Perhatikan, Ini Daftar Makanan yang Harus Dihindari saat Batuk

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 17 Mar 2022

Bagikan

makanan yang harus dihindari saat batuk

Sudahkah Anda memperhatikan beberapa makanan yang harus dihindari saat batuk? Saat batuk, Anda tidak hanya perlu mengonsumsi obat dan beristirahat agar terhindar dari stres. Namun juga perlu memperhatikan makanan apa saja yang masuk ke dalam tubuh, agar batuk yang Anda alami tidak semakin parah. Lalu apa saja makanan yang harus dihindari saat batuk? Temukan jawabannya di bawah ini.  

  1. Makanan yang Digoreng

Makanan yang harus dihindari saat batuk yang pertama yaitu makanan yang digoreng. Pada dasarnya, bukan makanan yang memperparah batuk tetapi minyak yang digunakan untuk menggorengnya. Pasalnya, minyak goreng yang telah digunakan berkali-kali akan menghasilkan senyawa akrolein yang dapat menimbulkan rasa gatal pada tenggorokan. Selain itu, biasanya gorengan memiliki tekstur yang kasar. Hal ini akan membuat tenggorokan mengalami iritasi dan memperparah batuk. 

  1. Olahan Susu

Susu dan olahan susu juga perlu dihindari apabila Anda mengalami batuk. Hal ini seperti yang dijelaskan dalam sebuah penelitian bahwa produk olahan susu bisa menyebabkan terbentuknya dahak pada saluran pernapasan. Tidak hanya itu, protein yang terkandung di dalam susu juga dapat menyebabkan terbentuk lendir pada saluran pencernaan. Oleh karena itu, jika Anda sedang batuk sebaiknya menghindari produk-produk olahan susu terlebih dahulu hingga batuk mulai membaik. 

  1. Makanan Olahan

Beberapa makanan olahan seperti makanan ringan kemasan dan kripik juga perlu Anda hindari selama mengalami batuk. Dalam sebuah penelitian disebutkan bahwa orang yang sedang batuk perlu mendapatkan asupan nutrisi yang optimal agar dapat meningkatkan sistem imun dalam melawan infeksi penyebab batuk. Sedangkan makanan olahan tidak memiliki gizi yang cukup sehingga hanya akan membuat sistem imun melemah. Oleh karena itu, ketika batuk Anda sebaiknya mengonsumsi makanan yang bernutrisi. 

  1. Kue Manis

Makanan yang perlu Anda hindari saat batuk selanjutnya yaitu kue manis. Hal ini karena, kue manis memiliki kandungan gula yang banyak di dalamnya. Pasalnya kandungan gula yang cukup tinggi ini dapat menyebabkan infeksi dalam tenggorokan semakin  parah, terasa ganjal, batuk kering, dan juga tenggorokan menjadi gatal. Oleh karena itu, sebaiknya Anda mengonsumsi makanan yang memiliki kandungan gula yang cukup rendah. 

  1. Jeruk Peras

Mengonsumsi jeruk panas tentunya sangat nikmat. Tidak hanya itu, kandungan mineral dan vitamin C di dalam jeruk juga sangat baik untuk kesehatan. Akan tetapi, ketika Anda sedang batuk hal ini sebaiknya hindari terlebih dahulu mengonsumsi jeruk panas. Pasalnya jeruk memiliki kandungan  asam sitrat yang bisa menyebabkan refluks asam. Hal ini justru membuat batuk semakin parah. Sangat dianjurkan untuk mengganti jeruk dengan buah lemon. 

  1. Makanan Pemicu Alergi

Tahukah Anda, salah satu penyebab batuk yaitu reaksi alergi. Oleh karena itu, agar batuk tidak semakin parah, Anda sebaiknya menghindari terlebih dahulu makanan pemicu alergi. Beberapa makanan pemicu alergi yaitu telur, makanan laut, kacang dan lainnya. Apabila Anda tidak mengetahui apa makanan pemicu alergi Anda, sebaiknya Anda perlu mencari tahunya terlebih dahulu agar dapat dihindari. Pasalnya, makanan pemicu alergi tidak hanya menyebabkan batuk namun juga bisa menyebabkan reaksi yang lebih parah lagi.

  1. Kafein

Walaupun bukan makanan, kafein juga perlu dihindari terlebih dahulu saat Anda batuk. Hal ini karena minuman yang memiliki kandungan kafein dapat menyebabkan tenggorokan menjadi kering sehingga menyebabkan rasa gatal. Kondisi ini tentu membuat Anda merasa tidak nyaman ketika menelan dan menimbulkan suara serak. Pada akhirnya batuk yang Anda alami akan semakin parah dan tidak kunjung sembuh. Oleh karena itu, Anda sebaiknya mengonsumsi lebih banyak air putih daripada kafein. 

Demikianlah beberapa informasi mengenai makanan yang harus dihindari saat batuk. Selain menghindari beberapa makanan yang telah disebutkan di atas, Anda juga perlu menghindari beberapa kebiasan buruk seperti merokok, berbaring setelah makan, makan banyak di malam hari, begadang, hingga tidur telentang. 

Apabila batuk Anda tidak kunjung sembuh setelah beberapa hari atau beberapa minggu, sebaiknya Anda segera memeriksakannya ke dokter. Hal ini dibutuhkan agar Anda mendapatkan penanganan yang tepat sesuai dengan penyebabnya. 

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca juga: Macam-macam Jenis Batuk dan Pengobatannya yang Perlu Diketahui

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Umum

Mulai dari IDR 150.000

Pesan Sekarang
Referensi

Cleveland Clinic. Chronic Cough. https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/15048-chronic-cough-overview#prevention

Times Food. 6 Types of foods you should never eat during cough & cold. https://recipes.timesofindia.com/articles/health/6-types-of-foods-you-should-never-eat-during-cough-amp-cold/photostory/61219172.cms?picid=61219407

Fletcher, Jenna. 2018. Why do I cough after I eat?. https://www.medicalnewstoday.com/articles/321189#causes

Bagikan artikel ini    

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Umum

Mulai dari IDR 150.000

Pesan Sekarang