FASYANKES WAJIB ADOPSI TEKNOLOGI DIGITAL UNTUK PELAYANAN PASIEN YANG LEBIH OPTIMAL

Ditinjau oleh Harianus Zebua • 09 Jan 2023

Bagikan

Fasyankes Wajib Adopsi Teknologi Untuk Pelayanan Pasien

Fasilitas Layanan Kesehatan (Fasyankes) semakin berkembang hadir dekat dengan masyarakat. Kita  dengan mudah menemukan Fasyankes seperti klinik, tempat praktek dokter di berbagai kompleks perumahan dan pemukiman umum. Masyarakat dimanjakan dengan jarak Fasyankes yang tidak jauh dari kediamannya.

Tentunya Fasyankes ingin memberikan yang terbaik bagi masyarakat menggunakan jasanya. Selain tenaga medis yang handal, pelayanan staf yang baik, yang tidak kalah penting juga adalah pengelolaan data pasien. Pengelolaan data pasien ini merupakan layanan yang sangat strategis. Informasi yang lengkap dan terintegrasi tentang pasien akan memberi keuntungan baik dari sisi pasien maupun Fasyankes.

Kementrian Kesehatan  Republik Indonesia (Kemenkes RI) sudah mengeluarkan PMK No. 24 tahun 2022 yang mewajibkan semua Fasyankes menerapkan pencatatan medis secara elektronik, atau  Rekam Medis Elektronik (RME). Semua Fasyankes diharapkan telah menerapkan RME ini maksimal tanggal 31 Desember 2023.   

Tenggat waktu yang diberikan oleh Kemenkes tidaklah lama, sehingga Fasyankes yang belum menerapkan RME harus segera mempersiapkan diri agar tidak ketinggalan kereta. Hal utama yang harus dilakukan adalah membuat platform sistem informasi sendiri atau menggunakan yang sudah ada. Membuat platform sendiri tentunya menghabiskan sumber daya besar baik dari sisi finansial maupun sumber daya manusia. Saat ini banyak penyedia jasa platform sistem informasi layanan medis yang membuat Fasyankes tidak perlu mengeluarkan biaya besar.

Dengan memiliki platform layanan medis yang handal maka sebuah Fasyankes telah siap untuk bergabung dalam Sistem Informasi Kesehatan Nasional yang dikelola oleh Kemenkes RI. Platform ini akan mengintegrasikan layanan dan fungsi-fungsi di dalam sebuah Fasyankes, mulai dari sistem registrasi, layanan medis hingga yang terpenting adalah pencatatan data medis pasien, atau RME.    

Jadi jangan sampai ketinggalan dan mengabaikan hal ini, jika ingin bisnis Fasyankes Anda tetap bertahan di era digital dan memberikan pelayanan yang terbaik bagi pasien.

Solusi Integrasi RME di Klinik dan Rumah Sakit

Aido memberikan layanan sistem informasi manajemen untuk rumah sakit maupun klinik yang terintegrasi dengan rekam medis elektronik. Dengan sistem yang mudah dioperasikan serta memiliki fitur yang lengkap seperti (pendaftaran online, sistem antrean pasien, telemedisin, inventori, pengantaran obat, pembayaran dan berbagai fitur lain dalam mempermudah pekerjaan). Mulai transformasi digital faskes Anda sekarang, hubungi kami. (HIZ)

 

Bagikan artikel ini