Apa Fungsi Tulang Pergelangan Kaki? Mari Temukan Jawabannya di Sini

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 25 Mar 2022

Bagikan

fungsi tulang pergelangan kaki

Memiliki peran besar terhadap kegiatan sehari-hari, apa saja fungsi tulang pergelangan kaki yang kita miliki? Seperti yang kita ketahui, kaki adalah salah satu organ tubuh paling penting di tubuh. Organ gerak bagian bawah ini membantu kita dalam sebagian besar pergerakan tubuh. Kaki membuat manusia dan makhluk hidup lainnya dapat berpindah-pindah dari satu tempat ke tempat lainnya. 

Tidak hanya itu saja, kaki juga dapat membantu pekerjaan kita cepat selesai, menopang berat tubuh, melindungi kita dari bahaya tertentu, bahkan bisa juga untuk mendapatkan hiburan seperti bermain sepak bola dan menari. Kedua hiburan itu bahkan bisa menjadi pekerjaan utama seseorang. Jadi, sudah bisa bayangkan betapa pentingnya anggota gerak yang satu ini, bukan?

 

Bagian dan Fungsi Tulang Pergelangan Kaki

Pergelangan kaki merupakan sendi yang letaknya berada di antara tulang kaki dan tungkai. Sering disebut juga dengan tulang pergelangan kaki karena memang terdiri dari tiga tulang terpisah, yaitu tibia atau tulang kering yang disebut juga tulang dalam, fibula atau tulang betis yang disebut juga tulang luar, dan talus disebut juga tulang pergelangan kaki yang tergabung dengan keduanya. Setiap tulang ini memiliki fungsi dan kegunaannya masing-masing, namun tetap saling melengkapi untuk kinerja pergelangan kaki yang bagus. Mari simak penjelasan lengkap mengenai fungsi tulang pergelangan kaki di bawah ini.

  1. Tibia

Tulang dalam disebut juga dengan tibia, di Indonesia sendiri kita lebih mengenalnya dengan istilah tulang kering. Tulang dalam ini merupakan tulang panjang dan besar yang menghubungkan pergelangan kaki itu sendiri dengan sendi lutut. Fungsi tulang pergelangan kaki ini adalah untuk mendistribusikan dan menerima berat badan yang dirasakan oleh lutut dan pergelangan kaki. Tulang tersebut juga disebut sebagai tulang terbesar kedua yang dimiliki tubuh. Tibia juga memiliki fungsi lainnya yang berkolaborasi dengan tulang fibula dalam menciptakan selungkup yang stabil untuk sendi bernama talocrural

  1. Fibula

Tulang selanjutnya yang akan dibahas disebut dengan fibula atau tulang luar. Fibula juga sering disebut sebagai tulang betis di Indonesia yang mana merupakan tulang panjang dan juga ramping yang menempel sedikit di bawah dan sebelah tibia atau tulang kering. Walaupun menanggung berat badan yang sangat sedikit, fibula memiliki peran penting lainnya. Fungsi tulang pergelangan kaki yang satu ini adalah memberikan stabilitas untuk kaki bagian bawah dan juga bertindak sebagai batang pengikat untuk meningkatkan jangkauan dari gerak pergelangan kaki. Tulang luar ini disebut sebagai tulang paling tipis dari semua tulang panjang yang ada di tubuh manusia.

  1. Talus

Talus merupakan tulang yang berada di bagian atas kaki dan sering juga disebut sebagai tulang pergelangan kaki, walaupun sebenarnya tulang tersebut terdiri dari fibula dan tibia juga. Fungsi tulang pergelangan kaki tersebut adalah sebagai alas dari tulang tibia yang sedang menahan berat tubuh. Talus dianggap juga sebagai salah satu tulang pendek utama pada pergelangan kaki. Kata talus sendiri berasal dari bahasa Latin yang berarti dadu. Saat masa kejayaan Romawi Kuno, para tentara Romawi menggunakan tulang bagian tersebut yang ada pada kuda untuk membuat dadu yang digunakan dalam permainan peluang.

Selain memiliki fungsi utamanya masing-masing, ketiga tulang ini saling melengkapi satu sama lain. Talus menjadi alas untuk tulang tibia agar tetap kokoh dan tidak bergeser, juga ada bantalan fibula yang relatif tidak berat membantu untuk menjaga keselarasan dari tibia. Hal ini membuat ketiga tulang yang menjadi bagian dari tulang pergelangan kaki tersebut tidak akan bisa berdiri sendiri-sendiri, dibutuhkan gabungan ketiganya untuk dapat memaksimalkan fungsi mereka menjadi satu kesatuan.

Nah, itulah penjelasan singkat mengenai fungsi tulang pergelangan kaki yang memegang peran penting dalam aktivitas sehari-hari kita. Saat terjadi masalah pada anggota tubuh ini, mungkin akan memengaruhi aktivitas yang sering dilakukan, sehingga alangkah baiknya untuk terus menjaga mereka agar tetap baik. Tidak hanya organ pergelangan kaki, melainkan organ tubuh lainnya karena satu bagian yang sakit pada tubuh biasanya akan memberikan efek pada anggota tubuh lainnya.

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

 

Baca Juga:  Inilah Cedera Yang Mengganggu Fungsi Tulang Telapak Kaki

 

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Spesialis Ortopedi

Mulai dari IDR 110.000

Pesan Sekarang
Referensi

Brouhard, R. 2020. The Anatomy of the Talus: The Topmost Bone of the Foot. https://www.verywellhealth.com/talus-4587601.

Brouhard, R. 2020. The Anatomy of the Fibula: The Smaller Bone of the Shin. https://www.verywellhealth.com/fibula-anatomy-4587597.

Physiopedia. 2021. Tibia. https://www.physio-pedia.com/Tibia.

The Healthline Editorial Team. 2018. Ankle. https://www.healthline.com/human-body-maps/ankle.

 

Bagikan artikel ini    

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Spesialis Ortopedi

Mulai dari IDR 110.000

Pesan Sekarang