Berbeda dengan Serum dan Essence, Apa Manfaat Penggunaan Ampoulee untuk Kulit Wajah?

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 01 Mar 2022

Bagikan

Ampoule

Untuk Anda penggemar skincare, mungkin sudah tidak asing lagi dengan produk ampoule. Produk ampoule menjadi andalan yang sering kali digunakan untuk membantu atasi masalah kulit tertentu. Jika diperhatikan sekilas saja, tidak ada perbedaan antara ampoule dan dan serum wajah serta essence. Namun, sebenarnya ada perbedaan dari ketiga produk skincare tersebut. Produk skincare ampoule menjadi sebuah angin segar dan tren baru di kalangan penggemar skincare. Sebelumnya produk skincare satu ini dulunya adalah sebuah wadah. Dimana wadah ini terbuat dari kaca dengan bentuk kecil, yang mana digunakan untuk mengawetkan serta memberikan injeksi suntikan tertentu dan dosis obat. 

Sekarang ini, produk skincare ampoule menjadi mirip dengan serum tingkat konsentrat lebih tinggi. Ampoule ini memiliki fungsi guna sebagai booster kulit wajah. Walau mirip dengan serum wajah, tetapi ampoule hanya dapat digunakan dalam kurun waktu singkat. Disarankan untuk menggunakan produk ini dalam 2 sampai 3 kali dalam satu minggu. Juga atau saat kulit Anda mengalami masalah yang perlu segera diatasi. Dibandingkan dengan serum, produk skincare ampoule ini memiliki kandungan konsentrasi zat aktif yang lebih tinggi. Oleh karenanya, penggunaan ampoule janganlah setiap hari kecuali jika ada resep dokter ahli. 

Manfaat Produk Skincare Ampoule

Inilah beberapa manfaat dari penggunaan ampoule untuk kesehatan dan kecantikan kulit wajah.

  1. Mengatasi masalah kulit yang mendesak dan spesifik

Penggunaan produk skincare satu ini, yakni guna mengatasi masalah kulit yang mendesak agar kondisi kulit wajah Anda menjadi lebih baik dan sehat. Masalah kulit wajah yang bisa diperbaiki yakni kulit kering, kulit berjerawat, kulit kusam, tanda-tanda penuaan seperti kerutan dan garis halus, serta noda merah. Adanya kandugan konsentrasi bahan aktif yang cukup tinggi menyebabkan masalah kulit dapat teratasi dalam waktu singkat. Adanya kandungan retinol dalam ampoule juga memberikan manfaat guna memperlambat munculnya tanda penuaan seperti garis halus dan kerutan. Selain itu, juga dapat membantu meningkatkan regenerasi kulit wajah. 

Vitamin C yang kaya akan kandungan antioksidan dapat memperbaiki kulit wajah yang kusam. Dimana vitamin C akan memperbaiki sel kulit wajah yang rusak. Sementara itu untuk Anda yang memiliki kulit wajah kering, memerlukan ampoule yang mana mengandung ceramide serta asam hialuronat. Kedua zat ini memiliki fungsi untuk mengencangkan dan melembabkan kulit wajah dengan cara memproduksi kolagen yang lebih banyak. 

  1. Menyerap ke dalam kulit dengan mudah

Selanjutnya manfaat ampoule yang Anda dapatkan, yakni produk yang mudah menyerap ke dalam kulit wajah. Meskipun, ampoule mempunyai tekstur yang tebal atau tipis, tetapi ampoule dapat meresap dengan baik dan sempurna. Tebal dan tipisnya tekstur ampoule akan bergantung dari masing-masing brand kecantikan yang memproduksinya. 

  1. Kandungan bahan aktif dengan kadar lebih tinggi

Memiliki kandungan bahan aktif yang lebih tinggi konsentratnya menjadi manfaat dari ampoule yang selanjutnya. Biasanya bahan aktif yang ada dalam ampoule serupa dan mirip dengan serum wajah. Dimana ampoule mempunyai 1 sampai 2 bahan aktif tertentu seperti peptida, ekstrak tumbuhan, asam hialuronat, asam esensial, vitamin C, retinol, serta ceramide. Namun, hadirnya kadar bahan aktif yang lebih kuat dan tinggi diklaim dapat mengatasi masalah tertentu di kulit wajah Anda. 

Menggunakan Produk Skincare Ampoule

Anda dapat menggunakan produk ampoule dalam kurun waktu 2 sampai 3 kali di satu minggu. Penggunaan ampoule juga sebaiknya pada malam hari, dengan cara seperti di bawah ini: 

  • Membersihkan kulit wajah terlebih dulu, pastikan bahwa kulit Anda benar-benar besih ketika akan menggunakan ampoule. Bila Anda menggunakan make up, maka sudah sebaiknya wajah dibersihkan terlebih dulu. 

  • Memakai toner, sesudah wajah Anda benar-benar bersih selanjutnya Anda dapat menggunakan toner. Kemudian, usapkan toner ke seluruh wajah dengan perlahan menggunakan kapas kecantikan.

  • Gunakan ampoule yang benar, dengan menuangkan beberapa tes sesuai kebutuhan di permukaan wajah. 

  • Menggunakan serum dan produk skincare lainnya, pastikan bahwa produk yang digunakan sesuai dengan kebutuhan dan jenis kulit wajah Anda.

Dengan mengetahui manfaat dari produk skincare ampoule, semoga akan membantu Anda lebih memahami kebutuhan kulit wajah. 

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca Juga: Apakah Face oil Penting untuk Kulit Wajah? Ketahui Berbagai Manfaatnya di Sini

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Spesialis Kulit dan Kelamin

Mulai dari IDR 150.000

Pesan Sekarang
Referensi

https://www.stylecraze.com/articles/difference-between-a-toner-essence-serum-and-ampoulee/

https://www.shape.com/lifestyle/beauty-style/k-beauty-ampoulees-skin-care-benefits

https://www.thezoereport.com/p/how-to-use-ampoulees-in-your-skincare-routine-22622056

https://www.healthline.com/health/beauty-skin-care/order-of-skin-care#morning-routine

https://www.verywellhealth.com/astringent-vs-toner-4151988

https://dermcollective.com/how-to-use-toner/#how_to_apply_toner

Bagikan artikel ini    

Ingin penjelasan lebih detail oleh dokter? Pesan konsultasi sekarang!

Doctor

Spesialis Kulit dan Kelamin

Mulai dari IDR 150.000

Pesan Sekarang