Tips Kesehatan
Natrium klorida atau NaCl adalah senyawa yang memiliki peran penting untuk tubuh manusia. Sebagian besar orang mengenal NaCl dengan sebutan sodium klorida atau garam. Di mana sodium klorida merupakan mineral dan nutrisi yang terbentuk secara alami dan mengandung natrium. Natrium bisa ditemukan pada sayuran, buah-buahan, dan makanan lainnya. Sodium klorida yang Anda kenal sebagai garam dapur biasa digunakan untuk konsumsi atau keperluan rumah tangga sehari-hari, sedangkan NaCl biasa digunakan untuk berbagai kebutuhan medis.
Sebelumnya apakah Anda mengetahui apa itu NaCl? NaCl berasal dari bagian mineral yang paling melimpah di bumi dan mudah ditemukan di berbagai wilayah. NaCl adalah senyawa yang memiliki komposisi gabungan dari Na (Natrium) dan Cl (Klorida) dan membentuk serbuk kristal putih atau bisa diformulasikan menjadi sebuah cairan. Dalam dunia medis NaCl tentunya sudah tidak asing lagi. Sebab NaCl merupakan komponen utama yang sering digunakan untuk pengobatan di beberapa bagian tubuh.
NaCl (Natrium klorida) memiliki beragam kegunaan dan sudah dirasakan manfaatnya oleh banyak orang. Secara umum salah satu kegunaan utama NaCl adalah untuk menjaga kandungan cairan elektrolit dalam tubuh agar tetap seimbang. Sehingga tekanan darah pun akan tetap stabil dan otot dalam tubuh akan mudah untuk merasakan relaksasi. Berikut beberapa penjelasan mengenai kegunaan NaCl yang harus Anda ketahui:
NaCl sangat penting untuk menjaga keseimbangan elektrolit cairan dalam tubuh. Karena jika kadar elektrolit terlalu rendah maka akan menyebabkan tubuh menjadi kekurangan cairan atau sering disebut dehidrasi. Begitu pun jika kadar elektrolit terlalu tinggi maka akan menyebabkan tubuh mengalami kelebihan cairan. Sehingga kadar cairan elektrolit dalam tubuh harus tetap terjaga keseimbangannya. NaCl yang digunakan untuk kebutuhan medis dapat ditemukan dalam bentuk cairan infus, injeksi, atau obat tetes.
NaCl dapat digunakan untuk membersihkan hidung secara langsung dengan tetesan dan semprotan atau bisa juga dengan kapas. Tujuannya yaitu untuk menghilangkan lendir, kotoran, kerak, dan bakteri atau kuman-kuman yang bersarang dalam hidung. Biasanya orang-orang yang mengalami gangguan indra penciuman atau hidung tersumbat tidak akan bisa mencium bau apa pun. Mereka sering menggunakan larutan NaCl sebagai solusi agar fungsi indra penciumannya menjadi normal kembali. Selain itu, NaCl juga biasa digunakan untuk pasien yang sedang dalam periode pasca operasi.
Kegunaan NaCl selanjutnya adalah sebagai cairan pembersih luka. Sebab NaCl memiliki sifat isotonik yang sangat cocok untuk membersihkan luka. Karena sifat isotonik tersebut tidak akan menghambat proses penyembuhan pada luka atau membuat proses penyembuhan memakan waktu yang lama. Selain itu larutan saline pada NaCl tidak menimbulkan adanya reaksi yang muncul secara berlebih pada kulit seperti alergi. Sehingga setelah menggunakan cairan NaCl, luka yang ada pada tubuh secara perlahan akan mengering.
NaCl telah digunakan sejak ribuan tahun yang lalu untuk mengawetkan dan membumbui berbagai jenis bahan-bahan makanan. Sebagai pengawet, NaCl membantu mencegah pembusukan yang biasa disebabkan oleh bakteri yang berkembang biak, seperti pada daging, ikan, dan lainnya. Sehingga makanan yang akan dikonsumsi bisa dipastikan tetap aman. Selain itu, NaCl juga bisa digunakan dalam proses fermentasi makanan. Seperti beberapa makanan yang sering Anda konsumsi di antaranya keju dan sejenisnya.
Selain beberapa kegunaan yang telah disebutkan di atas, NaCl juga memiliki peran penting dalam proses industri. Beberapa industri manufaktur menggunakan sejumlah larutan NaCl untuk pengaturan bahan dalam pembuatan produk. Berbagai macam produk industri yang dihasilkan sangat bervariasi dan sering Anda temukan bahkan Anda gunakan setiap hari. Seperti produk deterjen, sabun, plastik, kaca, karet, kertas, klorin, poliester, pewarna, dan masih banyak lagi produk lainnya.
Itulah beberapa kegunaan dari NaCl atau natrium klorida yang sudah tidak bisa dipisahkan lagi dalam kebutuhan. Namun penggunaan NaCl untuk tubuh harus diperhatikan dan tidak boleh berlebihan, baik untuk konsumsi maupun untuk obat-obatan. Takaran NaCl untuk keperluan medis pastinya telah diperhitungkan sesuai dengan anjuran dan resep dokter. Agar penggunaan NaCl tidak menimbulkan overdosis yang fatal dan berbahaya serta meminimalisir timbulnya efek samping yang berkepanjangan.
Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.
Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.
Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!
Mulai dari IDR 150.000
ChemicalSafetyFacts.org. Sodium Choloride. 2021. Available at: https://www.chemicalsafetyfacts.org/sodium-chloride/ (Accessed 19 November 2021).
Radhakrishnan, Rohini. What is Sodium Choloride Used For? 2021. Available at: https://www.medicinenet.com/what_is_sodium_chloride_used_for/article.htm. (Accessed 19 November 2021).
Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!
Mulai dari IDR 150.000
Anda mungkin juga tertarik