Cara Melahirkan Normal: Hal-hal yang Perlu dipersiapkan Serta Tahapannya

Ditinjau oleh dr. Alvin Saputra • 06 Oct 2021

Bagikan

Cara Melahirkan Normal: Hal-hal yang Perlu dipersiapkan Serta Tahapannya

Dalam menyambut kelahiran sang buah hati, tidak sedikit orang tua yang kebingungan mengenai cara melahirkan normal. Berkaitan dengan hal ini, tentu banyak dari para calon ibu menginginkan proses melahirkan secara normal dalam waktu yang singkat dan dengan cara yang tidak begitu menyakitkan. 

Nah, jika Anda ingin mengetahui cara melahirkan normal ini, simak terus penjelasan mengenai hal apa saja yang perlu dipersiapkan agar dapat lahiran dengan normal, serta bagaimana tahapan melahirkan normal yang akan dilalui nantinya. Namun sebelum itu, jika Anda masih bertanya-tanya mengenai alasan mengapa melahirkan dengan cara normal itu penting, berikut ini adalah jawabannya.

Mengapa melahirkan normal itu penting?

Melahirkan secara normal adalah salah satu metode yang disarankan untuk para calon ibu yang memiliki kondisi kesehatan dan kehamilan yang cukup prima dan tidak berisiko. Dalam hal ini, metode melahirkan normal dinilai memiliki lebih banyak manfaat, yakni sebagai berikut.

  • Waktu pemulihan relatif lebih singkat

  • Anda dapat memegang bayi secara langsung

  • Risiko terjadinya komplikasi relatif lebih kecil

  • Anda memiliki kesempatan terbatas untuk melahirkan dengan metode ini

Hal-hal yang perlu dipersiapkan

Bagaimana, menarik bukan proses melahirkan secara normal? Apabila Anda berkeinginan untuk melahirkan secara normal, berikut ini adalah tips mengenai hal-hal yang perlu Anda siapkan untuk mewujudkannya.

  1. Menjaga tubuh tetap bugar dan sehat selama masa kehamilan

  2. Pastikan Anda mempunyai pendamping terbaik selama menjalani proses melahirkan, baik keluarga, rumah sakit, ataupun dokter yang akan menjalankan prosedur lahiran

  3. Cobalah untuk mengikuti kelas melahirkan demi mengurangi kecemasan dan untuk membiasakan diri

  4. Konsumsi cemilan ringan yang sehat, dan tidak lupa pula penuhi kebutuhan cairan

Bagikan artikel ini