Selangkangan yang lecet akan menimbulkan perasaan yang tidak nyaman seperti rasa perih yang menyiksa. Jika tidak segera ditangani, bisa saja menimbulkan kondisi yang lebih parah. Oleh karena itu Anda perlu mengetahui bagaimana cara mengatasi selangkangan lecet

 

Penyebab Selangkangan Lecet

Sebelum mengetahui cara mengatasi selangkangan lecet, Anda sebaiknya memahami terlebih dahulu mengapa selangkangan bisa lecet. Lecet pada selangkangan terjadi karena adanya gesekan antar kulit yang terjadi berulang kali. Gesekan ini membuat lapisan kulit terluar rusak sehingga meradang. 

Selain karena terjadinya gesekan antar kulit, selangkangan yang lecet juga bisa disebabkan oleh beberapa kondisi medis tertentu. Berikut ini beberapa kondisi medis yang menyebabkan selangkangan lecet.

  • Infeksi jamur: Area selangkangan yang lembap dan hangat menjadi tempat terbaik bagi jamur untuk berkembang biak. Kondisi ini membuat jamur mampu menginfeksi kulit.

Baca juga: Digunakan Untuk Obati Infeksi Karena Jamur, Ketoconazole Adalah?

  • Vaginitis: Vaginitis merupakan kondisi di mana terjadi peradangan pada area vagina yang disebabkan oleh pakaian yang terlalu ketat. 

  • Dermatitis kontak: Dermatitis kontak merupakan kondisi di mana terdapat ruam dan gatal pada kulit. Kondisi ini disebabkan oleh paparan zat tertentu seperti keringat, kotoran, make up dan urine. 

Cara Mengatasi Selangkangan Lecet

Lantas apa saja cara mengatasi selangkangan lecet tersebut? Berikut ini ada beberapa cara mudah yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi selangkangan lecet. 

  1. Taburkan bedak bayi

Cara mengatasi selangkangan lecet yang bisa Anda lakukan pertama yaitu taburkan bedak bayi pada area yang lecet. Bedak bayi ini mampu menyerap lembap dan minyak di lapisan kulit. Pasalnya, kulit bagian paha merupakan bagian kulit yang lembap sehingga bisa memperparah lecet. Oleh karena itu, cobalah menaburkan beda bayi di bagian paha dalam sebelum beraktivitas. 

  1. Oleskan petroleum jelly

Selain menggunakan bedak bayi, Anda juga bisa menggunakan petroleum jelly. Petroleum jelly ini berguna sebagai pelumas sehingga mencegah terjadinya gesekan di paha. Cara menggunakannya cukup mudah, yaitu mengoleskan petroleum jelly ke paha bagian dalam serta lipatan paha. Untuk hasil yang lebih maksimal, oleskan pertroleum jelly beberapa kali dalam sehari. 

  1. Oleskan lip balm

Tahukah Anda, ternyata lip balm tidak hanya bisa digunakan untuk bibir saja. Anda bisa menggunakan lip balm untuk mengatasi lecet pada selangkangan. Pasalnya, efek lip balm ini tidak jauh berbeda dengan petroleum jelly sehingga mencegah luka lecet semakin parah. Caranya cukup mudah, yaitu dengan mengoleskan lip balm di bagian paha. 

  1. Oleskan krim luka lecet

Cara mengatasi selangkangan lecet yang bisa Anda lakukan selanjutnya yaitu menggunakan krim luka lecet. Carilah krim khusus untuk luka lecet yang diformulasikan khusus untuk luka lecet. Pada krim khusus luka lecet ini, terdapat pelumas yang mencegah kulit saling menempel sehingga tidak terjadi gesekan yang memperparah lecet di area selangkangan. 

  1. Gunakan thigh band

Cara terakhir yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi lecet di selangkangan yaitu dengan thigh band. Thigh band itu sendiri merupakan aksesoris yang cukup elastis dan bisa digunakan di sekitar paha. Aksesoris ini cukup efektif mencegah terjadinya gesekan antar paha, meskipun Anda menggunakan rok yang sangat ketat.

 

Hal-hal yang Perlu Dihindari

Saat Anda mengalami selangkangan lecet, sebaiknya perhatikan beberapa hal yang perlu dihindari. Pasalnya, ada beberapa hal yang menyebabkan lecet di selangkangan bisa semakin parah. Berikut ini beberapa hal yang perlu Anda hindari jika mengalami selangkangan lecet. 

  • Jangan menggaruk area selangkangan jika terasa gatal. 

  • Pastikan area selangkangan selalu dalam keadaan kering. Jika setelah buang air besar, keringkan bagian selangkangan dengan handuk atau tisu. 

  • Sering-seringlah mengganti celana dalam agar tidak lembap. Sebaiknya gunakan celana dalam yang berbahan katun dan tidak terlalu ketat. 

  • Hindari membersihkan vagina dengan produk-produk kewanitaan. Cukup basuh dengan air bersih saja. 

  • Untuk sementara waktu, hindari hubungan seksual terlebih dahulu. 

 

Itulah dia penjelasan mengenai cara mengatasi selangkangan lecet yang bisa Anda lakukan. Jika selangkangan lecet tidak kunjung membaik, sebaiknya konsultasikan dengan dokter segera mungkin. 

 

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Spesialis Kulit dan Kelamin

Mulai dari IDR 150.000

Pesan Sekarang
Referensi

Ellis, Mary Ellen. 2019. What Causes Groin Rash and How Is It Treated?. https://www.healthline.com/health/rash-on-genitals

Cherney, Kristeen. 2019. Treating and Preventing Thigh Chafing. https://www.healthline.com/health/thigh-chafing

Bagikan artikel ini    

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Spesialis Kulit dan Kelamin

Mulai dari IDR 150.000

Pesan Sekarang