Efektifkah Diet Weight Watchers untuk Menurunkan Berat Badan?

Ditinjau oleh dr. Juliana Ng • 21 Jul 2022

Bagikan

Efektifkah Diet Weight Watchers untuk Menurunkan Berat Badan?

Diet weight watchers merupakan salah satu program unggulan untuk penurunan berat badan paling populer di dunia. Jutaan orang termasuk selebritas, seperti Oprah Winfrey telah bergabung dalam program diet weight watchers untuk menurunkan berat badan.

Diet weight watchers ini menekankan pentingnya mengontrol hal-hal seperti berikut ini untuk dapat melancarkan proses penurunan berat badan, termasuk:

  • Mengontrol porsi makan

  • Memilih makanan

  • Penurunan berat badan yang lambat dan konsisten

Tidak seperti program diet kebanyakan yang menjanjikan hasil dalam waktu singkat, diet weight watchers ini memberikan hasil yang lebih realistis dengan penurunan sebanyak 0,5-2 pon (0,23-0,9 kg) per minggu, tergantung pada program rencana yang Anda pilih.

 

Manfaat Diet Weight Watchers Bagi Kesehatan

Program diet weight watchers baik dilakukan untuk siapa saja. Sementara fokusnya ada pada makanan bergizi dan rendah kalori yang membuatnya bagus untuk orang dengan tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, diabetes dan bahkan penyakit jantung. Berikut ini adalah beberapa manfaat bagi kesehatan jika Anda mengikuti program diet weight watchers dengan tekun, yaitu:

1. Menurunkan Berat Badan

Diet watch watchers telah banyak memberikan kemajuan dalam menurunkan berat badan seseorang karena sangat praktis dan efisien jika dilakukan dengan disiplin. Anda setidaknya bisa kehilangan lebih dari 0,9 kg setiap minggu dengan program diet ini. Meskipun memperhatikan berat badan mungkin merupakan proses yang lambat untuk menurunkan berat badan bagi sebagian orang, tetapi ini cara yang stabil untuk memeriksa kemajuan harian Anda.

2. Mengurangi Risiko Diabetes

Faktanya, mengikuti program diet weight watchers dapat membantu Anda mengontrol kadar gula dalam darah lebih baik. Mengingat bahwa gula merupakan penyebab utama penyakit diabetes. Program diet ini mengharuskan Anda menjalani diet yang bergizi dengan menghentikan konsumsi makanan yang tidak sehat dan kebiasaan makan yang buruk.

Baca juga: Jangan Diabaikan, Ini Ciri Diabetes yang Perlu Diwaspadai Sejak Dini

3. Diet Seimbang dan Fleksibel

Diet seimbang dan fleksibel adalah manfaat lain yang dapat dirasakan saat melakukan program diet weight watchers. Diet ini sangat merekomendasikan buah dan sayuran dengan poin terendah. Berapapun jumlah yang makanan yang Anda konsumsi, Anda tetap makan makanan yang bergizi dan sehat. Juga, karena diet ini melibatkan latihan dan aktivitas fisik, berat badan pun akan turun dengan pasti. Selain itu, mereka juga dapat meningkatkan kadar glukosa darah dan kolesterol mereka.

 

Makanan Diet Weight Watcher

Meskipun sistem poin pada program diet weight watchers menekankan makanan utuh yang tidak diproses termasuk sayuran, buah-buahan dan protein tanpa lemak, tetapi tidak ada makanan yang dilarang untuk dikonsumsi. Anda dapat makan makanan apa pun yang Anda inginkan, selama tetap berada di bawah jatah harian. Program diet ini juga membuat makanan sehat lebih menggoda dengan menawarkan makanan Zero Point, yang bervariasi dari orang ke orang.

Program diet ini menganjurkan untuk makan makanan dengan Zero Point. Beberapa contoh makanan Zero Point, termasuk buah-buahan, sayuran bertepung dan tidak bertepung, protein tanpa lemak, lentil dan kacang-kacangan, susu tanpa lemak, telur, tahu, makanan laut dan kerang dan beberapa biji-bijian.

Makanan yang Dianjurkan

Makanan yang dianjurkan dalam rencana diet weight watchers, meliputi:

  • Protein tanpa lemak

  • Lemak sehat

  • Sayuran non-tepung

  • Buah kalengan segar, beku dan tanpa pemanis

  • Karbohidrat berserat tinggi seperti ubi jalar, beras merah, oatmeal, kacang-kacangan dan produk gandum utuh

  • Camilan seperti popcorn bebas lemak, keripik tortilla panggang, gelatin bebas gula, dan es krim

Makanan yang Harus Dihindari

Sementara itu, Anda juga tidak disarankan untuk memakan beberapa makanan yang diproses tinggi atau tinggi tambahan gula dan lemak jenuh seperti:

  • Minuman manis

  • Keripik kentang

  • Daging olahan

  • Permen

  • Kue

Baca juga: Menu Makanan Sederhana Penurun Berat Badan selama 7 Hari

 

Tips Melakukan Diet Weight Watchers

Inilah tips yang bisa Anda terapkan saat melakukan program diet weight watchers agar tetap dalam jalan yang benar, yaitu:

  • Minum banyak air

  • Perencanaan makan 

  • Perlambat waktu masak Anda

  • Jadilah aktif secara fisik (berenang, pilates, yoga, bersepeda)

  • Dapatkan dukungan

  • Temukan makanan weight watchers yang cocok untuk Anda

  • Pilih makanan Zero Point atau bebas kalori

  • Catat poin mingguan

 

Apakah Diet Weight Watchers Efektif dalam Menurunkan Berat Badan?

Salah satu kekurangan diet ini adalah Anda perlu membayar untuk berlangganan di aplikasi untuk membantu Anda memantau penurunan berat badan serta memberikan ide resep yang dapat Anda coba. Namun, ada banyak ulasan positif dari orang yang berhasil menurunkan berat badan. 

Studi menunjukkan diet weight watcher aman bagi kesehatan dalam jangka pendek, tetapi belum ada penelitian jangka panjang. Maka dari itu, konsultasikanlah pilihan diet Anda dengan dokter atau ahli gizi.

Baca juga: Tips Diet dan Olahraga untuk Menurunkan Berat Badan

Memiliki pertanyaan? Anda bisa berkonsultasi lewat video call langsung dengan dokter terkait di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Playstore.

Tag :
Referensi

Taste of home. 2018. Here’s How to Succeed on the New Weight Watchers Program. https://www.tasteofhome.com/article/heres-how-to-succeed-on-the-new-weight-watchers-program/.

The Environmental Magazine. 2022.  5 Benefits To Weight Watchers. https://emagazine.com/5-benefits-to-weight-watchers/.

Webmd. 2021. WW (Formerly Called Weight Watchers).  https://www.webmd.com/diet/a-z/weight-watchers-diet.

Healthline. WW Diet Review: Does It Work for Weight Loss?. https://www.healthline.com/nutrition/weight-watchers-diet-review.

Health US News. WW (Weight Watchers) Diet https://health.usnews.com/best-diet/weight-watchers-diet/health-and-nutrition

Bagikan artikel ini