Banyak Dipercayai Bahwa Wanita Lebih Mudah Terkena Wasir, Mitos?

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 15 Mar 2022

Bagikan

wasir

Beredar informasi wanita lebih mudah terkena wasir, mitos? Wasir adalah penyakit yang muncul karena terjadinya pembengkakan di pembuluh darah balik, pada area sekitar anus. Banyak penyebab dari terjadinya wasir atau ambeien ini, tetapi biasanya terjadi karena adanya tekanan yang besar. Wasir tidak mengakibatkan kematian, dan juga jika masih dalam kondisi ringan maka dapat sembuh dengan sendirinya. Namun, wasir sangatlah mengganggu aktivitas atau kegiatan yang dilakukan seseorang yang mengalaminya. Mengapa? Ini karena wasir terasa sangat menyakitkan. Penyakit wasir ini sangat biasa terjadi, apalagi pada orang dewasa. Tetapi, jika dibandingkan pria, ternyata wanita memiliki risiko yang lebih tinggi untuk terkena wasir. 

Penyakit wasir sangat umum terjadi, dimana ada sekitar setengah orang yang rentan untuk mengalami wasir, ketika telah berusia 50 tahun. Beberapa faktor pemicu terjadinya wasir adalah persalinan, mengejan yang berulang ketika buang air besar (terutama jika sembelit), diare, kegemukan, dan kehamilan. Wanita disebut lebih rentan untuk terkena wasir disebabkan adanya tekanan bayi, yang mana membuat tekanan ekstra di pembuluh darah area panggul. Kurang mengonsumsi makanan yang mengandung serat dan juga kurang berolahraga, juga disebut menjadi penyebab seseorang mengalami wasir. Kedua faktor ini dapat menjadi pemicu sembelit, yang merupakan penyebab utama dari penyakit wasir.

Jenis dan gejala wasir

Terdapat 2 jenis wasir yang diketahui berdasarkan lokasi serta gejala yang muncul. Berikut ini adalah jenis wasir yang perlu Anda ketahui:

  1. Internal hemorrhoid

Jenis wasir ini terjadi dalam anus yakni di liang rektum, benjolan mungkin akan tidak terasa. Bahkan mungkin tidak terlihat dari luar anus, maka dari itu jarang terjadi keluhan. Wasir dalam dapat sembuh sendiri, juga termasuk pada jenis wasir ringan yang mana umumnya baru terdeteksi keberadaannya, saat terdapat darah yang keluar dari dalam anus ketika buang air besar. Gejala yang ditimbulkan dari adanya wasir dalam ini adalah nyeri pada anus dan juga gatal. Gejala yang terjadi biasanya akan muncul saat wasir sudah menjadi lebih besar.

  1. External hemorrhoid

Jenis wasir ini terjadi pada bagian luar rektum atau pada lubang anus. Beberapa gejala yang ditimbulkan dari wasir luar adalah seperti buang air besar berdarah, gatal pada area anus, rasa perih dan juga panas di area anus, serta terdapat pembengkakan atau benjolan pada area anus. Dilihat dari gejalanya, diketahui bahwa wasir luar akan terasa lebih nyeri. Bahkan, sering kali membuat perasaan tidak nyaman pada para penderitanya. Ini diakibatkan karena terjadinya pembengkakan pembuluh darah di area bawah kulit, sekitar anus yang mana mempunyai lebih banyak saraf. 

Wanita lebih mudah terkena wasir, mitos?

Wanita memiliki risiko yang lebih tinggi untuk terkena penyakit wasir ini, karena sering kali mengalami pelebaran pembuluh darah ketika haid. Bukan hanya itu, wasir sering muncul saat masa kehamilan, dan atau saat sesudah kehamilan. Hal ini karena ketika hamil, kondisi bayi dan rahim makin membesar. Dimana akan memberi tekanan yang berlebih di pembuluh darah pada area panggul. Sementara itu, ketika melahirkan atau sesudah melahirkan maka, wasir dapat muncul pada wanita karena mengejan terlalu keras ketika persalinan dilakukan. Sehingga pertanyaan wanita lebih mudah terkena wasir, mitos atau fakta maka, jawabannya adalah fakta.  

Mencegah wasir pada wanita

Setelah mengetahui wanita lebih mudah terkena wasir, mitos atau fakta yang mana jawabnya adalah fakta. Kemudian adakah cara untuk mencegah terjadinya wasir pada wanita? Tentu ada, simak penjelasannya di bawah ini:

  1. Mengonsumsi lebih banyak serat, probiotik, dan juga air mineral.

  2. Melakukan senam yang fokus pada otot panggul bawah, atau disebut senam kegel.

  3. Menghindari angkat beban yang terlalu sering atau berlebihan.

  4. Menghindari mengejan yang terlalu kuat saat buang air besar. 

  5. Jangan duduk atau berdiri dalam waktu yang terlalu lama.

  6. Jangan menunda buang air besar. 

  7. Penuhi kebutuhan tidur yang cukup.

  8. Mengurangi konsumsi makanan yang berlemak dan pedas. 

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca juga: Seluk Beluk Mengenai Wasir yang Wajib Anda Ketahui

Tag :
Referensi

RS EMC Group

Women’s health

Kompas

Bagikan artikel ini