Bagaimana Mencari Lokasi Vaksin Terdekat Dari Rumah?

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 08 Jul 2021

Bagikan

Bagaimana Mencari Lokasi Vaksin Terdekat Dari Rumah?

Menemukan lokasi vaksin terdekat dari rumahtentu akan memudahkan kita melakukan vaksin. Saat ini pemerintah sedangmenggalakkan program vaksinasi, lalu apa itu vaksinasi? Vaksinasi adalah prosesdi dalam tubuh, dimana seseorang menjadi kebal atau terlindungi dari suatupenyakit. Sehingga bila suatu saat terkena penyakit tersebut maka tidak akansakit atau hanya mengalami sakit ringan. Dimana dilakukan dengan pemberianvaksin, perlu diperhatikan bahwa vaksin bukan obat. Vaksin mendorongpembentukan kekebalan spesifik tubuh, supaya terhindar dari tertular ataukemungkinan sakit berat.


Bagaimana vaksin bekerja dan melindungi tubuhkita? Berikut ini cara vaksin bekerja dalam tubuh yang perlu Anda ketahui :

  1. Vaksin merupakan produk biologi untukmelindungi dari penyakit yang melemahkan bahkan mengancam jiwa.
  2. Vaksin merangsang pembentukan kekebalanterhadap penyakit tertentu pada tubuh seseorang.
  3. Tubuh akan mengingat virus atau bakteripembawa penyakit, mengenali, dan tahu cara melawannya.


Vaksinasi tidak hanya bertujuan untuk memutusrantai penularan penyakit dan menghentikan sebuah wabah saja. Namun, jugamemiliki tujuan jangka panjang yaitu untuk mengeliminasi dan menghilangkanpenyakit itu sendiri. Mengetahui vaksin terdekat dengan rumah, tentunya akanmemudahkan Anda untuk melakukan vaksinasi Covid-19. Namun, sayangnya lokasivaksin terdekat saat ini hanya bisa dilakukan oleh warga Jakarta. Informasi inidiketahui dari akun Twitter Jakarta Smart City. Diungkapkan bahwa masyarakatsudah bisa mendapatkan informasi lokasi vaksin terdekat melalui aplikasi GoogleMaps.


Terdapat dua cara untuk mengetahui lokasi vaksinterdekat. Pertama, Anda dapat menuliskan “Vaksin Covid 19” dalam kolompencarian pada aplikasi Google Maps. Setelah itu, akan muncul lokasi vaksinasi,lalu Anda dapat memilih lokasi vaksin terdekat untuk dikunjungi, tertera alamatlokasi dan nomor telepon. Anda juga akan diberitahu tentang keterbatasan pasienserta dapat mengecek terlebih dahulu. Mudah bukan? Kedua, Anda dapatmenggunakan Google Assistant atauasisten virtual. Cara ini juga sangat mudah, Anda hanya perlu mengucapkan “HeyGoogle, dimana lokasi vaksinasi Covid-19 di Jakarta?” Maka, akan muncul sebaranlokasi vaksinasi Covid-19.


Tentu dengan adanya kemudahan dalam mencarilokasi vaksin terdekat, anda akan sangat dimudahkan untuk mengondisikankegiatan dan waktu yang Anda miliki. Masyarakat Jakarta yang telah berusia 18tahun ke atas telah diperbolehkan untuk mendapatkan vaksin Covid-19. Warga yangtelah mendapatkan vaksinasi adalah yang telah memiliki KTP, berdomisili ataubekerja di wilayah tersebut. Penyuntikan vaksin dapat dilakukan di seluruhfasilitas vaksinasi di Jakarta.


Sayangnya, informasi lokasi vaksinasi Covid-19hanya berlaku di wilayah DKI Jakarta saja. Google saat ini tak bisa menandaititik mana saja yang dapat didatangi pengguna, agar bisa mendapatkan vaksinCovid-19. Padahal jika lokasi luar Jakarta dapat menggunakan fitur ini, pastiakan membantu masyarakat untuk mengetahui lokasi vaksin terdekat. Mungkin fiturlokasi vaksin terdekat seperti ini terlihat sepele dan sederhana saja, namundapat memengaruhi penerima vaksin. Masyarakat membutuhkan informasi sebanyakmungkin tentang vaksin, mulai dari apa itu vaksin, apa tujuan vaksinasi, dandimana masyarakat bisa melakukan vaksinasi.


Mungkin yang awalnya malas melakukan vaksin,namun karena mengetahui lokasi vaksin yang dekat dengan rumah atau kantortempat bekerja, jadi semangat mengikuti vaksinasi. Sehingga sebaiknya fiturlokasi vaksin terdekat ini dapat dilakukan di seluruh wilayah Indonesia.


Namun, ternyata untuk melakukan vaksinasi tidakboleh sembarangan. Terdapat beberapa kriteria kelompok dan individu yang tidakboleh mendapatkan vaksin Covid-19.


Siapa Saja yang tidak boleh Vaksin Covid-19:

Berikut ini siapa saja yang tidak bolehdivaksinasi Covid-19 :

  1. Wanita hamil
  2. Penyintas Covid-19, menunggu 3 bulan untukvaksinasi setelah dinyatakan positif.
  3. Orang yang sedang sakit, jika sedang sakitpeserta harus sembuh terlebih dahulu sebelum divaksin.
  4. Memiliki penyakit penyerta, orang yangmemiliki penyakit penyerta tidak terkontrol seperti diabetes atauhipertensi disarankan untuk tidak menerima vaksin. Maka dari itu, sebelummelakukan vaksinasi semua orang akan dicek kondisi tubuhnya terlebihdahulu.
  5. Tidak sesuai usia, menurut anjuranpemerintah orang yang mendapatkan vaksin Covid-19 yaitu kelompok usia 18tahun ke atas. Artinya, anak-anak yang mana berusia di bawah usia tersebuttidak diperkenankan mengikuti vaksinasi Covid-19.

 

Referensi :

  • https://kesmas.kemkes.go.id/assets/uploads/contents/others/FAQ_VAKSINASI_COVID__call_center.pdf  
Bagikan artikel ini