Diet jantung merupakan konsep dimana menekankan konsumsi makanan seperti biji-bijian, oily fish, dan sayuran. Jenis makanan seperti ini bermanfaat untuk kesehatan jantung. Tak hanya itu, diet jantung juga membatasi makanan olahan yang tinggi garam dan gula, ini dikarenakan dapat meningkatkan risiko terkena penyakit jantung. Diet jantung sendiri direkomendasikan untuk orang yang memiliki tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, dan riwayat jantung lainnya. Selain itu, bisa juga untuk anda yang memiliki keluarga dengan riwayat penyakit jantung. Beberapa makanan ini baik untuk membantu anda yang sedang menjalani diet jantung :
Oily fish, menjadi baik untuk diet jantung karena adanya kandungan asam lemak omega-3, yang memiliki sifat anti-inflamasi dan baik untuk jantung. Ikan yang mengandung banyak omega-3 adalah seperti ikan salmon, ikan kembung, ikan sarden, dan ikan tuna. FDA atau Food and Drug Administration menyarankan anak-anak dan wanita hamil atau menyusui untuk menghindari ikan yang lebih besar seperti swordfish dan marlin. Bukan tanpa alasan, kedua jenis ikan ini memiliki potensi terkontaminasi merkuri.
Buah dan sayuran, mengkonsumsi berbagai buah dan sayuran setiap harinya dapat membantu melindungi jantung. Hal ini karena kandungan antioksidan yang beragam di dalam buah dan sayuran tersebut. Adanya kandungan serat juga menjadi poin penting untuk kesehatan jantung. Selain itu, batasi porsi mengkonsumsi sayuran bertepung, misalnya labu dan kentang.
Kacang-kacangan, polong-polongan, dan biji-bijian. Mengonsumsi ketiga jenis makanan ini dapat bantu menjaga kesehatan jantung, meskipun begitu anda tetap perlu mengkonsumsinya sesuai dengan asupan yang kalori yang diperlukan. Jangan berlebihan, karena ketiga jenis makanan ini padat energi. Beberapa jenisnya yang bisa anda coba konsumsi adalah kacang kenari, kenari, almond, mete, biji labu, chia, kacang hitam, kacang merah, dan lainnya.
Susu rendah lemak, untuk membantu anda yang sedang menjalani diet jantung, maka mengkonsumsi susu rendah lemak dapat menjadi pilihan. Mengonsumsi makanan yang mengandung lebih sedikit lemak jenuh, dapat membantu diet jantung. Anda dapat mengkonsumsi makanan seperti produk susu dengan kandungan lemak rendah.
Biji-bijian yang utuh, yang mengandung serat lebih bermanfaat daripada biji-bijian yang diolah. Anda dapat mencoba memasukkan pasta, roti gandung, dan nasi untuk diet jantung. Hal ini penting karena dengan membatasi konsumsi biji-bijian yang diolah, maka akan membantu melindungi terhadap penyakit jantung.
Setelah mengetahui makanan yang baik untuk bantu diet jantung anda. Berikut ini fakta yang wajib anda ketahui tentang diet jantung :
Hindari konsumsi makanan olahan, dan perbanyak konsumsi makanan utuh.
Masukkan buah dan sayuran dalam menu diet jantung anda.
Batasi daging merah serta olahan.
Batasi konsumsi produk susu penuh dengan lemak.
Memasukkan makanan dengan kandungan lemak sehat, misalnya alpukat dan minyak zaitun.
Tambahkan menu kacang-kacangan, polong-polongan, dan biji-bijian.
Batasi konsumsi alkohol dan asupan gula tambahan.
Sedangkan beberapa makanan yang perlu anda hindari adalah seperti donat, makanan yang diolah dengan cara digoreng, brondong jagung, alkohol, makanan yang mengandung tinggi garam, pizza, sereal, dan makanan yang mengandung tinggi gula. Selain memperhatikan makanan yang dikonsumsi, kesehatan jantung juga bisa anda lindungi dengan cara memperhatikan gaya hidup. Di bawah ini tips gaya hidup untuk jantung sehat :
Olahraga secara teratur.
Hindari duduk terlalu lama.
Berhenti merokok.
Memperhatikan porsi makanan anda.
Merencanakan belanja bahan makanan.
Menghilangkan stres dengan cara yoga atau lainnya.
Banyak manfaat dengan melakukan diet jantung, yaitu seperti untuk meningkatkan energi karena pilihan makanan yang sehat. Maka dari itu, Diet jantung bisa dilakukan oleh orang yang tidak memiliki riwayat masalah jantung. Sebenarnya diet jantung, merupakan konsep makan yang harus semua orang ikuti, dimana membatasi konsumsi junk food dan menambahkan gizi yang lebih bergizi. Sehingga makanan dan minuman yang masuk ke dalam tubuh, akan sesuai dengan apa yang dibutuhkan, serta bisa meningkatkan kesehatan tubuh anda.
Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.
Referensi :
https://www.medicalnewstoday.com/articles/cardiac-diet#tips
https://www.cookinglight.com/eating-smart/heart-healthy-foods-fuel-cardiac-diet
Anda mungkin juga tertarik